Lima pentolan kader PSI mengundurkan diri menjelang Pemilu 2024. Ada banyak alasan, mulai tidak sejalan dengan partai, mencoba profesi baru, sampai mendukung Anies Baswedan sebagai Capres 2024.
Diawali Tsamara Amany, yang menyatakan undur diri dari PSI sejak April 2022. Langkah diambil Tsamara tentu mengejutkan publik. Apalagi tidak ada masalah antara Tsamara dengan PSI. Tsamara Amany memutuskan keluar dari PSI, dengan alasan ingin perjalanan baru di luar partai politik.
Kemudian pada Juni 2022. Nama Sunny Tanuwidjaya ikut mengundurkan diri dari PSI. Mantan staf Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ini, sempat menjabat sebagai Sekretaris Dewan Pembina PSI. Sunny tinggalkan PSI, karena sudah tidak sejalan dengan pandangan politik partai berlambang mawar itu. Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie menjelaskan, keluarnya Sunny dari PSI, karena memilih mendukung Anies Baswedan.
Kemudian nama mantan wakil menteri ATR/BPN, Surya Tjandra. Per Oktober 2022, Surya memutuskan keluar dari PSI, dan siap mendukung Anies Baswedan sebagai Capres 2024. Meski begitu, Surya belum tahu akan masuk ke partai mana. Hanya saja, Surya mengaku sudah banyak mendapat tawaran dari sejumlah partai untuk bergabung.
Nama Michael Sianipar juga menghebohkan. Eks Ketua DPW PSI DKI Jakarta itu mengundurkan diri per 5 Desember 2022. Menurutnya, kini nilai-nilai di PSI sudah berubah, dan tidak sesuai dengan visi misi saat PSI pertama kali berdiri. Ada permasalah di internal partai. Namun permasalah itu tidak kunjung selesai. Sehingga akan sulit meyakinkan politisi muda untuk bergabung.
Terakhir, Rian Ernest juga ikut keluar dari PSI. Keputusan ini diambil setelah partai diketuai Giring Ganesha itu mengambil nomor urut pemilu di KPK, Rabu, 14 Desember 2022. Dalam sebuah video Rian mengatakan, meski tidak secara tersirat, keputusannya keluar demi langkah politiknya ke depan.
Baca juga:
PSI Harap Pemilu 2024 Tidak Ada Hoaks dan Ujaran Kebencian
Mereka yang Pilih Hengkang Tinggalkan PSI
Ini Komentar Lengkap Giring soal Empat Kader PSI Mundur
Empat Kader PSI Mundur, Giring Tetap Optimis Hadapi 2024
Rian Ernest Mundur dari PSI
Empat Kader PSI Mundur, Giring: Kami Punya Ratusan Kader Muda Terbaik