Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Ponaryo Astaman

Profil Ponaryo Astaman | Merdeka.com

Ponaryo Astaman adalah salah satu pemain nasional sepak bola Indonesia yang lahir di Balikapapn pada tanggal 25 September 1979. Selain itu ia juga pernah memperkuat tim nasional Indonesia U-23. Kini ia memperkuat Sriwijaya FC. Prestasi membanggakan lainnya adalah pernah memperkuat salah satu tim pada Super Liga Malaysia yaitu Malacca Telekom. Selain itu dia juga merupakan salah satu kapten timnas Indonesia. Bahkan tidak jarang setiap kali membela klub dia kerap memperoleh kepercayaan untuk menjadi kapten.

Bersama Budi Sudarsono, dia mencetak satu gol di ajang Piala Asia 2004 dan membawa Indonesia mengukir kemenangan pertamanya di Piala Asia, menaklukkan Qatar dengan skor 2-1. Ponaryo diangkat menjadi kapten tim nasional dan memimpin Indonesia termasuk di Piala Asia 2007, dimana Indonesia termasuk salah satu tuan rumah bersama Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Dia memulai karir sepakbola profesional bersama tim asal Kalimantan Timur, PKT Bontang, pada musim kompetisi 2000, ia baru dikenal publik sepakbola nasional sejak hengkang ke PSM Makassar dan bergabung dengan sejumlah pemain top tanah air lainnya di Juku Eja kala itu.

Ponaryo termasuk sosok yang mudah diajak bicara dan supel. Tak heran jika dia dikenal cukup dekat dengan wartawan, serta pendukung setianya di klub. Ajakan foto bareng dan membubuhkan tanda tangan pasti tidak akan pernah ditolaknya, jika ada fans yang meminta.

Perpindahan ban kapten timnas dari pundaknya ke Charis Yulianto, sedikit menurunkan pamornya di lapangan hijau. Namun hal itu tidak membuat penampilannya berubah. Ia tetap menunjukan sikap profesional dan selalu berusaha melakukan yang terbaik.

Riset dan analisis oleh Vizcardine Audinovic

Profil

  • Nama Lengkap

    Ponaryo Astaman

  • Alias

    No Alias

  • Agama

    Islam

  • Tempat Lahir

    Balikpapan

  • Tanggal Lahir

    1979-09-25

  • Zodiak

    Balance

  • Warga Negara

    Indonesia

  • Biografi

    Ponaryo Astaman adalah salah satu pemain nasional sepak bola Indonesia yang lahir di Balikapapn pada tanggal 25 September 1979. Selain itu ia juga pernah memperkuat tim nasional Indonesia U-23. Kini ia memperkuat Sriwijaya FC. Prestasi membanggakan lainnya adalah pernah memperkuat salah satu tim pada Super Liga Malaysia yaitu Malacca Telekom. Selain itu dia juga merupakan salah satu kapten timnas Indonesia. Bahkan tidak jarang setiap kali membela klub dia kerap memperoleh kepercayaan untuk menjadi kapten.

    Bersama Budi Sudarsono, dia mencetak satu gol di ajang Piala Asia 2004 dan membawa Indonesia mengukir kemenangan pertamanya di Piala Asia, menaklukkan Qatar dengan skor 2-1. Ponaryo diangkat menjadi kapten tim nasional dan memimpin Indonesia termasuk di Piala Asia 2007, dimana Indonesia termasuk salah satu tuan rumah bersama Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

    Dia memulai karir sepakbola profesional bersama tim asal Kalimantan Timur, PKT Bontang, pada musim kompetisi 2000, ia baru dikenal publik sepakbola nasional sejak hengkang ke PSM Makassar dan bergabung dengan sejumlah pemain top tanah air lainnya di Juku Eja kala itu.

    Ponaryo termasuk sosok yang mudah diajak bicara dan supel. Tak heran jika dia dikenal cukup dekat dengan wartawan, serta pendukung setianya di klub. Ajakan foto bareng dan membubuhkan tanda tangan pasti tidak akan pernah ditolaknya, jika ada fans yang meminta.

    Perpindahan ban kapten timnas dari pundaknya ke Charis Yulianto, sedikit menurunkan pamornya di lapangan hijau. Namun hal itu tidak membuat penampilannya berubah. Ia tetap menunjukan sikap profesional dan selalu berusaha melakukan yang terbaik.

    Riset dan analisis oleh Vizcardine Audinovic

  • Pendidikan

  • Karir

    Karir Senior:

    • 2000-2003 : PKT
    • 2004-2006 : PSM
    • 2006-2007 : Malcca Telekom
    • 2007-2008 : Arema Malang
    • 2008-2009 : Persija Jakarta
    • 2009-Sekarang : Sriwijaya FC

    Karir Timnas:

    • 2003-Sekarang : Indonesia | 39 Penampilan | 2 Gol

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya