5 Resep Jus Nanas Segar Anti Ribet, Ampuh Turunkan Kolesterol dan Darah Tinggi
Ikuti beberapa resep ini, maka kamu bisa menikmati kesegaran buah nanas dan merasakan manfaatnya untuk kesehatan. Yuk, simak penjelasannya!

Yuk, simak resep lengkapnya!

5 Resep Jus Nanas Segar Anti Ribet, Ampuh Turunkan Kolesterol dan Darah Tinggi
Nanas merupakan buah yang kaya akan vitamin dan sangat berguna untuk memelihara kesehatan tubuh. Jus buah nanas pun sering kali dimanfaatkan untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi.
Kandungan vitamin C dan juga bromelain di dalam buah yang bersifat rendah lemak serta kalori inilah yang mampu bekerja mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah. Dan, jus nanas adalah cara paling sederhana untuk memperoleh manfaat tersebut.
Berikut ini beberapa resep jus nanas segar yang praktis untuk dicoba di rumah, dirangkum pada (17/05/2024).

Resep Jus Nanas Sederhana
Berikut ini langkah-langkah membuat jus nanas sederhana :
- Siapkan 200 gram nanas segar, 200 ml air es, 1 sdm gula atau madu, dan es batu secukupnya.
- Cuci bersih buah nanas (jika sensitif dengan bromelain nanas yang bisa membuat gatal, cuci terlebih dahulu dengan garam).
- Potong kecil-kecil buah nanas dan masukkan ke dalam blender.
- Tambahkan air, gula, dan juga sedikit es batu.
- Blender semua bahan hingga lembut, lalu tuang ke gelas dan jus nanas sederhana siap dinikmati.

Resep Jus Nanas Sawi
Berikut ini resep untuk membuat jus nanas sawi yang segar :
- Siapkan 1 buah nanas, 2 batang sawi hijau, 1 sdm gula atau madu, air putih dan es batu secukupnya.
- Kupas bersih buah nanas, kemudian cuci dan potong-potong.
- Cuci bersih sawi hijau, lalu potong-potong.
- Blender semua bahan hingga lembut dan tuangkan ke dalam gelas untuk dinikmati.

Resep Jus Nanas Stroberi
Berikut langkah-langkah untuk membuat jus nanas stroberi :
- Siapkan 200 gram buah nanas, 100 gram buah stroberi, 200 ml air, 1 sdm gula atau madu, dan es batu secukupnya.
- Cuci bersih nanas dan stroberi, lalu potong kecil-kecil keduanya.
- masukkan nanas, stroberi, air dan madu sesuai selera ke dalam blender.
- Blender hingga halus dan tuang ke gelas.
- Tambahkan es batu sebelum diminum agar lebih segar.

Resep Jus Nanas Mentimun
Berikut ini cara membuat jus nanas mentimun yang segar dan kaya manfaat :
- Siapkan 1 buah nanas, 1 buah mentimun berukuran sedang, 150 ml air, 1 sdm madu, dan es batu secukupnya.
- Kupas dan cuci bersih buah nanas dan mentimun, lalu potong kecil-kecil keduanya.
- Masukkan potongan buah nanas, mentimun, air dan juga es batu yang telah dihancurkan ke dalam blender.
- Blender hingga lembut dan tuangkan ke gelas.
- Tambahkan madu ke dalam jus jika diinginkan.

Resep Jus Nanas Apel
Berikut ini langkah-langkah membuat jus nanas apel yang menyegarkan :
- Siapkan ½ buah nanas besar, 1 buah apel, 150 ml air dan es batu secukupnya.
- Cuci bersih lalu potong-potong buah nanas dan apel.
- Masukkan semua bahan ke dalam blender
- Blender hingga halus dan tambahkan madu jika dirasa kurang manis.
- Tuang ke dalam gelas dan nikmati jus nanas apel selagi dingin agar lebih segar.