FOTO: Momen Timnas Indonesia U-23 Disambut Antusias Suporter Saat Tiba di Tanah Air
Dukungan untuk Timnas Indonesia U-23 tetap besar. Meski gagal tampil di Olimpiade Paris 2024, mereka telah berhasil meraih peringkat empat Piala Asia U-23.
Dukungan untuk Timnas Indonesia U-23 tetap besar. Meski gagal tampil di Olimpiade Paris 2024, mereka telah berhasil meraih peringkat empat Piala Asia U-23.
FOTO: Momen Timnas Indonesia U-23 Disambut Antusias Suporter Saat Tiba di Tanah Air
Timnas Indonesia U-23 memakai kalung bunga sebagai sambutan selamat datang di Tanah Air, setibanya di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (11/5/2024). Kedatangan tim asuhan Shin Tae-yong di Tanah Air ini mendapat sambutan antusias dari sekelompok suporter Ultras Garuda. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan
Spanduk 'U Make History' dan Terima kasih Garudaku' dibentangkan para suporter untuk menyambut Rizky Ridho dkk. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan
Timnas Indonesia U-23 baru saja menyudahi pertandingan play-off Olimpiade 2024 Paris di Clairefontaine dengan kekalahan 0-1. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan
-
Apa yang dilakukan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia? Shin Tae-yong berhasil membuat Timnas Indonesia memberikan perlawanan yang menyulitkan bagi Arab Saudi yang dilatih oleh pelatih berpengalaman, Roberto Mancini. Skuad Garuda menunjukkan permainan yang bebas dan disiplin.
-
Bagaimana Shin Tae-yong mempersiapkan Timnas Indonesia? Jelang menghadapi laga krusial ini, Shin Tae-yong berjanji timnya akan berjuang hingga titik darah penghabisan. Terlebih, setelah ia mengetahui Stadion Utama Gelora Bung Karno bakal dipenuhi para pendukung Timnas Indonesia di laga ini. Shin Tae-yong menegaskan bahwa timnya tidak akan membiarkan dukungan para suporter Timnas Indonesia sia-sia.
-
Apa yang ingin dilakukan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia? Shin Tae-yong telah menyiapkan strategi untuk meningkatkan semangat juang para pemain Timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi. Pelatih tersebut berencana untuk mengulangi momen ketika Miracle of Kazan terjadi.
-
Apa yang diraih Timnas Indonesia U-23? Kemenangan ini mengantarkan Timnas Indonesia U-23 mencetak sejarah baru dengan lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya.
-
Kenapa Shin Tae-yong minta Timnas Indonesia umrah? Konon, kegiatan umrah ini merupakan instruksi langsung dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang diharapkan dapat memberikan pengaruh positif terhadap kesiapan mental para pemain.
-
Siapa yang ikut menyaksikan Timnas U-23? Presiden RI Joko Widodo beserta Ibu Iriana turut menyaksikan momen bersejarah itu.
Setelah ditekuk Guinea 0-1, pupus sudah harapan Merah Putih merebut tiket terakhir ke Olimpiade. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan
Namun, dukungan dari suporter tetap besar. Hal itu terlihat pada riuhnya sambutan sekelompok Ultras Garuda kepada Timnas Indonesia U-23 di Bandara Soekarno-Hatta. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan
"Shin Tae-yong ale ale.. Shin Tae-yong ale-ale." Seperti itulah nyanyian para suporter Timnas Indonesia U-23 ketika Witan Sulaeman dkk kembali ke Tanah Air. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan
"Terima kasih Garudaku.. Terima kasih Garudaku.." juga membahana pada pagi hari di Bandara Soekarno-Hatta.
Tidak terlihat pernak-pernik sambutan, tetapi penjagaan ekstra ketat dilakukan. Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan