45 Plesetan Singkatan Nama Kota yang Kocak Sekaligus Baper
Merdeka.com - Humor seseorang terkadang sangat kreatif hingga bisa mengubah hal di sekitarnya menjadi bahan candaan. Misalnya saja plesetan singkatan nama kota di Indonesia yang kocak dan bikin ngakak.
Nama-nama kota tersebut diberi kepanjangan yang bercerita tentang cinta yang kandas maupun cinta yang berkahir bahagia namun tetap memberikan kesan lucu meski ada yang cukup miris.
Misalnya saja Gresik yakni diberi kepanjangan Gerak Cepat Tapi Kalah Dhisik (gerak cepat tapi kalah duluan). Ini bisa menjadi permainan tebak-tebakan untuk mencairkan suasana di tengah tongkrongan maupun untuk chat bersama gebetan guna lucu-lucuan. Berikut kumpulan plesetan singkatan nama kota yang kocak sekaligus bikin baper:
-
Gimana cara membuat singkatan kota lucu? Pertimbangkan konteks di mana plesetan kata akan digunakan. Pilih kata-kata atau frasa yang relevan dengan situasi atau topik yang sedang dibahas.
-
Kenapa kuis kata lucu di Sumut bisa seru? Kuis kata bisa menjadi aktivitas yang mengasyikkan saat berkumpul bersama teman atau keluarga. Kuis kata enggak kalah seru dengan mengobrol, bermain game, menonton tv atau film. Kuis kata menjadi kegiatan seru menghilangkan perasaan suntuk dan bosan.
-
Di mana kita bisa menemukan singkatan kota lucu? Jika penasaran, berikut, kami merangkum singkatan kota lucu beserta jawabannya yang kocak dan menghibur, bisa disimak.
-
Kuis kata lucu apa yang berhubungan dengan Sumut? Salah satu kuis kata lucu yang berhubungan dengan Sumut adalah "Apa bedanya kamu sama lukisan? Jika lukisan makin lama tambah antik. Kalau kamu makin lama tambah cantik."
-
Di mana kamu menemukan kata-kata lucu khas Sumut? Berikut kata-kata lucu yang merdeka.com lansir dari berbagai sumber:
-
Kenapa kata-kata lucu penting untuk orang Sumut? Kata-kata lucu dapat membantu kita menghadapi hari-hari yang penuh tekanan.
Plesetan Singkatan Nama Kota A-I
1. Antapani : Antara cinta tapi teu wani
2. Bandung: Baper yang tak bisa dibendung
3. Batu: Batin tatu (batin terluka).
4. Bekasi: Beneran kasih hati tapi malah pergi
5. Bengkulu: Berujung ke penghulu
6. Bintaro: Bilang cinta tapi gak diwaro
7. Bojonegoro: Bocah joko nekat golek rondo (perjaka nekat mencari janda)
8. Cilacap: Cinta lama yang tak pernah terucap
9. Cilengsi: Cinta lenyap karena gengsi
10. Gresik: Gerak cepat tapi kalah dhisik (gerak cepat tapi kalah duluan).
11. Irian Jaya: Iri sama teman yang dapat janda kaya
Plesetan Singkatan Nama Kota J-N
12. Jember: Jodoh emang ditakdirkan untuk bersama.
13. Jogja: Jodoh orang gue jaga
14. Jombang: Jomblo tapi banyak yang sayang
15. Kediri: Ke mana-mana selalu sendiri
© genius.com
16. Kediri: Kelamaan sendiri
17. Kediri: Ketikung temen sendiri
18. Lamongan: Lah saiki mung dadi kenangan (lah sekarang cuma jadi kenangan)
19. Lumajang: Lupakan mantan jauhi kenangan.
20. Madiun: Mantan dienteni limang tahun (mantan ditunggu lima tahun)
21. Magetan. Manismu kebangetan
22. Magetan: Mau move on ehh keinget mantan
23. Malang: Mantan paling disayang.
24. Manokwari: Menahan luka yang kau bawa kemari
25. Medan: Menderita karena dia lebih memilih mantan
26. Nganjuk: Ngajak jadian jebule mbujuk.
27. Nganjuk: nganti suwe tak tunggu jebule wis rujuk (sudah lama kutunggu ternyata malah balikan).
Plesetan Singkatan Nama Kota P-T
28. Pacitan: Pacaran suwe cuma dadi mantan (pacaran lama cuma jadi mantan).
29. Pacitan: Pancet kelingan mantan.
30. Palembang: Pacaran lama berakhir tumbang
31. Pasuruan: Panas melihatmu berduaan.
32. Pasuruan: Pasang surute hubungan kudu tetep dipertahankan (pasang surutnya hubungan tetap harus dipertahankan.
33. Ponorogo: Panggah tak jogo nganti jiwo lan rogo (tetap kujaga sepenuh jiwa dan raga).”
34. Purbalingga: Pura-pura bahagia lihat kau berpaling dan berkeluarga
35. Purwodadi: Pura-pura setia setelah anak sudah jadi
36. Rembang-Semarang: Remahan hati yang bimbang karena sendirian menanggung rasa sayang
37. Salatiga: Salahku jadi orang ketiga
38. Sampang: Sampaikan rinduku pada yang tersayang.
39. Semarang: Semakin merasa sayang tapi hubungan dilarang
40. Semarang: Semakin rindu dan sayang
41. Sidoarjo: Siang malam berdoa agar kita berjodoh
42. Surabaya: Susah rasanya bahagia dengannya
43. Tembalang: Tempel terus baru bilang sayang
44. Trenggalek: Tresnoku nggo sampean nganthek elek (cintaku untukmu sampai jelek).
45. Tuban: Tiwas berkorban jebule kekancan. (mdk/amd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Plesetan kata masih menjadi permainan yang menghibur.
Baca SelengkapnyaSingkatan ini bukan arti sesungguhnya atau gambaran dari suatu pekerjaan.
Baca SelengkapnyaSelain mempermudah dalam komunikasi, singkatan juga dapat menjadi hiburan karena dapat menciptakan makna baru yang lucu.
Baca SelengkapnyaBermain tebak-tebakan kocak bahasa Jawa bisa membuat suasana berkumpul lebih seru dan penuh dengan tawa.
Baca SelengkapnyaTikTok merupakan salah satu platform media sosial yang kini begitu diminati dan amat populer, yang memberikan kesempatan untuk mengekspresikan diri.
Baca SelengkapnyaPantun lucu jenaka merupakan sastra yang menghibur karena keunikannya yang mampu mengundang tawa dan memberikan kesegaran dalam komunikasi sehari-harinya.
Baca SelengkapnyaKumpulan kata bahasa Jawa dan jawabannya untuk menghibur diri.
Baca SelengkapnyaKata-kata dagelan lucu dan konyol ini banyak disukai walau terkadang receh, akan tetapi mampu membuat menghibur seseorang.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah beberapa aplikasi pemerintah yang viral hingga tuai kontroversi karena namanya yang nyeleneh.
Baca SelengkapnyaPantun Palembang lucu menjadi sarana hiburan yang menyenangkan bagi masyarakat.
Baca SelengkapnyaCari referensi nama kedai unik dan lucu? Simak beberapa ide nama berikut ini.
Baca SelengkapnyaTebak-tebakan bisa dimainkan dalam beragam bahasa, termasuk Jawa.
Baca Selengkapnya