Dinobatkan Danau Terbesar Kedua di Sumut, Ini 4 Keindahan Danau Siais
Merdeka.com - Danau Toba dikenal sebagai objek wisata legendaris yang ada di Sumatra Utara. Danau Toba juga sudah terkenal hingga ke mancanegara. Namun, tahukah Anda apabila terdapat danau terbesar kedua di Sumut? Ya, tempat tersebut bernama Danau Siais.
Danau ini terletak di Desa Rianiate, kurang lebih 40 kilometer dari Ibu Kota Tapanuli Selatan. Danau Siais ternyata dinobatkan sebagai danau terluas kedua setelah Danau Toba, dengan luas mencapai 4.500 hektare.
Danau Siais menjadi salah satu objek wisata yang harus dikunjungi, karena pesonanya tidak kalah epik dengan Danau Toba. Penasaran dengan pesona Danau Siais? Simak rangkumannya yang dihimpun dari beberapa sumber.
-
Dimana Danau Toba berada? Danau Toba merupakan danau terbesar di Indonesia yang terletak di di Pulau Sumatera, tepatnya di Provinsi Sumatera Utara.
-
Dimana letak Danau Toba? Danau Toba adalah salah satu danau terbesar di dunia dan menjadi destinasi wisata ikonik di Sumatera Utara. Lokasinya berada sekitar 4-5 jam perjalanan dari Medan.
-
Kenapa Danau Toba menjadi ikon wisata? Selain alamnya yang memukau serta memanjakan mata, Danau Toba juga menjadi pulau terbesar yang ada di Indonesia.
Air Danau yang Tenang
jendeladunia16.com ©2023 Merdeka.com
Ketika pengunjung datang berwisata ke Danau Siais, Anda langsung disuguhkan dengan pemandangan air danau yang luas dan arus yang tenang. Selain itu, pengunjung akan dibuat terpesona dengan keindahan pegunungan yang hijau mengelilingi danau tersebut. Pastinya pemandangannya sangat memanjakan mata dan cocok untuk healing dari hiruk pikuk aktivitas yang melelahkan.
Ada Bumi Perkemahan
direktoripariwisata.id ©2023 Merdeka.com
Dengan keadaan danau yang tenang, sejuk, dan masih cenderung sepi, tempat ini sangat cocok untuk berwisata dengan keluarga atau bahkan dengan teman-teman. Selain itu, bagi wisatawan yang hobi berkemah, tempat ini sangat cocok untuk dijadikan spot perkemahan.
Mengutip dari direktoripariwisata.id, Danau Sirais ini telah dijadikan sebagai tempat bumi perkemahan pramuka di Kabupaten Tapanuli Selatan.
Pemandangan Bukit yang Hijau
disbudpar.sumutprov.go.id ©2023 Merdeka.com
Di Danau Siais, pengunjung juga bisa menikmati keindahan alamnya dengan dikelilingi perbukitan yang menambah pesona danau tersebut.
Keindahan perbukitan yang mengelilingi Danau Siais akan lebih menakjubkan apabila dilihat dari kejauhan. Lanskap panorama yang luar biasa indahnya bisa terlihat jelas.
Ada Ikan Keramat
Danau Sinais terdapat memiliki cerita legenda bahwa setiap pengunjung yang datang tidak diperbolehkan untuk menangkap dan memakan ikan jurung.
Sebab, menurut penduduk setempat, ikan tersebut konon merupakan ikan keramat dan dipercaya tidak boleh dimakan. Apabila melanggar, orang yang memakan ikan tersebut akan berumur pendek dan bahkan bisa tertimpa musibah.
Maka dari itu, Danau Siais sangat sering dijumpai ikan-ikan jurung berenang di sekitar danau karena populasinya yang terus meningkat. (mdk/adj)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Salah satu kabupaten dengan sejuta objek wisata ini baru saja merayakan hari jadinya yang ke-20. Simak fakta-fakta unik dari Pulau Samosir.
Baca SelengkapnyaAda banyak tempat wisata Danau Toba dan sekitarnya yang memiliki panorama alam memesona.
Baca SelengkapnyaDanau Toba merupakan salah satu warisan alam yang unik. Danau Toba merupakan fenomena unik antara sains dan legenda.
Baca SelengkapnyaDanau-danau terbesar di dunia adalah keajaiban geografis, mencerminkan keanekaragaman ekosistem dan keindahan alam.
Baca SelengkapnyaSuatu kejadian, Samosir merasa lapar dan tanpa sadar ia makan makanan yang seharusnya untuk ayahnya.
Baca SelengkapnyaSejarah danau toba, kedalaman, dan mitos-mitos yang berkembang di masyarakat.
Baca SelengkapnyaPulau ini juga termasuk dalam geosite yang berada di Geopark Kaldera Toba.
Baca SelengkapnyaDanau Toba adalah salah satu keajaiban alam Indonesia yang memukau dengan keindahannya yang memikat.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah tiga rekomendasi destinasi indah di Sumatera Utara selain Danau Toba.
Baca SelengkapnyaAwal mula terbentuknya danau besar ini tercipta dari gempa dahsyat dan letusan gunung berapi
Baca SelengkapnyaDanau ini spesial karena letaknya yang berada di ketinggian 1.950 meter di atas permukaan laut hingga membuatnya jadi danau tertinggi di Asia Tenggara.
Baca SelengkapnyaWisata Sumatera Utara ini sayang untuk dilewatkan, cocok untuk liburan bersama keluarga.
Baca Selengkapnya