Perankan Tokoh Melati di Sinetron 'Dia Yang Kau Pilih', Ini Perjalanan Karier Shandy Ishabella
Di sinetron Dia yang Kau Pilih, Shandy Ishabella berhasil memerani tokoh Melati
Di sinetron Dia yang Kau Pilih, Shandy Ishabella berhasil memerani tokoh Melati
Perankan Tokoh Melati di Sinetron 'Dia Yang Kau Pilih', Ini Perjalanan Karier Shandy Ishabella
Salah satu sinetron SCTV yang tengah mencuri perhatian adalah Dia Yang Kau Pilih. Mengangkat cerita tentang kisah percintaan yang rumit, sinetron ini sukses mencuri perhatian para penikmat layar kaca.
Salah satu aktris yang mencuri perhatian yakni Shandy Ishabella yang berperan sebagai Melati di sinetron 'Dia Yang Kau Pilih'.
Sukses berperan sebagai Melati, wanita yang akrab disapa Bella ini juga memiliki perjalanan karier yang cukup menarik untuk dibahas. Berikut simak ulasannya.
Pemilik nama lengkap Shandy Elizabeth Graceila Ishabelle ini merupakan aktris kelahiran 30 April 1995. Ia adalah putri dari pasangan Christ Jonathan dan Christy Sonia Alexandra. Ia merupakan keturunan Tionghoa, Inggris, dan Minahasa.
Bella mengawali kariernya didunia hiburan saat usia masih muda atau lebih tepatnya di usia 12 saat dirinya masih duduk di bangku SMP. Saat itu, ia dipercaya memerani sinetron Tanah Air bertajuk Cinderella.
Main di Banyak Judul Sinetron
Setahun setelahnya, ia bermain dalam sinetron Chelsea. Disana. ia cukup sukses memerani tokoh Olivia. Kesuksesan tersebut membuat dirinya dipercayai memerani sinetron lainnya, seperti Arti Sahabat, Seurni, Aliya, Cinta 7 Susun dan lain lain.
Salah satu pencapiannya karir Bella yang membuat namanya semakin dikenal oleh khalayak publik yakni kemunculannya di sinetron Tukang Ojek Pengkolan yang tayang pada 2018 lalu.
Saat itu, ia memerani tokoh Siska, wanita yang menjadi dengan Mas Pur dalam sinetron tersebut.
Tak sedikit pula para penggemar yang gemas dibuat akan akting mereka berdua.
Main Film dan FTV Tanah Air
Tak hanya sinetron saja, Bella juga merambah ke FTV hingga Layar lebar. Ada pun FTV dan film yang dimainkannya yakni Toilet 105, Arwah Goyang Karawang, Pacarku Hantu Perawan, Kisah Nyata, suara Hati Istri, Pintu Berkah dan masih banyak lagi.
Shandy Ishabella termasuk aktris yang sukses di usianya yang masih muda. Saat ini, sudah tercatat ada 17 lebih sinetron serta puluhan film dan FTV yang berhasil ia perankan.
Saat ini, ia kembali disibukkan dengan sinetron Dia Yang Kau Pilih yang tayang di SCTV. Didapuk memerankan tokoh melati, kemunculannya di sinetron tersebut menjadi warna tersendiri bagi para penonton layar kaca.
Selain kualitas akting yang sangat memumpuni, istri Yoshua Nugraha Ayashi memiliki paras cantik dan menawan. Tak heran jika dirinya memiliki banyak penggemar.
Sukses selalu Kak Bella!