Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Langkah Tegas Dishub Medan Tindak Angkot Ugal-Ugalan, Razia hingga Tes Urine Sopir

Langkah Tegas Dishub Medan Tindak Angkot Ugal-Ugalan, Razia hingga Tes Urine Sopir Langkah Tegas Dishub Medan Tindak Angkot Ugal-ugalan, Razia hingga Tes Urine Sopir. Instagram/@prokopim_pemkomedan ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Beberapa waktu lalu, warga Kota Medan dibuat heboh dengan insiden kecelakaan antara angkutan umum kota (angkot) dan kereta api yang menimbulkan korban jiwa. Setelah insiden itu, bermunculan video viral angkot yang nekat menerobos palang pintu kereta api yang membuat warganet geram.

Namun ternyata, fenomena maraknya angkot yang ugal-ugalan itu bukan lah hal yang baru. Pasalnya, angkot di Kota Medan sudah lama terkenal sering melanggar rambu atau aturan lalu lintas. Ulah para sopir angkot ini pun sudah sangat meresahkan warga.

Terkait hal ini, Wali Kota Medan, Bobby Nasution pun akhirnya menginstruksikan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan untuk menertibkan para sopir angkot tersebut untuk mencegah kecelakaan lalu lintas terulang kembali.

Menindaklanjuti instruksi Wali Kota tersebut, Dishub Kota Medan melakukan sejumlah langkah tegas untuk menertibkan para sopir angkot, diantaranya dengan mulai rutin melakukan razia setiap hari hingga melakukan tes urine terhadap para sopir angkot.

Melansir dari unggahan akun Instagram @prokopim_pemkomedan pada Sabtu (11/12), berikut informasi selengkapnya.

Razia Setiap Hari

langkah tegas dishub medan tindak angkot ugal ugalan razia hingga tes urine sopir

Instagram/@prokopim_pemkomedan ©2021 Merdeka.com

Bobby menginstruksikan kepada Dishub Kota Medan untuk melakukan razia sopir angkot minimal dua kali sehari, yakni pagi dan sore. Petugas pun menggelar razia terhadap sejumlah angkot di Jalan Gatot Subroto Medan pada Kamis (9/12).

Dibantu aparat kepolisian, petugas merazia satu per satu angkot yang melintas di jalan tersebut. Setiap sopir angkot kemudian diminta untuk menunjukkan kelengkapan administrasi, seperti surat izin mengemudi (SIM), surat tanda nomor kendaraan (STNK), buku KIR dan kartu pengawasan (KPS).

Sekretaris Dishub Budi Hariono mengatakan, razia yang sama akan dilakukan setiap harinya dengan lokasi dan waktu yang berbeda. Selain untuk memberikan rasa aman dan nyaman, razia yang digelar itu juga untuk meningkatkan kesadaran bagi pengemudi angkot agar senantiasa memenuhi, mengikuti dan mematuhi aturan serta peraturan saat berkendara.

Lakukan Tes Urine Sopir Angkot

langkah tegas dishub medan tindak angkot ugal ugalan razia hingga tes urine sopir

Instagram/@prokopim_pemkomedan ©2021 Merdeka.com

Budi menambahkan, bagi sopir angkot yang kedapatan tidak memenuhi syarat berkendara, mereka akan dibawa petugas ke Pos Dishub untuk didata dan diberikan peringatan. Kemudian, mulai Senin (13/12/2021) besok, pihaknya bersama dengan TNI-Polri dan Badan Narkotika Nasional (BNN) akan melakukan cek urine terhadap para sopir angkot langsung di lokasi. Jika terdapat pengemudi yang terbukti terlibat dalam penggunaan obat-obatan terlarang, maka akan diberi tindakan tegas. “Untuk itu kami imbau seluruh pengemudi angkot agar senantiasa mematuhi aturan, tetap berhati-hati dan selalu mengutamakan keselamatan,” ujarnya. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Begini Reaksi Bobby Nasution Usai Petugas Dishub Medan Laporkan Pedagang Martabak ke Polisi
Begini Reaksi Bobby Nasution Usai Petugas Dishub Medan Laporkan Pedagang Martabak ke Polisi

Pedagang bernama Amin dipolisikan usai merekam dan mengunggah video petugas Dishub melarang berdagang di atas trotoar lantaran tidak diberi martabak.

Baca Selengkapnya
Polemik Wali Kota Bobby Minta Begal Ditembak Mati, Ini Respons Polisi
Polemik Wali Kota Bobby Minta Begal Ditembak Mati, Ini Respons Polisi

Wali Kota Medan Bobby Nasution mengapresiasi langkah kepolisian bertindak tegas terhadap pelaku begal sadis yang kian meresahkan masyarakat Medan.

Baca Selengkapnya
Lakukan Inspeksi Dadakan, Menhub Temukan Bus Pariwisata Tidak Laik Jalan Masih Beroperasi
Lakukan Inspeksi Dadakan, Menhub Temukan Bus Pariwisata Tidak Laik Jalan Masih Beroperasi

Bus tersebut tidak memiliki kelengkapan surat-surat seperti uji KIR, STNK.

Baca Selengkapnya
Menhub Temukan Bus Pariwisata Tak Laik Jalan, Tak Ada Uji KIR dan STNK
Menhub Temukan Bus Pariwisata Tak Laik Jalan, Tak Ada Uji KIR dan STNK

Dengan hal ini, lanjut Raden, kecelakaan yang melibatkan bus pariwisata diharapkan dapat ditekan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Gubernur Sumut Gerah, Modali Satpol PP Double Stick Sikat Habis Begal Sadis
VIDEO: Gubernur Sumut Gerah, Modali Satpol PP Double Stick Sikat Habis Begal Sadis

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi merespons dengan memerintahkan seluruh personel Satpol PP berjaga di beberapa titik Kota Medan, Binjai dan sekitar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Demi Keselamatan, Sopir dan Kondektur Bus Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Dites Urine
FOTO: Demi Keselamatan, Sopir dan Kondektur Bus Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Dites Urine

Tes urine yang disediakan gratis oleh Pemprov DKI ini dilakukan untuk memastikan sopir dan kondektur bus tidak dalam pengaruh narkoba.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Prabowo Bela Bobby Menantu Jokowi soal Tembak Mati Pelaku Begal
VIDEO: Prabowo Bela Bobby Menantu Jokowi soal Tembak Mati Pelaku Begal

Wali Kota Medan Bobby Nasution menegaskan tidak ada ruang dan tempat untuk para pelaku begal di daerahnya.

Baca Selengkapnya
Viral Anggota Dishub Medan Minta Martabak ke Pedagang saat Tertibkan Kendaraan, Ini Penjelasan Kadishub
Viral Anggota Dishub Medan Minta Martabak ke Pedagang saat Tertibkan Kendaraan, Ini Penjelasan Kadishub

Viral Anggota Dishub Medan Minta Martabak ke Pedagang saat Tertibkan Kendaraan, Ini Penjelasan Kadishub

Baca Selengkapnya
Dukung Bobby Nasution, 15.000 Warga Medan Setuju Polisi Tembak Mati Begal Sadis
Dukung Bobby Nasution, 15.000 Warga Medan Setuju Polisi Tembak Mati Begal Sadis

Menyikapi hal tersebut, poling pun digagas di Kota Medan sejak Selasa (11/7/2023).

Baca Selengkapnya
28 Unit Armada Bus Trans Semarang Lebihi Ambang Batas Emisi, Begini Faktanya
28 Unit Armada Bus Trans Semarang Lebihi Ambang Batas Emisi, Begini Faktanya

Dishub Kota Semarang juga akan memberikan sanksi kepada operator BRT Trans Semarang yang emisinya masih melebihi ambang batas.

Baca Selengkapnya
Prabowo Bela Bobby Nasution Dukung Polisi Tembak Mati Begal di Medan
Prabowo Bela Bobby Nasution Dukung Polisi Tembak Mati Begal di Medan

Menhan Prabowo Subianto membela Wali Kota Medan Bobby Nasution yang mendukung polisi menembak mati begal di Kota Medan.

Baca Selengkapnya
Tes Urine Sopir Bus, Terminal Kampung Rambutan Gandeng BNNP
Tes Urine Sopir Bus, Terminal Kampung Rambutan Gandeng BNNP

"Untuk pemeriksaan dari urine pengemudi khususnya untuk mengetes, apakah ada terdapat pengemudi yang memakai obat-obatan terlarang," kata Yulza

Baca Selengkapnya