Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Harga HP Tripel Kamera Dibawah Rp 2 Juta, Jepretan Mulus Harga Terjangkau

7 Harga HP Tripel Kamera Dibawah Rp 2 Juta, Jepretan Mulus Harga Terjangkau Samsung Galaxy A02s. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Saat ini, cukup sulit untuk hidup tanpa HP atau smartphone. Bagaimana tidak, berbagai aplikasi dan fitur yang ada di dalam ponsel pinter tersebut penting untuk kita tetap terkoneksi dengan tteman dan keluarga. Belum lagi, banyak dari kita butuh informasi terkini lewat media sosial seperti Instagram atau Twitter, serta beraktualisasi diri lewat aplikasi hiburan seperti TikTok.

Salah satu fitur menarik yang pasti dibutuhkan di setiap HP adalah kamera. Dulu, untuk menjepret foto yang bagus, kita membutuhkan sebuah gadget tunggal yakni kamera. Gadget ini cukup eksklusif karena harganya yang tidak murah. Saat ini, hal tersebut telah berubah karena dengan teknologi baru yang menghasilkan sensor berukuran kecil, kamera bisa tersemat di smartphone.

Bahkan, saat ini sudah banyak HP yang memiliki banyak kamera. Mulai dari dual kamera, hingga tripel kamera. Dalam dual kamera atau tripel kamera tersebut, biasanya terdiri dari satu sensor kamera utama, sensor kamera telefoto, atau kamera ultrawide. Variasi lain mungkin adalah kamera makro, sensor kedalaman, atau sensor hitam putih.

Namun berapa harga HP tripel kamera ini? Jangan khawatir. Karena kamera dengan banyak kamera sudah jadi fitur arus utama di industri smartphone, fitur semacam ini bisa diapatkan dengan harga terjangkau. Bahkan, dengan harga di bawah dua juta Rupiah, fitur banyak kamera bisa Anda raih.

Nah, berikut ini adalah 7 harga HP tripel kamera dengan banderol kurang dari dua juta Rupiah.

1. Samsung Galaxy A02s

Samsung Galaxy A02s adalah smartphone yang salah satu unggulannya adalah ukuran layar yang besar, kapasitas baterai besar, serta tentunya tiga buah kamera. Kamera utamanya mengusung sensor 13MP dengan bukaan f2.2 dan fitur autofokus. Dua sisanya mengusung masing-masing 2MP dengan sensor makro dan depth dengan bukaan f2.4.

  • Harga Samsung Galaxy A02s: Rp1.700.000
  • samsung galaxy a02s©2021 Merdeka.com

    2. Infinix Smart3 Plus

    Infinix Smart3 Plus adalah smartphone dengan prosesor bertenaga yakni MT6761 Helio A22. Selain itu, tentu keunggulannya ada tripel kamera, dengan kamera utama 13MP dengan bukaan f1.8, dilengkapi fitur PDAF yakni teknologi autofokus yang menggunakan sensor cahaya. Sisanya, ada sensor telefoto 2MP dan QVGA.

  • Harga Infinix Smart3 Plus 2/32: Rp1.270.000
  • Harga Infinix Smart3 Plus 3/32: Rp1.420.000
  • infinix smart 3 plus©2021 Merdeka.com

    3. Vivo Y15

    Vivo Y15 adalah smartphone dengan kombinasi RAM 4GB dan prosesor Helio P22. Ukuran layarnya pun 6,35 inci dengan sensor HD, dan baterai 5.000mAh. Soal kamera, sudah ada kamera utama 13MP f2.2 dengan fitur PDAF, kamera ultrawide 8MP, serta kamera depth 2MP.

  • Harga Vivo Y15 3/64: Rp1.600.000
  • Harga Vivo Y15 4/64: Rp2.000.000
  • vivo y15©2021 Merdeka.com

    4. Samsung Galaxy A11

    Samsung Galaxy A11 adalah smartphone entry level dari Samsung dengan prosesor Snapdragon 450 dan kapasitas baterai 4.000mAh. Segi kameranya juga andal, yakni sensor utama 13MP f1.8 27mm AF, sensor ultra wide 115 derajat dengan ukuran 5MP, dan 2MP depth dengan bukaan f2.4.

  • Harga Samsung Galaxy A11: Rp1.899.000
  • samsung galaxy a11©2021 ting.com

    Simak laman selanjutnya untuk Harga HP tripel kamera berikut ya!

    Harga HP Tripel Kamera Dibawah Rp 2 Juta

    5. Realme C3

    Realme C3 dengan tiga kamera adalah smartphone dengan kapasitas baterai 5.000mAh dan ukuran layar besar. Kamera utamanya cukup baik, dengan sensor 12MP dengan f1.8 28mm, dengan ukuran piksel 1,25 mikrometer dan teknologi PDAF. Dua sensor sisanya adalah sensor makro 2MP, dan depth 2MP.

  • Harga Realme C3 3/32: Rp1.650.000
  • realme c3

    ©2020 youtube.com Geekyranjit

    6. Samsung Galaxy M11

    Samsung Galaxy M11 adalah salah satu lini entry level dari Samsung, dengan desain yang mewah. Dilengkapi dengan prosesor Helio G70 dan kapasitas 5.000mAh, kamera juga sektor andal. Kamera utamanya mengusung 12MP f1.8 28mm, ukuran sensornya 1/2,8 inci, ukuran piksel 1,25 mikrometer, serta teknologi PDAF. Sisanya sensor makro 2MP serta depth 2MP.

  • Harga Samsung Galaxy M11: Rp1.649.000
  • samsung galaxy m11

    ©2020Liputan6.com / Andina Librianty

    7. Xiaomi Redmi 9C

    Redmi 9C adalah seri terjangkau dari Xiaomi dengan layar besar, prosesor Helio G35, serta baterai 5.000mAh. Kamera utamanya mengusung 13MP f2.2 dan ukuran piksel 1 mikrometer dan teknologi PDAF. Sisanya terdapat sensor makro 2MP, dan depth 2MP.

  • Harga Redmi 9C 32GB: Rp1.400.000
  • Harga Redmi 9C 64GB: Rp1.650.000
  • xiaomi redmi 9c

    ©2020 Merdeka.com/Fauzan

    Demikian pembahasan soal harga HP tripel kamera dengan harga bawah 2 juta. Semoga bermanfaat!

    (mdk/idc)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Deretan HP
    Deretan HP "Berharga Sultan" Saingi iPhone dan Samsung

    Berikut adalah daftar HP yang harganya bisa menyaingi iPhone dan Samsung.

    Baca Selengkapnya
    Daftar dan Harga HP Layar Lipat di Indonesia Terbaru 2023
    Daftar dan Harga HP Layar Lipat di Indonesia Terbaru 2023

    Berikut daftar harga HP layar lipat terbaru per November 2023.

    Baca Selengkapnya
    8 HP 2 Jutaan Terbaik 2023 yang Punya Spek Berkualitas
    8 HP 2 Jutaan Terbaik 2023 yang Punya Spek Berkualitas

    HP 2 jutaan berkualitas yang bisa jadi pilihan untuk mengirit budget.

    Baca Selengkapnya
    Abadikan Momen Istimewa dengan Deretan Kamera Ini, Salah Satunya Punya Bentuk Menggemaskan
    Abadikan Momen Istimewa dengan Deretan Kamera Ini, Salah Satunya Punya Bentuk Menggemaskan

    Ada berbagai jenis kamera yang tersedia di pasaran dengan kelebihan dan fitur yang sesuai dengan kebutuhan tertentu.

    Baca Selengkapnya
    Dua HP Layar Lipat OPPO Find N3 dan N3 Flip Dirilis di Indonesia, Ini Spek dan Harganya
    Dua HP Layar Lipat OPPO Find N3 dan N3 Flip Dirilis di Indonesia, Ini Spek dan Harganya

    Pihak OPPO menyebut dua HP layar lipatnya ini bebas kompromi.

    Baca Selengkapnya
    Daftar HP Android Bekas yang Masih Punya Harga Jual Tinggi dan Dicari Kolektor
    Daftar HP Android Bekas yang Masih Punya Harga Jual Tinggi dan Dicari Kolektor

    Berikut ini deretan HP Android bekas yang dicari-cari.

    Baca Selengkapnya
    Rekomendasi Laptop untuk Kuliah, dari Harga 3 Jutaan sampai MacBook Pro di Bulan Juli
    Rekomendasi Laptop untuk Kuliah, dari Harga 3 Jutaan sampai MacBook Pro di Bulan Juli

    Laptop menjadi alat penting bagi mahasiswa untuk mengarungi perjalanan dunia perkuliahan.

    Baca Selengkapnya
    Deretan Smartphone Android Terbaik di Rentang Harga Rp 1 Jutaan
    Deretan Smartphone Android Terbaik di Rentang Harga Rp 1 Jutaan

    Bagi Anda yang sedang mencari smartphona Android Rp 1 jutaan, berikut 7 rekomendasi pilihan redaksi.

    Baca Selengkapnya
    Sony Rilis Kamera Mirrorless APS-C α6700, Segini Harganya
    Sony Rilis Kamera Mirrorless APS-C α6700, Segini Harganya

    Sony Electronics baru saja merilis kamera terbaru. Berikut spesifikasi dan harganya.

    Baca Selengkapnya
    THR Sudah Cair, Ini 5 Handphone Baru Bisa Dibeli Harga di Bawah Rp5 Juta
    THR Sudah Cair, Ini 5 Handphone Baru Bisa Dibeli Harga di Bawah Rp5 Juta

    Salah satunya Samsung Galaxy A15 5G. Ponsel Rp3 jutaan ini telah dibekali layar 6,5 inci FHD+ Super AMOLED dan refresh rate 90 Hz.

    Baca Selengkapnya
    Xiaomi 13T Hasil Kolaborasi dengan Leica Masuk Pasar Indonesia, Segini Harganya
    Xiaomi 13T Hasil Kolaborasi dengan Leica Masuk Pasar Indonesia, Segini Harganya

    Kali ini Xiaomi membawa gebrakan dengan menggandeng Leica pada Xiaomi 13T.

    Baca Selengkapnya