Pasar Smartphone Rekondisi Turun Pada 2020
Merdeka.com - Pasar smartphone rekondisi atau lebih dikenal sebagai smartphone refurbished turun hingga 9 persen pada 2020 lalu.
Bahkan pada paruh pertama tahun 2020, laporan perusahaan riset pasar Counterpoint menyebut pasar smartphone rekondisi ini mengalami penurunan hingga 16 persen.
Selepas itu, pasar mulai berangsur naik pada paruh kedua tahun 2020 yang didorong oleh peningkatan penjualan perangkat baru dan siklus peluncuran seri iPhone terbaru.
-
Apa itu Ponsel Lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua.
-
Bagaimana cara meningkatkan kinerja iPhone 15? Menginstall iOS kedalam versi terbaru merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kinerja iPhone, memperbaiki sistem keamanan dan akan memperbaiki sistem dari versi software sebelumnya.
-
Apa yang membuat iPhone sukses? Berkat inovasi tersebut, penjualan iPhone mulai mengalami peningkatan tajam.
-
Bagaimana cara memilih smartphone yang tepat? Memilih smartphone yang tepat memerlukan pemahaman tentang kebutuhan dan budget Anda.
-
Bagaimana cara kerja Ponsel Lipat? Ponsel lipat bekerja dengan menggunakan teknologi layar fleksibel yang memungkinkan perangkat untuk dilipat tanpa merusak layar.
-
Bagaimana cara Apple menjaga iPhone mahal? Strategi pemasaran Apple telah menjadi penentu kesuksesannya selama dua dekade terakhir. Pengisahan cerita yang hebat dan penyampaian pesan merek kepada konsumen secara unik selalu menjadi kekuatan Apple.
Dalam laporan ini, Counterpoint memfokuskan riset pasar smartphone rekondisi yang mengalami perbaikan dan peningkatan sebelum dijual kembali.
"Penjualan perangkat baru turun sekitar 9 persen pada tahun 2020 karena lockdown Covid-19 dan hambatan ekonomi. Ini tidak mendorong peningkatan jumlah smartphone rekondisi," tutur Analis Riset Senior di Counterpoint Glen Cardoza yang dikutip oleh Tekno Liputan6.com.
Pandemi, kata dia, juga menyebabkan sejumlah besar pemilik smartphone menghindari atau menunda pembelian unit baru
"Pasar smartphone rekondisi utama, yakni India dan Amerika Latin, mengalami penurunan masing-masing sebesar 20 dan 24 persen selama paruh pertama tahun 2020 karena penguncian yang ketat dan diperpanjang," ujar Cardoza.
Penurunan di Cina
Sementara itu, Direktur Riset di Counterpoint Jeff Fieldhack menyebut China sebagai negara paling penting dalam ekosistem pasar smartphone juga mengalami penurunan signifikan selama tahun 2020.
"Pasar smartphone rekondisi China dilanda ketegangan antara China dan Hong Kong serta perang dagang dengan AS. Banyak pengecer di ekosistem pasar ini menghindari Tiongkok karena pengawasan lebih ketat oleh pemerintah Tiongkok, potensi bea masuk lebih tinggi, dan meningkatnya biaya suku cadang," kata Fieldhack.
Sumber: Liputan6.comReporter: Mochamad Wahyu Hidayat
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tren yang sedang berkembang daripada beli iPhone baru mending bekas.
Baca SelengkapnyaSelalu ada model iPhone terbaru, yang membuat model lama ditinggalkan, lantaran tak lagi dapat pembaruan iOS.
Baca SelengkapnyaBerikut tanda HP perlu ganti yang baru. Jangan sampai Anda tidak sadar.
Baca SelengkapnyaBahkan, ada yang mengeluh jika dalam waktu kurang dari setahun baterai smartphone tersebut berkurang banyak.
Baca SelengkapnyaLangkah-langkah ini membantu pengguna iPhone agar HP-nya awet dipakai sepanjang tahun.
Baca SelengkapnyaDikutip dari laman CIRP – Apple Report dan GizChina, Kamis (7/3), banyak pemilik Android yang membeli iPhone yang bukan keluaran terbaru.
Baca SelengkapnyaSurvei CIRP mengungkapkan alasan utama orang beralih ke iPhone 16 di 2024.
Baca SelengkapnyaDiskon besar-besaran ini dilakukan Apple untuk menggairahkan kembali penjualan iPhone 15 Pro di China.
Baca SelengkapnyaAda dua alasan mengapa orang-orang di China enggan pakai Apple.
Baca SelengkapnyaIni lokasi Apple berikan diskon besar-besaran gadget besutannya.
Baca SelengkapnyaKetika baru pertama kali dijual di Indonesia, harga iPhone 11 64 GB adalah Rp12.999.000,00.
Baca SelengkapnyaSamsung kembali berada di posisi pertama, mengalahkan Apple dalam hal penjualan smartphone di dunia.
Baca Selengkapnya