12 Wisata Alam Semarang Terbaru yang Hits dan Instagramable, Wajib Dikunjungi
Merdeka.com - Wisata alam Semarang menjadi salah satu destinasi favorit untuk menghilangkan penat di hari libur tiba. Tak sedikit yang memilih wisata bertema alam untuk menenangkan pikiran, usai berkutat dengan pekerjaan selama beberapa hari ke belakang.
Di balik hiruk pikuk kota bersejarah Semarang, Jawa Tengah terdapat destinasi wisata alam Semarang yang penuh kesejukan. Destinasi di Kota Jamu ini kerap kali jadi perhatian, karena keindahan alamnya yang bikin takjub.
Meski wisata alam Semarang tak berada di pusat kota, tapi Anda tak perlu khawatir dan butuh waktu singkat untuk mencapainya. Pasalnya destinasi wisata alam Semarang ini mampu menjadi referensi liburan pelepas penat yang ampuh.
-
Apa saja wisata di Semarang? Semarang adalah ibu kota Provinsi Jawa Tengah yang memancarkan keindahan unik dan memikat.
-
Apa saja tempat wisata populer di Semarang? Berbagai wisata Semarang hits bisa menjadi andalan Anda untuk menikmati waktu luang.
-
Kenapa Semarang menarik? Kota ini memiliki pesona sejarah yang terlihat dari bangunan-bangunan klasik peninggalan kolonial Belanda.
-
Kenapa Kampung Melayu Semarang jadi tempat wisata? Dikutip dari Semarangkota.go.id, Kampung Melayu Semarang merupakan area wisata perkampungan yang menawarkan nilai sejarah dan religi bagi para pengunjung yang berwisata di area tersebut.
-
Kenapa Kota Lama Semarang menarik untuk dikunjungi? Kota Lama menjadi sebuah jendela waktu yang membawa pengunjung kembali ke era kolonial Belanda di Semarang.
-
Bagaimana cara menikmati suasana Kota Lama Semarang? Di lokasi ini, Anda dapat menemukan suasana kota lama khas peradaban Eropa tempo dulu. Anda pun dapat sekadar berjalan-jalan atau berfoto.
Simak sejumlah wisata alam Semarang terbaru yang hits dan Instagramable berikut ini, seperti dihimpun dari berbagai sumber, Rabu (17/8).
Wisata Alam Semarang di Air Terjun
Liputan6 ©2022 Merdeka.com
1. Air Terjun Semirang
Wisata alam Semarang yang pertama sepertinya layak untuk bermain basah-basahan di air terjun Semirang. Lokasi tepatnya terletak cukup tersembunyi di tengah hutan. Hal tersebut membuat Air Terjun Semirang menjadi wisata alam Semarang yang memesona.
Anda bisa mencapai ke wisata Air Terjun Semirang ini dengan mudah, tapi membutuhkan stamina yang fit karena lokasinya yang berada di lereng pegunungan.
Bahkan mengharuskan Anda untuk berjalan kaki sampai lokasi air terjun. Meski begitu, tak perlu cemas Anda akan puas dan penat pun segera terobati setelah melihat indahnya air terjun yang terletak di Dusun Gintungan, Desa Gogik, Kecamatan Ungaran Barat ini.
2. Air Terjun Kali Pancur
Air Terjun Kali Pancur merupakan salah satu wisata alam Semarang yang begitu populer. Air terjun ini merupakan air terjun tertinggi di kota ini dengan ketinggian 150 meter.
Lokasi Air Terjun Kali Pancur terletak di Desa Nogosaren Kecamatan Getasan. Untuk mencapainya, Anda harus melewati 900 anak tangga. Oleh karena itu, Anda tentunya harus menyiapkan stamina agar bisa bersenang-senang saat sampai di lokasi air terjun.
3. Curug Lawe
Selain Air Terjun Kali Pancur, wisata alam Semarang yang bernuansa air adalah Curug Lawe. Berbeda dengan Air Terjun Kali Pancur yang masih jarang dijamah, Curug Lawe justru lebih terkenal dan ramai.
Karena lokasinya yang cukup dekat dengan pusat Kota Semarang. Pesona air terjunnya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.
Curug Lawe terletak di Desa Kalisidi, Kecamatan Ungaran Barat, Curug Lawe. Ini sangat tepat dijadikan sebagai tempat bersantai, apalagi di pagi hari.
Masih sama dengan Air Terjun Kali Pancur, Anda harus melewati perjalanan yang cukup panjang dengan jalan berbatu tanah. Hingga jembatan kayu untuk sampai ke air terjun di Curug Lawe. Oleh karena itu, siapkan stamina Anda ya.
Wisata Alam Semarang Nuansa Gunung
Gunung Ungaran, Liputan6 ©2022 Merdeka.com
4. Gunung Telomoyo
Bagi Anda pecinta wisata alam Semarang dengan suguhan pemandangan dari atas gunung, destinasi Gunung Telomoyo sepertinya tak boleh dilewatkan.
Keindahannya selalu menyuguhkan tempat wisata alam Semarang yang menarik untuk dinikmati. Selain rute perjalanan mengasyikkan, saat sudah sampai di lokasi Anda akan merasa puas dengan pemandangan yang ada.
Apalagi untuk mencapai puncak Gunung Telomoyo saat ini Anda bisa mengendarai sepeda motor atau mobil. Hanya dengan waktu kurang lebih 30 menit dari pintu pos. Tidak perlu takut, jalannya sudah beraspal dan mudah dilalui. Di puncaknya juga terdapat stasiun pemancar, antena dan juga tower yang masih beroperasi.
5. Umbul Sidomukti
Wisata alam Semarang bernuansa gunung selanjutnya yang tak boleh terlewat adalah Umbul Sidomukti. Terdapat kolam renang alami yang membuat Anda merasakan berenang pada ketinggian 1200 mdpl karena terletak di lereng Gunung Ungaran.
Gunung Ungaran memiliki ketinggian 2.050 meter dari permukaan laut (mdpl). Gunung ini cocok untuk didaki meski masih pemula. Di Umbul Sidomukti juga terdapat beberapa jenis kolam renang dengan kedalaman yang berbeda-beda, yang bisa dinikmati oleh anak-anak sampai orang dewasa.
6. Bukit Gombel
Selain gunung, wisata alam Semarang juga memiliki nuansa dataran tinggi. Tepatnya di bukit yang ada di Ngesrep, Banyumanik ini.
Bukit Gombel cukup unik sebab tidak ada yang pernah tahu mengenai asal-usul nama 'Gombel' itu sendiri. Namun saat Anda berkunjung ke bukit ini di malam hari, Anda bisa melihat pemandangan lampu kota yang sangat indah dan menjadi momen suasana romantis.
Wisata Alam Semarang Pesisir Kota
. Pantai Marina, Liputan6 ©2022 Merdeka.com
7. Pantai Marina
Seraya belum puas dan afdhol berkeliling wisata alam Semarang tanpa menyambangi Pantai Marina. Wisata alam Semarang ini berada di pesisir utara. Pantai Marina kini telah dilengkapi beragam fasilitas seperti kolam renang, jet ski, hingga taman bermain untuk anak-anak. Sehingga cocok dijadikan sebagai destinasi wisata keluarga.
Tiket masuk ke pantai Marina gratis. Tapi bagi pengunjung yang membawa kendaraan roda dua dan roda empat, masing-masing akan dikenakan Rp2.000 dan Rp.5000.
Di Pantai Marina, pengunjung bisa melihat sunset yang indah, berkeliling pantai dengan kapal, menikmati wisata kuliner, dan tentu saja berburu foto yang Instagramable.
8. Pantai Baruna
Pantai Baruna cocok jadi destinasi alam Semarang bagi Anda yang gemar dengan desiran angin laut. Pantai Baruna merangkum suasana alam yang indah dengan angin yang sejuk.
Cukup dengan Rp3.000 saja Anda sudah bisa menikmati indahnya Pantai Baruna. Terdapat hamparan padang ilalang, rerumputan dan pepohonan yang bisa Anda jadikan spot foto Instagramable.
9. Mangrove EduPark Pantai Maron
Selain menikmati pantai berpasir, wisata alam Semarang juga punta hutan mangrove yang cocok untuk berlibur bersama keluarga. Bahkan bisa jadi spot foto Instagramable yang keren untuk koleksi di media sosialmu.
Anda juga bisa berjalan di jembatan bambu yang telah disediakan, lalu naik ke spot gazebo tinggi untuk melihat secara keseluruhan wisata alam Semarang yang satu ini dari sisi berbeda. Selain menjadi tempat wisata, memang mangrove ini berfungsi mencegah abrasi.
Wisata Alam Semarang Instagramable
Brown Canyon, Liputan6 ©2022 Merdeka.com
10. Taman Srigunting
Masih menikmati wisata alam Semarang sejatinya Anda patut mengunjungi Taman Srigunting. Ini dulunya merupakan sebuah panggung parade yang biasa dijadikan sebagai tempat pertunjukan.
Tapi sekarang beralih fungsi menjadi sebuah ruang terbuka. Anda bisa duduk-duduk, bersantai menikmati pemandangan alam di sana sembari beristirahat setelah berkeliling Kota Lama.
11. Brown Canyon
Mungkin tak sedikit orang akan familiar mendengar Grand Canyon yang terletak di Amerika. Kini Anda tak perlu jauh-jauh menuju Negeri Paman Sam demi bisa mendapatkan foto Instagramable di sana.
Sebab, wisata alam Semarang satu ini tak kalah hits dengan nama serupa yakni Brown Canyon. Sebuah bukit yang terletak di Rowosari, Tembalang, bekas penambangan di Semarang menjadikan bukit-bukit yang menjulang tinggi dengan tumbuhan hijau di atasnya membuat tempat ini dijuluki Brown Canyon.
12. Goa Kreo
Wisata alam Semarang yang satu ini terletak di Jalan Raya Goa Kreo, Kandri, Gunung Pati. Goa Kreo terbentuk dari alam yang terletak di tengah Waduk Jatibarang yang membendung Kali Kreo.
Anda bisa melihat patung kera dekat dengan jembatan. Karena lokasinya dipercaya, bahwa para kera sebagai penunggunya. Perjalanan Anda akan ditemani oleh kumpulan kera asli.
Ditambah lagi ada jembatan yang tentunya bisa Anda jadikan salah satu spot foto Instagramable yang keren. Di sini Anda bisa sekaligus menikmati air terjun, goa, panggung hiburan, rumah makan khas Semarang, dan beristirahat di Gazebo. Jalan menuju goa Kreo terdapat anak tangga yang cukup tinggi. Selain itu Anda juga bisa berfoto di balon udara.
Itulah beberapa destinasi wisata alam Semarang yang hits dan Instagramable. Jika Anda bertandang ke kota bersejarah ini, sempatkan untuk menikmati indahnya pemandangan alam yang menyejukkan.
(mdk/kur)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Selain sarat dengan sejarah pada zaman kolonial, Semarang kini juga kental dengan berbagai wisata berbasis edukasi.
Baca SelengkapnyaBerbagai wisata Semarang hits bisa menjadi andalan Anda untuk menikmati waktu luang.
Baca SelengkapnyaSemarang adalah ibu kota Provinsi Jawa Tengah yang memancarkan keindahan unik dan memikat.
Baca SelengkapnyaDesa Wisata Kemetul Semarang memiliki spot-spot foto Instagramable.
Baca SelengkapnyaUngaran merupakan ibu kota Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, yang banyak memiliki tempat wisata yang indah dan memesona.
Baca SelengkapnyaBeberapa wisata alam Semarang populer dan menjadi favorit wisatawan.
Baca SelengkapnyaBandungan adalah kawasan wisata yang terletak di Semarang, menawarkan keindahan alam menakjubkan.
Baca SelengkapnyaBerbagai bangunan bersejarah dapat ditemui di Semarang.
Baca SelengkapnyaBagi Anda yang berencana melakukan perjalanan ini, mengetahui tarif tol yang berlaku serta destinasi menarik di sepanjang rute adalah hal yang penting.
Baca SelengkapnyaUngaran memiliki beragam wisata unik dan menarik yang patut anda kunjungi!
Baca SelengkapnyaJika Anda berada di Salatiga atau sekitarnya, maka tempat wisata di Salatiga bisa jadi destinasi menarik untuk dikunjungi.
Baca SelengkapnyaSemarang semakin memperkuat reputasinya sebagai tujuan wisata yang tak boleh terlewatkan di Indonesia.
Baca Selengkapnya