5 Bacaan Doa Tobat Meminta Ampunan dalam Agama Islam, Lengkap Disertai Artinya
Bacaan doa tobat rasanya penting untuk diketahui setiap umat Islam.
Bacaan doa tobat rasanya penting untuk diketahui setiap umat Islam.
5 Bacaan Doa Tobat Meminta Ampunan dalam Agama Islam, Lengkap Disertai Artinya
Bacaan doa tobat rasanya penting untuk diketahui setiap umat Islam.
Tobat wajib dilakukan umat Islam saat menyadari berbuat kesalahan atau melanggar larangan Allah secara disengaja.
Terlebih, kesalahan tersebut membuat penderitaan atau mendzalimi orang lain. Maka, kesalahan tersebut penting untuk disadari agar tidak dilakukan kembali di masa mendatang.
-
Apa bacaan doa sholat taubat? ALLAHUMMA ANTA ROBBII LAA ILAAHA ILLAA ANTA, KHOLAQTANII WA ANA 'ABDUKA WA ANA 'ALA 'AHDIKA WA WA'DIKA MASTATHO'TU. A'UDZU BIKA MIN SYARRI MAA SHONA'TU, ABUU-U LAKA BINI'MATIKA 'ALAYYA, WA ABUU-U BI DZANBII, FAGHFIRLII FAINNAHUUA LAA YAGHFIRUDZ DZUNUUBA ILLA ANTA.
-
Apa itu doa taubat? Doa taubat adalah doa yang mudah dihafalkan dan dilafalkan oleh siapa saja, maka dari itu, tidak ada alasan untuk tidak meminta ampun kepada Allah dengan cara bertaubat atas segala dosa yang pernah kita perbuat.
-
Kapan doa tobat dibacakan? Doa tobat Katolik dapat merujuk pada Puji Syukur No 25.
-
Apa itu Doa Tobat? Doa Tobat adalah doa yang berisi ungkapan pertobatan atas dosa, permohonan belas kasih pengampunan Allah, dan kesadaran akan kerahiman Tuhan serta keterbatasan manusia.
-
Bagaimana cara membaca doa sesudah sholat taubat? Sebelum membaca doa sesudah sholat taubat, dianjurkan untuk mengamalkan bacaan istigfar sebanyak 100 kali dengan hati yang tulis.
-
Doa apa yang dibaca setelah sholat taubat? Astaghfirullahal ladzii laa ilaaha illaa huwal hayyul qoyyuumu wa atuubu ilaihi. Artinya: Aku meminta pengampunan kepada Allah yang tidak ada Tuhan selain Dia Yang Maha Hidup dan Berdiri Sendiri dan aku bertaubat kepada-Nya.
Lantas, bagaimana bacaan doa tobat hingga syarat yang harus dipenuhi tersebut? Melansir dari laman NU Online dan berbagai sumber, Jumat (19/4), berikut merdeka.com ulas mengenai sejumlah bacaan doa tobat lengkap disertai syarat hingga tata cara melakukannya.
Syarat Agar Tobat Diterima Allah SWT
Sebelum mengetahui bacaan doa tobat, alangkah baiknya bagi kita untuk memahami syarat diterimanya tobat seorang muslim.
Melansir dari laman NU Online, setidaknya terdapat tiga syarat yang harus dipenuhi yakni di antaranya sebagai berikut,
1. Menyesali kesalahan
2. Meninggalkan kesalahan
3. Berjanji tidak akan mengulangi
"Bahwa syarat sampai diakui sebagai tobat yakni melingkupi tiga hal. Pertama, menyesali kesalahan yang telah dilakukan. Kedua, meninggalkan kesalahan dalam keadaan apapun dan ketiga menetapkan atau berjanji tidak akan mengulangi perbuatan maksiat serupa. Maka rukun-rukun ini adalah wajib, agar tobatnya menjadi sah. (Imam Abi al-Qasim al-Qusyairy, al-Risalah al-Qusyairiyah, Jakarta, Dar al-Kutub al-Islamiyah, 2011, halaman: 127.)
Tata Cara Tobat
Taubat harus dilakukan dengan:
- Niat yang ikhlas karena ingin mencari ampunan Allah SWT semata.
- Mengakui dan menyesali perbuatan-perbuatan dosa yang dilakukan.
- Berhenti melakukan dosa tersebut.
- Berjanji dan bertekad untuk tidak kembali mengulang perbuatan dosa yang sama.
- Mengembalikan hak orang yang didzalimi apabila dosanya berhubungan dengan orang lain Melakukan salat taubat.
Doa Tobat Anjuran Rasulullah SAW
Astaghfirullaahal 'azhiima-lladzii laa ilaaha illaa huwal hayyul qoyyuum, wa atuubu ilaih
Artinya:
"Aku minta ampun kepada Allah Yang Maha Agung, tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Dia, Yang Hidup dan terus-menerus mengurus makhlukNya, dan aku bertaubat kepada-Nya." (HR. Abu Dawud 2/85, At-Tirmidzi 5/569, Al-Hakim).
Doa Tobat Rasulullah Menjelang Maut
Subhaanaka wa bihamdik. Astaghfiruka wa atuubu ilaik.
Artinya:
"Mahasuci Engkau dan segala puji bagi-Mu. Aku mohon ampunan-Mu. Aku bertaubat kepada-Mu."
Doa Tobat & Istighfar
Seseorang yang mengharap ampunan dari Allah SWT dapat mengawali tobat dengan membaca istighfar sebanyak 100 kali.Selanjutnya, dibaca doa tobat berikut ini,
Allahumma Anta Robbii Laa Ilaaha Illaa Anta, Kholaqtanii Wa Ana ‘Abduka Wa Ana ‘Ala ‘Ahdika Wa Wa’dika Mastatho’tu. A’udzu Bika Min Syarri Maa Shona’tu, Abuu-U Laka Bini’matika ‘Alayya, Wa Abuu-U Bi Dzanbii, Faghfirlii Fainnahuua Laa Yaghfirudz Dzunuuba Illa Anta
Artinya:"Ya Allah Engkau adalah Tuhanku. Tidak ada sesembahan yang hak kecuali Engkau. Engkau yang menciptakanku, sedang aku adalah hambamu dan aku di atas ikatan janjimu dan akan menjalankannya dengan semampuku. Aku berlindung kepadamu dari segala kejahatan yang telah aku perbuat, aku mengakuimu atas nikmatmu terhadap diriku dan aku mengakui dosaku padamu, maka ampunilah aku. Sesungguhnya tiada yang mengampuni segala dosa kecuali Engkau."
Rasul Shallallahu'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa yang membaca: (doa di atas) maka Allah mengampuninya, sekalipun dia pernah lari dari perang."
Doa Tobat Memohon Ampunan dari Allah SWT
Allaahumma innii zholamtu nafsii zhulman katsiiron, wa laa yaghfirudz-dzunuuba illaa anta, faghfir lii maghfirotan min 'indika, warhamnii, innaka antal ghofuurur-rohiim
Artinya:
"Ya Allah, sungguh aku telah menzalimi diriku dengan kezaliman yang banyak, dan tidak ada yang dapat mengampuni dosa-dosa kecuali Engkau. Maka ampunilah aku dengan suatu pengampunan dari sisi-Mu, dan rahmatilah aku. Sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (HR. Bukhari no. 834 dan Muslim no. 2705).
Doa Tobat Singkat
Robbighfir lii wa tub 'alayya, innaka antat-tawwaabur-rohiim
Artinya:
"Ya Rabbku, ampunilah dosa-dosaku dan terimalah taubat dariku. Sesungguhnya Engkau Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang." (HR. Ahmad, At-Tirmidzi, Abu Dawud, An-Nasa'i, Al-Bukhari).