7 Rekomendasi Film Tema Perjuangan Indonesia yang Menyentuh Hati
Kumpulan rekomendasi film bertema perjuangan Indonesia yang menyentuh hati.
Rekomendasi film tema perjuangan Indonesia di bawah ini bisa coba anda tonton saat mengisi waktu senggang. Selain sebagai hiburan, film bertema perjuangan juga bisa menumbuhkan rasa nasionalisme dalam diri para penontonnya.
Sebagai referensi, berikut merdeka.com membagikan beberapa rekomendasi film tema perjuangan Indonesia yang menyentuh hati dilansir dari berbagai sumber, Senin (11/11/2024):
-
Siapa yang berjuang untuk Indonesia? Kata-kata ini membangkitkan semangat juang dan patriotisme dalam diri setiap pemuda Indonesia.
-
Apa tema utama film 'Sebuah Pengorbanan'? Kisah dalam film ini mengangkat tema pengorbanan yang besar dalam kehidupan dan cinta, dengan sentuhan musik dangdut yang khas dari Rhoma.
-
Apa simbol perjuangan rakyat Indonesia? Bambu runcing adalah simbol perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah.
-
Apa film pertama di Indonesia? Film dokumenter perjalanan Raja dan Ratu Belanda di Den Haag adalah film yang pertama kali diputar.
-
Apa judul film Indah Permatasari? Film horor terbaru Indah berjudul Sakaratul Maut, penasaran dengan aktingnya? Wajib banget nonton di bioskop!
-
Apa peran Bambang Hermanto di film Pejuang? Pada tahun 1961, ia dianugerahi penghargaan sebagai aktor terbaik di Festival Film Moscow lewat perannya dalam film Pejuang karya Usmar Ismail.
Soekarno: Indonesia Merdeka
Film produksi tahun 2013 yang digarap Hanung Bramantyo ini mengisahkan perjalanan hidup Soekarno muda hingga membawa Indonesia memproklamasikan kemerdekaan pada 17 Agustsus 2024.
Film ini menceritakan sikap berani Soekarno dalam mengusung konsep merdeka di depan rakyat Indonesia. Ia kemudian dijebloskan ke penjara dan dibuang ke Ende lalu ke Bengkulu.
Jenderal Soedirman
Film drama biografi Indonesia dirilis pada 2015 dan menceritakan tentang pemimpin perang gerilya yang mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia, Jendral Soedirman.
Sang jenderal berjuang melawan penjajah walaupun menderita penyakit paru-paru. Film ini rilis di bioskop Indonesia tepat 10 hari setelah peringatan hari kemerdekaan Indonesia ke-70 pada 27 Agustus 2015.
November 1828 (1979)
Film klasik ini bercerita tentang penduduk desa di Jawa yang berontak melawan penjajahan Belanda. Dengan tema loyalitas dan pengkhianatan, film ini sukses besar dan memenangkan tujuh penghargaan di Festival Film Indonesia 1979.
Kartini (2017)
Film biografi Indonesia ini mengisahkan perjuangan Kartini (Dian Sastrowardoyo) untuk melawan tradisi karena bukan keturunan ningrat. Pahlawan perempuan ini juga berusaha menyetarakan hak perempuan. Salah satunya dengan mendirikan sekolah bagi orang miskin.
Serangan Fajar
Serangan fajar adalah film semi-dokumenter drama perang Indonesia pada tahun 1982. Film ini mengisahkan tentang 3 bagian drama sejarah yang menentukan nasib bangsa Indonesia.
Film ini berlatar kejadian di Yogyakarta pada tahun 1945-1947, di mana Perang Dunia II telah berakhir dan Indonesia berusaha meraih dan mempertahankan kemerdekaannya.
Tjoet Nja Dhien
Film yang diproduksi tahun 1988 ini menceritakan tentang biografi Cut Nyak Dien, pahlawan nasional Indonesia dari Aceh dalam melawan tantara Belanda.
Film ini tidak hanya menceritakan dilema-dilema yang dialami Tjoet Nja' Dhien sebagai seorang pemimpin, tetapi juga yang dialami oleh pihak tentara Kerajaan Belanda kala itu.
Film ini pula mengisahkan bagaimana Tjoet Nja' Dhien bersikeras pada pendiriannya untuk berperang, akhirnya dikhianati oleh salah satu orang kepercayaannya dan teman setianya.
Film karya Eros Djarot ini menjadi film Indonesia pertama yang ditayangkan di Festival Film Cannes tahun 1989.
Kadet 1947
Kadet 1947 dirilis pada tahun 2021 dan tayang di Netflix. Film adaptasi kisah nyata ini menceritakan tentang para kadet atau pelajar penerbangan Angkatan Udara Maguwo yang berambisi membantu tentara Indonesia melawan Belanda.
Sebab, Belanda melakukan Agresi Militer I ke Jawa dan Sumatera usai melanggar Perjanjian Linggarjati mengenai kemerdekaan Indonesia.
Film ini mengisahkan cerita para kadet yang diperankan oleh aktor-aktor ternama, yaitu Sigit (Bisma Kharisma), Mul (Kevin Julio), Har (Omara Esteghlal), dan Adji (Marthino Lio).