Ada Rapat 'Rahasia' Pemain di Balik Keberhasilan Timnas Indonesia Tumbangkan Arab Saudi
Pemain Timnas Indonesia membentuk kekompakan tim lewat rapat 'rahasia' sebelum mengalahkan Arab Saudi.
Nova Arianto membocorkan kondisi internal pemain Timnas Indonesia sebelum menghadapi Arab Saudi. Melansir dari YouTube Liputan6, Kamis (21/11) Nova mengungkapkan bahwa para pemain sempat mengadakan pertemuan khusus yang hanya berisi para pemain tanpa pelatih dan staf.
"Terakhir sebelum kita melawan Arab Saudi pemain melakukan meeting yang di satu ruangan berisikan hanya pemain saja, tidak ada pelatih tidak ada staf," ucap Nova Ariano
Dalam pertemuan tersebut, para pemain saling menguatkan dan membentuk kekompakan sehingga mampu meraih hasil maksimal di laga kontra Arab Saudi.
"Di situ mungkin pemain saling menguatkan dan kita bersyukur kita bisa mendapat hasil terbaik. Kalau masalah ada keretakan itu tidak ada," tambahnya.
Nova pun mengakui bahwa ada peran Jay Idzes yang menginisiasi pertemuan tersebut.
"Jay itu," sambungnya.
Arhan Bocorkan Isi Rapat Pemain
Nova mendapat bocoran dari Pratama Arhan perihal isi pertemuan itu. Ia menyebut bahwa rapat tersebut menjadi sarana membentuk kekompakan antar pemain.
"Kalau yang Arhan cerita kepada saya, kebetulan Arhan cerita ya masalah kekompakan tim yang harus lebih ditingkatkan," ucapnya.
Ia pun tak menampik jika masih ada rasa ego di antara para pemain karena berasal dari klub yang berbeda.
"Pemain harus bisa menurunkan egonya masing-masing, karena mereka bermain di tim nasional bukan di klub, mungkin di klub berbeda kalau di tim nasional mereka bergabung dengan pemain dari beberapa klub yang ada," sambung Nova.
Menurut Nova, tim nasional bisa tumbuh menjadi kuat jika para pemain mampu meredam ego masing-masing dan meleburnya menjadi satu filosofi yang sama.
"Jadi para pemain harus bisa menurunkan egonya masing-masing agar tim ini bisa semakin kuat. Saya juga sampaikan mereka harus lebih kerja keras untuk memberikan terbaik buat semua pecinta sepakbola yang ada," tambahnya.
Meleburkan Ego Pemain Timnas
Lebih lanjut Nova Arianto mengatakan bahwa bukan hal yang mengherankan jika para pemain memiliki ego yang tinggi. Apalagi mereka berasal dari klub besar yang memiliki filosofi dan gaya bermain yang berbeda.
"Ego di sini ya mungkin mereka punya pandangan masing-masing ya, karena mereka basicnya berasal dari klub yang berbeda. Di setiap klub kan punya filosofi dan cara bermain yang berbeda," jelasnya.
Menurut Nova, pemain harus bisa meleburkan ego ketika masuk ke tim nasional dengan filosofi dan gaya bermain yang juga berbeda dari di klub.
"Di situ pemain harus bisa menyesuaikan lagi ketika bergabung di tim nasional, karena di tim nasional secara filosofi kan berbeda," tegasnya.