Cara Melihat Pengumuman PPDB Jateng 2024, Ketahui Jadwal Daftar Ulang bagi Siswa SMA dan SMK
Bagi kalian calon peserta didik baru khususnya yang telah melewati seleksi PPDB SMA dan SMK Jateng 2024, segera melakukan pengecekan lolos atau tidak.
Bagi kalian calon peserta didik baru khususnya yang telah melewati seleksi PPDB SMA dan SMK Jateng 2024, hendaknya segera melakukan pengecekan terhadap status lolos atau tidak.
Cara Melihat Pengumuman PPDB Jateng 2024, Ketahui Jadwal Daftar Ulang bagi Siswa SMA dan SMK
Cara melihat pengumuman PPDB Jateng 2024 menjadi informasi penting bagi calon siswa-siswi SMA dan juga SMK.
PPDB merupakan singkatan dari Penerimaan Peserta Didik Baru.
Melansir dari laman resmi PPDB online provinsi Jateng, rangkaian seleksi PPDB sudah dimulai dari 13 Mei 2024 kemarin dan sudah diikuti oleh calon peserta yang melewati rangkaian tes.
-
Kapan pendaftaran Pilgub Jateng 2024 dibuka? Ketua DPD PDIP Jawa Tengah, Bambang Wuryanto menekankan tahapan pengambilan formulir pendaftaran dilakukan hari ini sampai 28 Mei nanti.
-
Kapan pengumuman PPPK 2024? Pemerintah dijadwalkan akan mengumumkan Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024 pada 30 Oktober 2024.
-
Bagaimana cara cek hasil seleksi PPPK 2024? Masuk dengan NIK dan password yang sudah didaftarkan, lalu klik Login Akan muncul informasi mengenai lolos tidaknya peserta dalam tahap seleksi administrasi PPPK 2024.
-
Bagaimana cara mendaftar PPS Pilkada 2024? Cara mendaftar menjadi anggota PPS Pilkada 2024 bisa dilakukan secara online, berikut langkahnya: 1. Kunjungi laman Siakba: Akses laman Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Ad Hoc (SIAKBA) melalui alamat http://siakba.kpu.go.id
-
Bagaimana cara pendaftaran untuk menjadi PPS Pilkada 2024? Pembentukan PPS menggunakan metode seleksi terbuka oleh KPU Kabupaten/kota. Ada beberapa persyaratan PPS Pilkada 2024 yang memang harus dipersiapkan. Mulai dari dokumen dan lain-lain. Apa saja? Melansir dari beragam sumber, berikut ulasan selengkapnya, Rabu (10/7).
-
Kapan pendaftaran PPS Pilkada 2024 dibuka? Seperti diketahui KPU sudah membuka pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPS).
Ada pun beberapa tes yang sudah dilalui adalah pembuatan akun dan juga verifikasi berkas yang terlaksana pada 11-24 Juni 2024. Seluruh calon peserta didik juga sudah melewati masa tenang pada tanggal 28-30 Juni 2024.
Bagi kalian calon peserta didik baru khususnya yang telah melewati seleksi PPDB SMA dan SMK Jateng 2024, hendaknya segera melakukan pengecekan terhadap status lolos atau tidak.
Lantas bagaimana cara melihat pengumuman PPDB Jateng 2024?
Simak selengkapnya dalam ulasan berikut, Selasa (2/7).
Cara Melihat Pengumuman PPDB Jateng 2024
Melansir dari laman PPDB Online Jateng, ada pun cara melihat pengumuman PPDB Jateng 2024 bisa dilakukan dengan mengikuti langkah berikut: 1. Bukalah terlebih dahulu laman https://ppdb.jatengprov.go.id/#/ lewat gawai yang dimiliki peserta didik.
2. Kemudian pilih jenis seleksi PPDB untuk jenjang SMA atau pun SMK.
3. Selanjutnya, pilih jalur seleksi yang telah diikuti peserta didik. Untuk jenjang SMA yakni zonasi reguler, zonasi khusus, zonasi afirmasi, jalur perpindahan orang tua atau pun jalur prestasi.
4. Usai itu, klik kalimat ‘Memantau Hasil Seleksi’ yang berwarna biru dalam kolom Peserta.
5. Lantas klik “Pilih Sekolah” guna melihat hasil pengumuman di sekolah yang sudah dituju.
6. Tunggulah hingga data peserta didik tertera di layar.
7. Selesai.
Cara itu bisa digunakan melihat hasil seleksi PPDB SMK Jateng 2024.
Yang membuat berbeda, jalur seleksi untuk SMK yakni afirmasi, prestasi, domisili terdekat dan prestasi khusus.
Diinformasikan pula dalam laman PPDB Online Jateng bahwa pengumuman hasil PPDB SMA dan SMK Jateng 2024 akan diumumkan selama 24 jam dalam waktu pengumuman selambat-lambatnya pukul 23.55 WIB.
Jadwal Daftar Ulang PPDB SMA dan SMK Jateng
Usai melihat hasil seleksi PPDB SMA dan SMK, peserta didik yang lolos seleksi sebaiknya juga melakukan pengecekan kapan jadwal daftar ulang yang harus diikuti.
Sebab, daftar ulang di sekolah tempat calon peserta didik baru lolos adalah satu syarat wajib.
Jadwal daftar ulang untuk calon peserta didik SMA dan SMK di Jawa Tengah ialah sama, yaitu dimulai dari 3-12 Juli 2024 di masing-masing sekolah tempat calon siswa-siswi di terima.
Pengumuman Peserta Didik Cadangan
Sementara daftar nama peserta didik cadangan hasil seleksinya akan diumumkan serentak pada tangga 15 Juli 2024 secara online.
Jadwal daftar ulang untuk calon peserta didik cadangan sendiri dilaksnakan di tanggal 16-17 Juli 2024.
Tanggal Mulai Masuk Sekolah
Kapan hari pertama masuk sekolah? Pertanyaan ini banyak ditanyakan oleh para calon siswa-siswi.
Usai mengikuti segala rangkaian tes PPDB SMA dan SMK Jateng 2024 calon peserta didik yang diterima dan sudah melakukan daftar ulang akan memulai kembali pendidikannya di sekolah baru pada 22 Juli 2024 mendatang.
Untuk lebih jelasnya, Anda bisa mengunjungi laman https://ppdb.jatengprov.go.id/#/.
Itu tadi informasi mengenai cara melihat pengumuman PPDB Jateng 2024. Semoga bisa dicermati dan bermanfaat bagi kalian yang segera memulai kembali masa pendidikan di sekolah!
2024/Merdeka.com