Kaesang Blak-blak Tidak Ada Whatsapp Group di Keluarga, Bobby 'Kalau Ada Paling Isinya Pamer Kinerja'
Kaesang blak-blakan tidak ada Whatsapp group di keluarga.
Kaesang blak-blakan tidak ada Whatsapp group di keluarga.
Kaesang Blak-blak Tidak Ada Whatsapp Group di Keluarga, Bobby 'Kalau Ada Paling Isinya Pamer Kinerja'
Sebagai orang nomor satu di Indonesia, keluarga Presiden Jokowi tentu selalu menjadi sorotan.
Bahkan, masyarakat luas sudah tidak asing lagi dengan sosok-sosok keluarga sang presiden. Namun siapa sangka, keluarga Jokowi tidak membuat grup di Whatsapp.
Hal itu diungkapkan oleh putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep. Lantas bagaimana momen Kaesang blak-blakan tidak ada Whatsapp group di keluarga?
Melansir dari akun YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat, Rabu (25/10), simak ulasan informasinya berikut ini.
Kaesang Pangarep mengundang kakak iparnya sekaligus Wali Kota Medan, Bobby Nasution dalam acara podcast miliknya. "Diundang di sini, suratnya resmi," ujar Bobby Nasution.
Kaesang Pangarep membocorkan cara berkomunikasi via pesan virtual meski dengan keluarga sendiri. Ternyata Kaesang harus lewat perantara ajudan untuk bisa mengundang Bobby Nasution ke podcast miliknya.
"Resmi. Jadi misal kita mau saling chating itu kita lewat ajudan, ajudan nanti bikin surat semua," jelas Kaesang.
Ketua Umum PSI tersebut juga mengaku bahwa di keluarganya tidak ada grup keluarga. Hal itu dibenarkan oleh Bobby Nasution saat ditanya Kaesang. Sontak pengakuan itu membuat Kiki Saputri sempat kaget dan heran.
"Kalian tuh ada grup keluarga nggak sih?," tanya Kiki Saputri.
"Nggak ada ya," ujar Kaesang ke Bobby.
"Nggak ada," kata Bobby.
Bobby Nasution mengiyakan pernyataan dari Kaesang. Namun Booby sempat mengatakan bahwa dahulu sempat ada grup keluarga namun hanya dari keluarga Iriana Jokowi. Itupun untuk persiapan acara penting.
"Kalau misalnya keluarganya Bapak, nggak ada. Tapi nggak tahu kalau dari kaluarganya mas Bobby," kata Kaesang.
"Loh beda keluarga emang kita?," tanya Bobby.
"Nggak, maksudnya keluargamu," jelas Kaesang.
"Keluarga besar loh?," tanya pria ini.
"Nggak ada," jawab Kaesang dan Bobby kompak.
"Ada dulu," ujar Bobby mengingatnya.
"Nggak, itu kan dari keluarga Ibu saja," papar Kaesang.
"Sebelum nikah ada, ikut gabung. Begitu nikah mah dikeluarin dari grup," kata Bobby.
Kaesang pun ingat saat sempat masuk di keluarga besar namun merasa tidak nyaman karena isi pesan 'selamat pagi' dari salah seorang keluarganya. Akhirnya ia dan keluarganya yang lahir memilih keluar dari grup.
Berbeda dari Kaesang, Bobby mengaku bahwa grup keluarga biasanya hanya berisi pamer kinerja sehingga tidak perlu ada grup.
"Nggak, soalnya ada Om ku itu yang setiap hari itu 'Selamat pagi, semoga hari mu cerah' dan itu di copy paste setiap hari. Setiap hari, setiap jam 5 subuh itu pasti kirim, ya mending kita keluar saja," jelas Kaesang.
"Kalau ada (grup keluarga) nanti isinya palingan pamer kinerja semua, jadi nggak enak," jawab Bobby.