Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolri Mutasi Jenderal, Ini Sosok Wakapolri & Kabareskrim Baru, Ada Lulusan Terbaik

Kapolri Mutasi Jenderal, Ini Sosok Wakapolri & Kabareskrim Baru, Ada Lulusan Terbaik Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan rotasi jabatan di lingkungan internal Polri. Dua perwira tinggi polisi ditunjuk untuk menempati jabatan baru sebagai Wakapolri dan Kabareskrim.

Mereka adalah Komjen Agus Andrianto dan Komjen Wahyu Widada. Keputusan mutasi tersebut sesuai dengan Surat Telegram nomor ST/1393/VI/KEP/2023. Berikut profil lengkap dua jenderal Polri yang baru saja dimutasi dilansir dari berbagai sumber:

Kapolri Rotasi Jabatan

Sesuai dengan Surat Telegram (ST) tersebut, sebanyak 4 personel Polri dirotasi dari jabatannya. Pertama, Wakapolri Komjen Gatot Eddy dimutasi sebagai Pati Mabes Polri dalam rangka memasuki masa pensiun.

Kemudian, posisi yang ditinggalkan akan diisi oleh Komjen Agus Andrianto. Selanjutnya, posisi lama Agus sebagai Kabareskrim akan dijabat oleh Komjen Wahyu Widada.

"Komjen Pol Suntana Pati Baintelkam Polri (Persiapan penugasan luar struktur) diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabaintelkam Polri," kata Karopenmas Div Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dalam keterangannya, Senin (26/6).

Sosok Komjen Agus Andrianto

kabaharkam polri komjen pol agus andrianto

©2020 Liputan6.com/Ady Anugrahadi

Komjen Agus resmi ditunjuk untuk mengisi jabatan sebagai Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) pada 24 Juni 2023 lalu. Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri. Agus merupakan lulusan dari Akpol tahun 1989 yang berpengalaman dalam bidang reserse. Selama berkarir di kepolisian, Agus sudah banyak menduduki jabatan mentereng. Berikut riwayat jabatannya:

  •     Pamapta Polres Dairi (1990)
  •     Kapolsek Sumbul (1992)
  •     Kapolsek Parapat (1993)
  •     Kapolsek Percut Seituan (1995)
  •     Mahasiswa PTIK (1995)
  •     Kapuskodalops Polres Lampung Selatan (1997)
  •     Kasat Serse Poltabes Medan (1999)
  •     Kasubag Binops Bag Serse Ek Polda Jatim (2001)
  •     Kasubag Binops Bag Serse Um Polda Jatim (2001)
  •     Wakapolres KP3 Tanjungperak (2003)
  •     Pamen Polda Jatim (2005)
  •     Kasat I/Ditreskrimsus Polda Metro Jaya (2006)
  •     Kapolres Tangerang (2007)
  •     Kapolres Metro Tangerang (2008)
  •     Dirreskrim Polda Sumut (2009)
  •     Kabagresmob Robinops Bareskrim Polri (2011)
  •     Analis Kebijakan Madya Bidang Pidkor Bareskrim Polri (Dlm Rangka Dik Sespimti)
  •     Kabagbinlatops Robinops Sops Polri[2] (2013)
  •     Dir Psikotropika dan Prekursor Deputi Bidang Pemberantasan BNN (2015)
  •     Dirtipidum Bareskrim Polri (2016)
  •     Wakapolda Sumut (2017)
  •     Kapolda Sumut (2018)
  •     Kabaharkam Polri[3] (2019)
  •     Kabareskrim Polri (2021)
  •     Wakapolri (2023)
  • Komjen Wahyu Widada

    irjen wahyu widada lulusan terbaik angkatan kapolri raih bintang 3

    Instagram wahyuwidada ©2023 Merdeka.com

    Komjen Wahyu adalah lulusan terbaik dan peraih Adhi Makayasa Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1991. Ia mengawali karirnya di satuan Polairud. Kini, jenderal bintang tiga itu resmi ditunjuk Kapolri untuk menggantikan Komjen Agus menempati jabatan sebagai Kabareskrim Polri. Jabatan terakhir Wahyu sendiri adalah Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri. Selama bertugas di kepolisian, Wahyu  tercatat pernah menjabat sebagai Kapolsek Metro Pademangan, Wakapolres Bekasi, Kapolres Pekalongan, Kapolres Metro Tangerang Kota, dan Dirkrimsus Polda Banten.

    Dia juga sempat menjadi sekretaris pribadi pimpinan (spripim) Polda Metro Jaya dan sekretaris pribadi (sespri) Kapolri. Pada awal 2023 tepatnya bulan Februari, Wahyu Widada ditunjuk sebagai Kabaintelkam Polri menggantikan Komjen Ahmad Dofiri. Kini, ia menempati posisi barunya sebagai Kabareskrim.

    (mdk/khu)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Jabat Wakapolri Gantikan Komjen Agus Andrianto
    Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Jabat Wakapolri Gantikan Komjen Agus Andrianto

    Kemudian, untuk posisi yang ditinggalkan oleh Dofiri sebagai Irwasum Polri, nantinya akan ditempati oleh Irjen Dedi Prasetyo.

    Baca Selengkapnya
    Dua Sosok Jenderal TNI Polri Lulusan Terbaik Bintang 2 dan 3, Kini jadi Anak Buah Teman Satu Angkatan
    Dua Sosok Jenderal TNI Polri Lulusan Terbaik Bintang 2 dan 3, Kini jadi Anak Buah Teman Satu Angkatan

    Mereka menjadi lulusan terbaik di angkatannya masing-masing.

    Baca Selengkapnya
    VIDEO: Pecah Bintang Jadi Jenderal Polisi! Sederet Prestasi Hengki Haryadi, Termasuk Gulung Hercules
    VIDEO: Pecah Bintang Jadi Jenderal Polisi! Sederet Prestasi Hengki Haryadi, Termasuk Gulung Hercules

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi sejumlah perwira tinggi (pati) hingga perwira menengah (pamen).

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Kukuhkan Kapolda dan Dua Jabatan Baru di Polri, Ini Daftarnya
    Kapolri Kukuhkan Kapolda dan Dua Jabatan Baru di Polri, Ini Daftarnya

    Dalam upacara tersebut Sigit melantik dan mengukuhkan dua jabatan baru Astamaops dan Astamarena

    Baca Selengkapnya
    Mutasi Polri: Irjen Syahar Diantono Jadi Kabaintelkam, Kapolda Banten Jadi Kadiv Propam
    Mutasi Polri: Irjen Syahar Diantono Jadi Kabaintelkam, Kapolda Banten Jadi Kadiv Propam

    Brigjen Suyudi Ario Seto yang merupakan Wakapolda Metro Jaya, ditunjuk menjadi Kapolda Banten.

    Baca Selengkapnya
    Daftar Mutasi Pejabat Utama Polda Metro Jaya: Wakapolda, Dirresnarkoba hingga Kapolres
    Daftar Mutasi Pejabat Utama Polda Metro Jaya: Wakapolda, Dirresnarkoba hingga Kapolres

    Daftar Mutasi Pejabat Utama Polda Metro Jaya: Wakapolda, Dirresnarkoba hingga Kapolres

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Sudah Kantongi Nama Pengganti Wakapolri, Ini Bocorannya
    Kapolri Sudah Kantongi Nama Pengganti Wakapolri, Ini Bocorannya

    Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo mengantongi nama Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri) untuk menggantikan Komjen Pol Agus Andrianto.

    Baca Selengkapnya
    Rotasi Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan Jabat Wakapolda Lampung dan Kombes Ade Ary Kabid Humas Polda Metro
    Rotasi Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan Jabat Wakapolda Lampung dan Kombes Ade Ary Kabid Humas Polda Metro

    sebanyak 483 personel terkena mutasi jabatan yang terbagi dalam tiga Surat Telegram

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Pimpin Sertijab Jenderal Polri, Ahmad Luthfi Naik Pangkat Jadi Komjen
    Kapolri Pimpin Sertijab Jenderal Polri, Ahmad Luthfi Naik Pangkat Jadi Komjen

    Adapun sejumlah pejabat yang melakukan sertijab yakni Komjen Syahardiantono yang kini menjabat sebagai Dirintelkam Polri.

    Baca Selengkapnya
    Profil Irjen Pol Yudhiawan Wibisono, Mantan Penyidik KPK kini Jadi Kapolda Sulsel
    Profil Irjen Pol Yudhiawan Wibisono, Mantan Penyidik KPK kini Jadi Kapolda Sulsel

    Irjen Yudhiawan Wibisono sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sulut.

    Baca Selengkapnya
    Penjelasan Polri Terkait Promosi dan Rotasi Sejumlah Jenderal
    Penjelasan Polri Terkait Promosi dan Rotasi Sejumlah Jenderal

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi mendapuk Komjen Pol Ahmad Dofiri menjadi Wakapolri.

    Baca Selengkapnya
    Mutasi Besar-Besaran Polri, Kapolda Hingga Kakorlantas Dirotasi
    Mutasi Besar-Besaran Polri, Kapolda Hingga Kakorlantas Dirotasi

    Mereka yang terkena mutasi mulai dari beberapa Kapolda, Wakapolda dan Kakorlantas Polri.

    Baca Selengkapnya