Lama Tak Muncul karena Sakit, Ini Potret Terbaru SBY 'Dikawal' 2 Jenderal
Merdeka.com - Presiden ke 6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sempat dinyatakan mengalami kanker prostat. Ditemani kedua putranya, SBY harus menjalani operasi di Amerika Serikat.
Cukup lama SBY menjalani proses pemulihan pasca operasi. Potret terbarunya muncul dan ramai mencuri perhatian. SBY menghadiri Sidang Senat Terbuka Pengukuhan Gelar Profesor Kehormatan (Guru Besar Tidak Tetap) terhadap Letjen TNI Terawan Agus Putranto di Universitas Pertahanan (Unhan), Bogor, Jawa Barat, Rabu (12/1).
Di acara itu tampak SBY berjumpa dengan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan bertegur sapa. SBY juga tampak Didampingi sejumlah jenderal TNI.
-
Bagaimana tanggapan Puan soal pertemuan SBY dan Prabowo dengan Megawati? Tidak ada kata tidak. Semua itu masih ada harapan jadi jangan pernah putus asa semuanya pasti masih ada harapan,“ kata Puan, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/6).
-
Siapa ajudan Presiden SBY tahun 2009? Komjen Rycko Amelza juga pernah menjadi ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tahun 2009.
-
Kenapa SBY dijuluki Bapak Perdamaian? Memiliki latar belakang militer, maka tidak mengherankan pada masa pemerintahannya SBY aktif mengirimkan pasukan Indonesia dalam misi menjaga perdamaian dunia. Dan oleh karena itu pula SBY dijuluki sebagai Bapak Perdamaian.
-
Siapa yang mendampingi SBY di atas panggung? SBY didampingi oleh Vincent dan Desta sebagai pembawa acara.
-
Apa jabatan Try Sutrisno sebelum jadi Wapres? Saat itu, ABRI terdiri dari TNI AD, TNI AL, TNI AU, dan POLRI.
-
Kapan sidang perdana Mentan SYL? Eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul yasin Limpo (SYL) menjalani sidang perdana kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (28/2/2024).
Simak ulasan informasinya berikut ini, seperti dihimpun dari berbagai sumber, Kamis (13/1).
Gelar Kehormatan untuk Mantan Menteri
Instagram @sbyudhoyonoachvs ©2022 Merdeka.com
Mantan Menteri Kesehatan RI Letnan Jenderal TNI (Purn) dokter Terawan Agus Putranto memperoleh gelar profesor kehormatan (guru besar tidak tetap) Ilmu Pertahanan Bidang Kesehatan Militer, Fakultas Kedokteran Militer Universitas Pertahanan (Unhan).
Terawan pun memaparkan orasi ilmiahnya yang diberi judul, "Peran Kesehatan Militer dalam Mendukung Ketahanan Kesehatan Nasional".
Instagram @sbyudhoyonoachvs ©2022 Merdeka.com
Terlihat dalam potret bersama, SBY mengenakan setelan jas abu-abu, ditemani sang putra sulung Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan istrinya Annisa Pohan.
Sementara Menhan Prabowo tampil dengan setelan jas warna biru dongker, di sisi yang berbeda. Semua kompak berpose dengan mengepalkan tangan.
SBY 'Dikawal' 2 Jenderal
Instagram @sbyudhoyonoachvs ©2022 Merdeka.com
Akun Instagram @sbyudhoyonoachvs mengunggah sejumlah potret terbaru SBY. Salah satunya kala SBY tampak keluar dari sebuah gedung di Universitas Pertahanan (Unhan), Bogor, Jawa Barat. Di antara pintu besar tersebut, SBY diikuti oleh dua orang jenderal TNI dari AL dan AD.
SBY berjalan menuju podium sebelum rangkaian acara di lapangan. Terlihat seorang jenderal dari matra TNI Angkatan Darat dan Angkatan Laut yang berjalan mengikuti SBY.
Bahkan dalam potret yang berbeda, SBY sudah bersiap dan tampil gagah di atas podium.
Instagram @sbyudhoyonoachvs ©2022 Merdeka.com
Dalam kesempatan itu pula, disampaikan deretan kiprah dokter Terawan di bidang kesehatan militer, bahkan telah diakui skala internasional. Penilaian akhir kelayakan untuk menerima gelar profesor kehormatan, juga diilihat dari ide, gagasan serta karya ilmiahnya di militer sebagai prajurit TNI.
SBY Operasi di Amerika Serikat
Potret Terbaru SBY, Instagram @sbyudhoyonoachvs ©2022 Merdeka.com
Sebagai upaya pengobatan kanker prostat yang dialami oleh SBY, ia harus menjalani operasi di Rumah Sakit (RS) Mayo Clinic Amerika, Amerika Serikat Kamis (11/11). Melansir dari Liputan6.com, SBY tiba di rumah sakit pada pukul 05.30 waktu setempat.
Didampingi kedua putranya, AHY dan Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, menantunya serta tim dokter.
"Pada pukul 07.45 akan segera dilakukan tindakan (operasi). Jadi kita akan menunggu perkembangannya melalui teks yang akan dikirim ke tim dokter maupun ke Mas Ibas," kata AHY sebagaimana dilansir dari video yang beredar, Jumat (12/11).
"Mudah-mudahan berjalan dengan lancar dan diberikan kekuatan untuk tim dokternya, semuanya diberikan kemudahan kelancaran, dan bisa menghilangkan segala penyakit-penyakit Bapak," sambungnya kala memimpin doa.
Pada pukul 10.00 waktu setempat, operasi SBY dinyatakan selesai. Ibas pun mengabarkan operasi sang ayah berjalan dengan lancar tanpa ada komplikasi.
"Alhamdulillah lancar semuanya. Saat ini, tidak ada komplikasi, tidak ada apa-apa," terang Ibas. Cukup lama SBY menjalani proses pemulihan pasca operasi.
(mdk/kur)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menteri Pertahanan(Menhan) Prabowo Subianto menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada Upacara Parade Senja di Lapangan Bela Negara, Kementerian Pertahanan (Kemhan),
Baca SelengkapnyaMomen SBY sapa eks Menhan Ryamizard Ryacudu di acara halal bi halal abituren Akabri.
Baca SelengkapnyaSBY, Prabowo hingga Wapres ke-6 Try Sutrisno memberi hormat saat kedatangan Presiden Jokowi
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto secara khusus menemui mantan SBY di Museum dan Galeri SBY*ANI di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaTidak berlangsung lama, Prabowo mengajak AHY untuk berpindah ruangan.
Baca SelengkapnyaTampil gagah menggunakan seragam PDU I lengkap, kedatangan SBY disambut oleh pensiunan jenderal berdarah Kopassus.
Baca SelengkapnyaSejumlah tokoh militer menghadiri ulang tahun ke-64 Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI dan Polri (Pepabri) Tahun 2023.
Baca SelengkapnyaSBY, Prabowo, Wiranto, Agum Gumelar dan Hendropriyono duduk melingkar satu meja.
Baca SelengkapnyaMomen ini terekam ketika mereka hadir dalam Upacara Parade Senja 2023 di Kemhan pada Senin (9/10) kemarin. Berikut potretnya.
Baca SelengkapnyaSBY berharap, Menhan Prabowo Subianto dan Panglima TNI Yudo Margono bisa meningkatkan kemampuan prajurit TNI.
Baca SelengkapnyaSimak guyonan Prabowo ke Mayor Teddy usai dipuji Presiden SBY.
Baca SelengkapnyaJokowi, Prabowo dan SBY tampak akrab saat menyaksikan defile tiga matra TNI pada kegiatan Parade Senja dalam rangka HUT ke-78 TNI.
Baca Selengkapnya