Mantan Panglima Lesehan Ngopi sama Warga, Lihat Bocah Bilang 'Cocok jadi TNI ini'
Merdeka.com - Menteri Menteri ATR/Kepala BPN Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto membagikan video saat dirinya hadir di penyerahan sertipikat bersama masyarakat di Cicalengka, Jawa Barat.
Tak seperti acara formal pada umumnya, mantan Panglima TNI tersebut memilih datang ke rumah warga dengan sambutan yang sangat sederhana.
Hadi Tjahjanto memilih duduk lesehan sembari meminum kopi saat memberikan sertipikat kepada warga. Bahkan terekam dirinya juga sempat menyapa salah seorang warga yang membawa bayi dan mendoakan untuk menjadi seorang TNI.
-
Bagaimana Menteri ATR sampaikan sertifikat ke masyarakat? Melalui jalanan setapak di persawahan, Hadi Tjahjanto menyerahkan sertipikat tersebut kepada masyarakat penerima.
-
Dimana Menteri Pertanian berkunjung? Pada Jumat, 4 Oktober 2024 lalu, Kementerian Pertanian melalui Wakil Menteri Pertanian Sudaryono melakukan kunjungan kerja ke Desa Sekarsari, Kecamatan Sumber, Kabupaten Rembang.
-
Siapa yang menjadi Menteri ATR/BPN? Putra pertama mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono resmi dilantik menjadi menteri ATR/BPN hari ini (21/2).
-
Siapa yang mengisi posisi Menteri ATR/BPN? Posisi Menteri ATR/BPN yang ditinggalkan Hadi kemudian diisi oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
-
Dimana Menteri ATR menyerahkan sertifikat PTSL? Menteri Agraria dan Tata Ruang, Hadi Tjahjanto menyerahkan 12 sertifikat tanah milik masyarakat secara door to door di Kelurahan Jabah, Jumat (4/8).
-
Bagaimana Menteri Pertanian memberikan dukungan kepada petani? Dalam kesempatan itu, Wakil Menteri Pertanian juga memberikan motivasi pada para petani untuk beradaptasi dengan inovasi yang ada.
Bagaimana ulasan selengkapnya? Dilansir dari akun instagram @hadi.tjahjanto, Senin (26/6) simak informasi berikut.
Menyerahkan Sertipikat Lesehan
Instagram hadi.tjahjanto ©2023 Merdeka.com
Kehadiran Menteri ATR/BPN ke perkampungan warga di Cicalengka, Jawa Barat memantik antusiasme warga setempat.
Tidak dengan sesuatu yang mewah, kehadiran Hadi Tjahjanto membawa suasana sederhana dan akrab meski berstatus sebagai seorang Menteri.
Adapun kegiatan yang dihadiri Hadi Tjahjanto adalah untuk menyerahkan sertipikat kepada warga di tempat yang dikunjunginya.
Hadi Tjahjanto lebih memilih menyerahkan sertipikat dengan lesehan dan lengkap beserta suguhan jajanan pasar.
Seruput Kopi Bersama Warga
Instagram hadi.tjahjanto ©2023 Merdeka.com
Jamuan makanan dan minuman yang disediakan warga membuat Hadi Tjahjanto merasa betah dan menyempatkan diri menikmati kopi bersama warga yang datang.
Kehadirannya pun menarik perhatian banyak warga hingga mengerubunginya saat tengah duduk menikmati kopi.
"Jangan lupa ngopi ya, sob!," tulis keterangan video.
Mendoakan Anak Seorang Warga Cocok Jadi TNI
Instagram hadi.tjahjanto ©2023 Merdeka.com
Pada kesempatan itu, pensiunan jenderal bintang empat tersebut juga menyapa warga yang tinggal di perkampungan itu sebelum menyerahkan sertipikat.
Salah seorang warga yang menggendong bayi menarik perhatian Hadi Tjahjanto. Terlebih saat ditanya, orang tua anak tersebut berharap sang putra dapat menjadi seorang anggota TNI di masa depan.
"Mau dijadikan apa besok kalau sudah besar?," ucap Hadi Tjahjanto.
"TNI," jawab sang ibu.
"TNI cocok ini," balas Hadi Tjahjanto.
"Amin mau jadi jenderal," jawab orang tua sang bayi.
Banjir Pujian Warganet
Aksi sang Menteri ATR/BPN ternyata memancing sorotan warganet. Tak sedikit yang merasa salut akan kesederhanaan sang purnawirawan jenderal tersebut meski dalam rangkaian kerja.
Berikut deretan komentar di antaranya.
"Terimakasih Bpk Menteri. Senantiasa sehat dan dalam perlindungan Tuhan YM Kuasa utk Bpk Menteri dan Keluarga. Amin.🙏🙏," komentar akun @budijaya_silalahi
"Masyaallah dr awal bapak menjabat Panglima saja, aura bapak memang sosok pemimpi yg tegas, mengayomi, berkhaisma. Sekarang pun pak Jokowi masih mempercayakan bapak sbg Menteri beliau yg artinya bapak memang layak menjabat dan insyaallah amanah. Semoga bapak dan keluarga sehat selalu. I'm your big fans, Sir❤️," tulis akun @rinna.dr
"Pak Menterinya baik bangeet 😍," komentar akun @lusia3harjanti
"Mantab Jenderal 🇲🇨🥰," komentar akun @sigityuanto80
Lihat postingan ini di Instagram (mdk/thw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebuah video memperlihatkan pensiunan jenderal TNI yang membuat video jedag-jedug dengan bocil.
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan mantan Panglima TNI kaget dengan penampilan seorang pemuda yang berpenampilan sederhana namun ternyata seorang Polisi.
Baca SelengkapnyaVideo viral ayah TNI pasangkan baret ke anaknya yang menjadi anggora Brimob.
Baca SelengkapnyaDi antara jutaan anak-anak di tanah air, ada satu bocah yang begitu beruntung.
Baca SelengkapnyaMomen kapolres 'anak kolong' ngemper dan makan bersama dengan anggota.
Baca SelengkapnyaDulu hanya seorang bocah putra dari ibu penjual rujak cingur. Namun bisa sukses pernah jadi Panglima TNI kini mengemban tugas jadi Menteri. Siapakah sosoknya?
Baca SelengkapnyaMenteri Agraria dan Tata Ruang Indonesia Hadi Tjahjanto aktif dalam memberikan sertipikat tanah kepada masyarakat di penjuru daerah tanah air.
Baca SelengkapnyaMomen eks Panglima TNI mendadak jadi jurnalis saat sedang diwawancarai wartawan.
Baca SelengkapnyaLulus pendidikan Bintara Polri, sosoknya langsung disapa jenderal bintang dua.
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan momen romantis anggota TNI yang bertemu dengan anak perempuannya.
Baca SelengkapnyaDiajak tos dan dirangkul, seorang bocah perempuan bereaksi dengan begitu menggemaskan.
Baca SelengkapnyaAksi 'tentara cilik' berpangkat bintang tiga beri semangat ke prajurit TNI yang sedang long march viral di media sosial.
Baca Selengkapnya