Nyeker dan Berkaos Oblong, Momen Hangat Mayjen TNI Dorong Sang Ayah di Kursi Roda dengan Penuh Cinta
Berbalut kaos oblong dan tanpa alas kaki, Farid Makruf mendorong ayah di kursi roda.
Berbalut kaos oblong dan tanpa alas kaki, Farid Makruf mendorong ayah di kursi roda.
Nyeker dan Berkaos Oblong, Momen Hangat Mayjen TNI Dorong Sang Ayah di Kursi Roda dengan Penuh Cinta
Mayjen TNI Farid Makruf bertandang ke kediaman orangtuanya. Sosoknya tampil sederhana, tanpa seragam loreng.
Berbalut kaos oblong dan tanpa alas kaki, Farid mendorong ayah di kursi roda. Dia mengajak jalan-jalan sang ayah keliling kampung.
Seperti apa momennya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Farid Makruf ke Rumah Orangtua
Belum lama ini, jenderal bintang dua TNI berbagi momen. Lewat sebuah video singkat, sosoknya mengungkap momen berharga yang dibagikannya ke akun Instagram @faridmakrufma.
Farid Makruf pulang ke kediaman orangtua. Sosoknya kedapatan tengah menghabiskan waktu luang dengan sang ayah tercinta.
"Ketika lemahmu tetap mencariku, ketika sakitmu tetap menganggapku sebagai anak kecilmu. Itulah kekuatan yang memacu aku datang setiap saat mengunjungimu ayah," tulisnya.
Bagi jebolan Akmil 1991 itu, mengisi waktu dengan ayah membuatnya kian bertambah kuat.
Sosoknya pun mengaku turut bernostalgia bersama ayah.
Farid Makruf nampak tak berseragam loreng. Kepala Staf Kostrad itu mengenakan kaos oblong dan celana pendek.
"Menghargai waktu bersama ayah yang membuat saya menjadi kuat. Hargai saat-saat yang tersisa bersamanya dan terus mengingat kenangan masa kecil kita bersamanya," sambungnya.
Eks Pangdam V/Brawijaya itu mengenakan kaos oblong berwarna abu-abu dipadu celana pendek gelap. Dia mengajak sang ayah untuk keluar rumah, menikmati udara segar sembari berbincang nan bernostalgia.
Sang jenderal lantas mendorong sang ayah sembari sesekali mengajak berinteraksi dengan warga sekitar kediaman.
Dia juga tak segan untuk mengajak sang ayah tersenyum meski tanpa menggunakan alas kaki.
Bagi Mayjen TNI itu, masa tua sang ayah merupakan momen tepat dirinya untuk berbalas kasih.
Salah satunya yakni dengan berada di sisinya, selayaknya momen dirinya mengajak sang ayah untuk sekadar jalan-jalan santai kala itu.
"Cinta seorang ayah tidak bersyarat, dan usia tuanya adalah waktu untuk membalas cintanya dengan setimpal. Berada di sana untuknya saat dia sangat membutuhkanmu, sama seperti dia selalu ada untukku," pungkasnya.
2023 merdeka.com
Banjir Apresiasi
Momen Farid Makruf yang tampil apa adanya sembari mendorong kursi roda sang ayah turut menuai simpati publik. Banyak di antaranya yang lantas menuliskan apresiasi hingga doa mendalam bagi keluarga sang jenderal.
"Masya Allah, bakti bapak kepada ayahanda menginspirasi kami semua," tulis akun @singgihquotes
"Luar biasa jenderal," tulis akun @arthurtanggara
"Mohon izin, sehat selalu Bapak dan Keluarga," tulis akun @queenlyjlo
"Masyaallah salut sekali kami pada bapak jendral," tulis akun @anggitarevan