Pria ini Ungkap Usia Sudah Kepala 4 Namun Masih Belum Punya Apa-Apa 'Hidup Bukan Perlombaan'
Kejujuran pria ini sontak menuai ucapan semangat dari khalayak.
Kejujuran pria ini sontak menuai ucapan semangat dari khalayak.
Pria ini Ungkap Usia Sudah Kepala 4 Namun Masih Belum Punya Apa-Apa 'Hidup Bukan Perlombaan'
Pernyataan seorang pria dewasa menjadi sorotan publik.
Di usianya menginjak kepala 4, ia mengungkap pengakuan yang begitu ‘gentle’.
Kejujuran pria ini sontak menuai ucapan semangat dari khalayak. Pengakuannya sontak viral usai dibagikan lewat sebuah video.
Seperti apa video selengkapnya? Simak ulasan berikut ini, Jumat (8/3).
Pria bernama Joe Ardi baru saja berhasil mencuri atensi netizen +62 lewat unggahan videonya. Ia merekam momen ketika sedang menaiki transportasi publik KRL.
Menariknya, seperti dalam video yang dibagikan akun TikTok @joeardi76, ia menuliskan sebuah caption.
Pria berusia 47 tahun itu seolah bertanya kepada para netizen pengikutnya di akun TikTok tersebut.
“Gapapa kan ya umur 47 tahun belum punya apa-apa?,” tulis Joe Ardi.
Pertanyaan ini juga dinilai seolah menjadi pengakuan dari Joe. Walau begitu, pria ini tetap menjalani kehidupannya dengan semangat. Hal ini terlihat dari tagar semangat yang dipaparkan dalam unggahan videonya.
Pengakuan dari Joe Ardi viral dilirik oleh para netizen.
Banyak dari mereka yang kian meninggalkan komentar bersifat ucapan semangat.
“gpp om, hidup bukan perlombaan,” tulis komentar @adtybi.
“gak semua orang mengalami umur 47 tahun bro, bnyk org yg gk sempat berumur 47 tahun, at least kita punya diri kita yg berharga ❤️❤️,” lanjut @allstuff.
“bertahan hidup sampe umur segitu aja udh keren bgt,” timpal @Rhn_12.
“ngapain minta maaf, hidup ga perlu validasi dr banyak org kok,” papar @cerita.ku.