3 Brand Karya Anak Bangsa Ini Kolaborasi Angkat Fashion Lokal
Fomo Space Ketiga brand lokal ini optimistis mampu bersaing di pasar global karena kualitas yang mereka jaga dan menjadi nilai jual.
Masyarakat bisa melihat brand lokal juga tidak kalah dengan brand global
3 Brand Karya Anak Bangsa Ini Kolaborasi Angkat Fashion Lokal
Dunia fashion kian hari terus berkembang mengikuti tren mode. Begitu juga dengan brand fashion lokal yang tak mau kalah dan terus menunjukkan eksistensinya, salah satunya dengan melakukan kolaborasi. Seperti yang dilakukan oleh tiga brand lokal ternama ini, yakni Jackson Shoes, Larusso dan Dust.
Ketiga brand ini membuat kolaborasi bertajuk Fomo Space dengan menggelar kampanye melalui beragam kegiatan, seperti talkshow, fashion show hingga menggelar pameran bertajuk Fomo Space Vol 1 di Atrium Lippo Puri Mall, Jakarta.
Acara ini berlangsung dari 13 hingga 26 November 2023 lalu. Fomo Space Vol 1 akan menjadi acara pertama dari banyak acara yang akan diadakan di Lippo Mall seluruh Indonesia pada tahun depan.
"Kolaborasi ini memang benar-benar untuk mempromosikan ready to wear brand asli brand Indonesia karena kita lihat jarang sekali brand lokal ini bisa gabung bareng-bareng membuat kolaborasi," kata Direktur Dust, Matthew Aldo Susabda, Sabtu (25/11/2023) lalu.
Dalam kesempatan tersebut, Aldo membocorkan produk terbaru Dust yang melengkapi line-up Fomo Space sebagai salah satu womenswear brand dengan base community terbesar di Indonesia. Bekerjasama dengan TENCEL, Dust merilis koleksi terbaru mereka, yaitu Comfease.
Diambil dari kata 'comfort' dan 'eas', Dust mengedepankan kenyamanan dalam berpakain, serta kemudahan memadu-padankan pakaian dengan koleksi produk mereka yang versatile. Sementara itu Larusso sebagai pelopor menswear Indonesia saat ini tengah melakukan kolaborasi pertama mereka dengan anime series ternama dunia, yaitu Attack on Titan.
"Kita bikin satu collection yang mungkin nggak terllau kayak kartun banget gitu ya, nggak anime banget jadi siapa aja bisa pakai pakai," ujar COO Larusso Group Indonesia, Kenny Koesoemo.
Salah satu misi brand ini menurut Kenny adalah meluncurkan sebuah koleksi yang tidak hanya dapat dinikmati oleh pecinta anime, tetapi juga penikmat fashion. Sedangkan Jackson, salah satu brand lokal sepatu ternama yang berkonsep affordable luxury dalam Fomo Space kali ini merilis dua koleksi terbaru, yaitu Jackson Kids menggaet IP global Spongebob yang memiliki fan-base yang sangat besar di Indonesia. Yang kedua adalah Aza by Jackson, kolaborasi yang telah ditunggu-tunggu oleh komunitas basket se-Indonesia dengan DBL.
"Kita fokus sama lifestyle, kita mau ambil market anak muda untuk pakai brand lokal dan sejauh ini kami diterima dengan baik," kata CEO Jackson Shoes, Jackson Suwargo seraya menjelaskan brandnya berdiri sejak 2019.
Fomo Space Ketiga brand lokal ini optimistis mampu bersaing di pasar global karena kualitas yang mereka jaga dan menjadi nilai jual.
"Pada dasarnya banyak sekali brand global yang memproduksi koleksi mereka di Indonesia, jadi dari segi kualitas dan harga kami sangat bisa bersaing dengan mereka. Sekarang bagaimana caranya kita bersaing dari segi kreatifitas. Inilah inti sari dari Fomo Space, bagi brand Larusso, Jackson dan Dust, kita berharap masyarakat bisa melihat brand lokal juga tidak kalah dengan brand global," kata Kenny Koesoemo.