Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Deretan Direksi dan Komisaris Milenial di Perusahaan BUMN

Deretan Direksi dan Komisaris Milenial di Perusahaan BUMN Erick Thohir. ©2018 Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Kementerian BUMN saat ini memilih beberapa generasi milenial untuk memimpin di perusahaan. Kaum milenial ini digadang-gadang sebagai generasi yang mudah untuk beradaptasi dengan teknologi digital dibandingkan generasi sebelumnya. Ini sekaligus bentuk ikrar Menteri BUMN, Erick Thohir dalam meremajakan perusahaan pelat merah.

Salah satu milenial yang menjadi pilihan Erick Thohir yaitu Fajrin Rasyid. Pria yang baru berusia 34 tahun tersebut dilantik sebagai Direktur Digital Telkom dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan, Jumat 19 Juni 2020.

Fajrin Rasyid terpilih karena dia merupakan sosok yang tak asing lagi di industri digital Tanah Air. Dia bersama Achmad Zaky dan Nugroho telah mendirikan Bukalapak sejak 2010. Posisinya semakin dipertegas kala menjabat Presiden Bukalapak pada Juni 2018.

"Saya sangat percaya perubahan ini dari usia muda. Telkom sendiri salah satunya, saya bocorkan salah satu direksinya usianya di bawah 40 tahun," ucap Erick Thohir sebelum pengangkatan.

Tak hanya Fajrin, Erick Thohir juga telah memilih sejumlah kelompok milenial untuk masuk ke dalam jajaran komisaris perusahaan BUMN. Salah satunya Fadli Rahman, pemuda 33 tahun yang didapuk sebagai Komisaris di PT Pertamina Hulu Energi sejak 20 Januari 2020.

Fadli Rahman bukan satu-satunya komisaris BUMN yang berasal dari generasi muda. Erick juga mengangkat Adrian Zakhary (32 tahun) sebagai Komisaris PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII.

Kemudian ada M Arief Rosyid Hasan (33 tahun) yang kini menjadi Komisaris Independen Bank Mandiri Syariah, serta Septian Hario Seto (36) selaku Komisaris PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Sebelumnya, Septian merupakan mantan Staf Khusus Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan periode 2018-2020.

Tak Tebang Pilih

Namun demikian, Erick ternyata tidak tebang pilih dalam mengajak kaum milenial masuk ke perusahaan BUMN. Sebab, Erick juga pernah mencopot seorang pemuda dari posisi direksi di sebuah perusahaan pelat merah besar.

Pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk 2020, dia menurunkan Ario Bimo yang sempat dielukan sebagai direktur milenial pertama di BNI.

Rentang masa jabatannya juga terhitung pendek. Ario diangkat sebagai Direktur Keuangan BNI melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 30 Agustus 2019. Kala itu, usia Ario pun masih 38 tahun.

Direksi dan Komisaris Milenial Dorong Transformasi Digital

Dalam Indonesia Muda Club (IMC) Episode 2, Jumat (26/6) yang menghadirkan Profesional Muda BUMN, Akhmad Zakhary (Komisaris PTPN VIII), Fadli Rahman (Komisaris Pertamina Hulu Energi), Muhammad Fajrin Rasyid (Direktur Digital Business Telkom), dan Kaspar Situmorang (EVP Digital Center of Excellence Bank BRI), memiliki persamaan pendapat mengenai perlunya transformasi digital untuk menciptakan efisiensi layanan kepada publik.

Komisaris Pertamina Hulu Energi, Fadli Rahman menyadari bahwa transformasi digital memang bukanlah hal yang mudah, melainkan sebuah keniscayaan.

"Di tahun 2016 sampai 2018 investment di global digital transformation itu sekitar USD 100 miliar, tapi success ratio-nya itu cuma 30 persen," kata Fadli.

Di sisi lain, setiap perusahaan yang mengimplementasikan digital transformation memiliki enterprise value growth yang lebih tinggi 2,4 kali lipat dibanding yang tidak mengaplikasikannya.

"Dan lebih menariknya lagi Relative ROI increasenya untuk perusahaan-perusahaan yang meng-apply digital transformation itu 50 persen lebih tinggi dibanding yang terlambat meng-apply digital transformation," ujar dia.

Direktur Digital Business Telkom, Muhammad Fajrin Rasyid menyebutkan bahwa pertumbuhan ekonomi digital Indonesia akan terus membaik.

Dengan berbagai basis yang sudah dimiliki Telkom sebagai penyedia layanan telekomunikasi, Fajrin mengatakan akan terus memaksimalkannya untuk menunjang transformasi digital.

"Telkom sudah memiliki basis yang kuat di digital connectivity dan Telkom akan menggunakan strength disini untuk bisa ekspansi ke atasnya, untuk bisa ekspansi ke digital platform dan digital service untuk menjadi digital telco company terdepan di Indonesia," jelasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
18 Pemuda Sukses Usia di Bawah 30 Tahun, Bisnis yang Dijalankan Parfum hingga Hampers
18 Pemuda Sukses Usia di Bawah 30 Tahun, Bisnis yang Dijalankan Parfum hingga Hampers

18 Anak muda ini dianggap sudah berhasil memperoleh kesuksesan pada usia di bawah 30 tahun.

Baca Selengkapnya
Kisah Sukses Boby Rasyidin, Jadi CEO Usia 38 Tahun dan Kini Jadi Pemimpin Len Industri
Kisah Sukses Boby Rasyidin, Jadi CEO Usia 38 Tahun dan Kini Jadi Pemimpin Len Industri

Boby pun dikirim ke Prancis dan bergabung di bagian research & development. Dirinya juga sempat ditugaskan untuk menangani proyek perusahaan di Mesir & Brasil.

Baca Selengkapnya
Aktor Fauzi Baadilla Diangkat Jadi Komisaris Independen Pos Indonesia
Aktor Fauzi Baadilla Diangkat Jadi Komisaris Independen Pos Indonesia

Penetapan ini disampaikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Tahun Buku 2023 PT Pos Indonesia (Persero) pada Kamis, 18 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Hendri Mulya Syam Diganti, Nugroho Jadi Dirut Baru Telkomsel
Hendri Mulya Syam Diganti, Nugroho Jadi Dirut Baru Telkomsel

Telkomsel melakukan pergantian jajaran direksi dan komisaris. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya
Terungkap! Gaji dan Tunjangan Fauzi Baadila Sebagai Komisaris PT Pos Indonesia Hampir Rp100 Juta per Bulan
Terungkap! Gaji dan Tunjangan Fauzi Baadila Sebagai Komisaris PT Pos Indonesia Hampir Rp100 Juta per Bulan

Gaji dan tunjangan yang didapat Fauzi Baadila sebagai komisaris independen PT Pos Indonesia berdasarkan Peraturan Menteri BUMN Nomor PER-04/MBU/2014.

Baca Selengkapnya
PNM Umumkan Susunan Direksi dan Komisaris Baru
PNM Umumkan Susunan Direksi dan Komisaris Baru

Perubahan susunan direksi dan komisaris ini berdasarkan Keputusan Menteri BUMN dan Direktur Utama BRI.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris Sucofindo, Ini Daftarnya
Erick Thohir Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris Sucofindo, Ini Daftarnya

Perombakan ini diharapkan dapat memberi dampak positif terhadap program-program besar yang sedang dan akan dilaksanakan.

Baca Selengkapnya
Para Pendukung Prabowo-Gibran yang Dapat Kursi Komisaris BUMN
Para Pendukung Prabowo-Gibran yang Dapat Kursi Komisaris BUMN

Sejumlah nama pendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengisi kursi-kursi komisaris BUMN.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Kode Sosok Cawapres Muda
VIDEO: Prabowo Kode Sosok Cawapres Muda "Erick Thohir, Gibran, Ridwan Kamil Oke"

Hal itu disampaikan saat jumpa pers dengan Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid, Yenny Wahid

Baca Selengkapnya
Mitratel Angkat Dua Komisaris Baru, Salah Satunya Gunawan Santoso
Mitratel Angkat Dua Komisaris Baru, Salah Satunya Gunawan Santoso

Mitratel merupakan salah satu perusahaan sektor tower dengan pertumbuhan terbaik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bursa Cawapres Prabowo, Waketum Gerindra Bicara Usaha Erick Thohir dan Yusril Bikin SKCK
Bursa Cawapres Prabowo, Waketum Gerindra Bicara Usaha Erick Thohir dan Yusril Bikin SKCK

Erick dan Yusril membuat SKCK dan juga Surat keterangan tidak pernah dipidana

Baca Selengkapnya
Dipanggil Prabowo ke Kertanegata, Ini Profil Teuku Riefky Harsya
Dipanggil Prabowo ke Kertanegata, Ini Profil Teuku Riefky Harsya

Teuku Riefky Harsya mengaku siap untuk membantu mewujudkan visi Prabowo terhadap bangsa dan negara.

Baca Selengkapnya