Harga BBM Shell Naik Lagi, Jenis Super Setara Pertamax Dibanderol Rp16.500 per Liter
Merdeka.com - Shell Indonesia kembali menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk RON 92 dan RON 95. Kenaikan harga BBM Shell Indonesia ini di kisaran Rp500 hingga Rp1.000.
Kenaikan harga BBM Shell Indonesia ini cukup cepat mengingat dua hari sebelumnya tepatnya pada 2 April 2022 mereka juga baru saja menaikkan harga BBM. Sedangkan harga baru ini berlaku mulai 4 April 2022.
Mengutip laman shell.co.id, Sabtu (8/4/2022), harga BBM RON 92 yaitu Shell Super setara Pertamax dijual Rp16.500 per liter. Harga ini untuk wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur dan Sumatera Utara.
-
Kapan harga BBM Pertamina diubah? PT Pertamina (Persero) kembali menyesuaikan harga BBM nonsubsidi per 1 November 2023.
-
BBM apa yang naik harganya? Kenaikan harga ini mencakup beberapa jenis bahan bakar seperti Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina DEX, sementara harga untuk Pertamax dan Pertalite tetap tidak mengalami perubahan.
-
Kenapa Pertamina naikkan harga BBM? Harga bahan bakar minyak (BBM) mengalami kenaikan sebagai bentuk penyesuaian terhadap kebijakan pemerintah yang mengacu pada formula harga yang terbaru.
-
Kapan Pertamina turunkan harga BBM? Pada periode 1 November 2023, Pertamina Patra Niaga kembali melakukan penyesuaian turun harga untuk Pertamax Series dan Dex Series.
-
Kapan konsumsi BBM Pertamina melonjak? PT Pertamina Patra Niaga, Sebagai Subholding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) mencatat konsumsi bahan bakar minyak (BBM) pada masa mudik Hari Raya Idulfitri 1445 H, tepatnya per Kamis (4/4) pada H-6 melonjak dibandingkan hari biasa.
-
Kapan harga BBM di dunia mencapai Rp81.000 per galon? Pada tanggal 11 Maret 2024, harga rata-rata bahan bakar per galon (3,7 liter) di seluruh dunia mencapai $5,13 atau sekitar Rp81.000.
Angka ini naik Rp500 per liter jika dibanding sebelumnya yang dipatok Rp 16.000 per liter.
Untuk Shell V-Power atau BBM RON 95 dipatok Rp17.500 per liter untuk wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur dan Sumatera Utara. Sebelumnya bahan bakar jenis ini dijual Rp16.500 per liter. Artinya terjadi kenaikan Rp1.000 per liter.
Sedangkan untuk Shell V-Power Diesel (CN 51) tidak mengalami perubahan. BBM jenis ini tetap dijual Rp18.100 per liter. Wilayah peredaran ada di Jakarta, Banten dan Jawa Barat.
Untuk Shell Diesel Extra (CN 53) juga tetap di harga 17.500 per liter. Angka ini untuk penjualan di Jawa Timur dan Sumatera Utara.
Paling mahal adalah Shell V-power Nitro+ (RON 98) dengan harga Rp18.040 per liter. Wilayah penjualan BBM ini adalah Jakarta, Banten dan Jawa Barat.
Harga Pertamax Naik
Harga Pertamax naik mulai 1 April 2022 pukul 00.00 waktu setempat. Hal ini dipastikan oleh Pertamina melalui PT Pertamina Patra Niaga.
Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T PT Pertamina (Persero), Irto Ginting menjelaskan penyesuaian harga BBM RON 92 ini menjadi Rp12.500 per liter (untuk daerah dengan besaran pajak bahan bakar kendaraan bermotor /PBBKB 5 persen), dari harga sebelumnya Rp9.000 per liter.
"Pertamina selalu mempertimbangkan daya beli masyarakat, harga Pertamax ini tetap lebih kompetitif di pasar atau dibandingkan harga BBM sejenis dari operator SPBU lainnya. Ini pun baru dilakukan dalam kurun waktu 3 tahun terakhir, sejak tahun 2019," jelas Irto Ginting, Kamis (31/3).
Penyesuaian harga ini, lanjut Irto, masih jauh di bawah nilai keekonomiannya. Sebelumnya, Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik dan Kerjasama Kementerian ESDM, Agung Pribadi dalam keterangan tertulisnya menyatakan dengan mempertimbangkan harga minyak bulan Maret yang jauh lebih tinggi dibanding Februari, maka harga keekonomian atau batas atas BBM umum RON 92 bulan April 2022 akan lebih tinggi lagi dari Rp14.526 per liter, bisa jadi sekitar Rp16.000 per liter.
Dengan demikian, penyesuaian harga Pertamax menjadi Rp12.500 per liter ini masih lebih rendah Rp3.500 dari nilai keekonomiannya. "Ini kita lakukan agar tidak terlalu memberatkan masyarakat," ujar Irto.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Daftar harga BBM terbaru di seluruh SPBU Indonesia per 1 Februari 2024.
Baca SelengkapnyaJenis BBM yang mengalami kenaikan di antaranya Shell Super, Shell V-Power, Shell V-Power Diesel dan Shell V-Power Nitro+.
Baca SelengkapnyaHarga BBM Shell Super di wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur masih tetap di angka Rp12.290 per liter.
Baca SelengkapnyaHarga BBM kembali mengalami kenaikan per Februari 2024.
Baca SelengkapnyaPer tanggal 1 Mei 2024 harga BBM yang dijual di SPBU Shell kompak naik.
Baca SelengkapnyaHarga Bahan Bakar Minyak (BBM) Di SPBU Shell kembali mengalami penyesuaian per 1 September 2023.
Baca SelengkapnyaHarga Pertamax Turbo juga mengalami kenaikan menjadi Rp15.900 per liter dari sebelumnya Rp14.400 per liter.
Baca SelengkapnyaBerikut daftar harga BBM Shell yang naik per 1 Agustus 2024.
Baca SelengkapnyaUntuk jenis bensin Shell Super sebelumnya dijual Rp13.810 per liter, kini menjadi Rp14.520 per liter atau naik Rp710 per liter.
Baca SelengkapnyaPer 1 September 2023 semua BBM non subsidi mengalami kenaikan.
Baca SelengkapnyaDaftar perbandingan harga BBM di berbagai operator SPBU.
Baca SelengkapnyaSPBU swasta semisal milik Shell Indonesia dan BP AKR telah lebih dulu menaikan harga BBM sejenis per 1 Agustus 2024.
Baca Selengkapnya