Ikan Tuna Hingga Kerapu Masuk Menu Makan Bergizi Gratis Besutan Prabowo
KKP sendiri akan memastikan tercukupinya pasokan ikan dari sisi hulu maupun hilir untuk mendukung program Prabowo tersebut.
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) besutan presiden Prabowo Subianto. KKP siap memasok aneka jenis ikan untuk program yang dulu dinamai makan siang gratis tersebut.
Kepala Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) KKP, Ishartini mengatakan, terdapat sejumlah jenis ikan yang akan digunakan untuk menu program Makan Bergizi Gratis. Antara lain tuna hingga kerapu.
"Jenis ikan produksi perikanan nasional kan banyak, ada tuna, tongkol, cakalang, kembung, kerapu banyak sekali ya jenis ikan kita, itu semua bisa memasok program makan bergizi," ujar Ishartini kepada awak media di Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Kamis (24/10).
KKP sendiri akan memastikan tercukupinya pasokan ikan dari sisi hulu maupun hilir untuk mendukung program Prabowo tersebut. Misalnya dengan melakukan sertifikasi kapal untuk penangkapan ikan.
Selain itu, KKP akan mendorong program budi daya untuk meningkatkan produksi ikan nasional. Dia memastikan kesiapan KKP dalam mendukung program Makan Bergizi Gratis.
"Budi daya ini untuk menyokong lebih besar untuk program. Produksi akan lebih besar," beber dia.
Nantinya, mayoritas ikan untuk program Makan Bergizi Gratis akan didatangkan dari sentra produksi wilayah timur Indonesia.
"Daerah produksi ikan kita banyak ya di timur, Ambon, Aceh kalau produk perikanan banyak Indonesia," tandasnya
Ngototnya Prabowo Program Makan Bergizi Gratis Harus Jalan
Wajah Presiden Prabowo Subianto serius. Suaranya lantang. Dia meminta jajaran menteri yang tidak setuju dengan program makan siang gratis yang kini berganti menjadi makan bergizi gratis keluar dari pemerintahan. Tak ada tawar menawar.
Program makan bergizi gratis rencananya mulai dilaksanakan pada 2 Januari 2025. Program ini digelar serentak secara nasional. Meskipun hingga saat ini belum ada kepastian harga satu porsi makanan bergizi gratis.
“Yang tidak mendukung hal ini silakan keluar dari pemerintah yang saya pimpin," tegas Prabowo saat memimpin sidang kabinet paripurna perdana di Kantor Presiden, Rabu (23/10).
Prabowo meminta Kepala Badan Gizi Nasional dan seluruh Kementerian/Lembaga mulai bergerak cepat. Pelaksanaan program makan bergizi gratis diharapkan tepat sasaran dan terukur.
“Jangan takut dengan kesulitan," kata Prabowo.