Ini Dia Lima Bisnis yang Cocok Dijalankan Setelah Pensiun
Anda bisa memanfaatkan bisnis ini untuk melanjutkan kegiatan dan penghasilan Anda setelah pensiun.
Bisnis ini dapat dapat dijalankan di rumah Anda sendiri. Membuka warung kelontong tidak membutuhkan modal yang besar.
Ini Dia Lima Bisnis yang Cocok Dijalankan Setelah Pensiun
Ini Dia Lima Bisnis yang Cocok Dijalankan Setelah Pensiun
Beberapa orang yang telah masuk masa pensiun mungkin memilih untuk beristirahat menikmati pensiunnya. Namun ada juga yang memilih untuk tetap produktif.
Mereka akan mencari cara untuk menggunakan uang pensiun itu dengan membuka bisnis atau berwirausaha.
Lantas, bisnis apa saja yang cocok untuk para pensiun?
Melansir dari berbagai sumber, berikut bisnis yang cocok untuk pensiun:
1. Membuka Warung KelontongBisnis ini dapat dapat dijalankan di rumah Anda sendiri. Membuka warung kelontong tidak membutuhkan modal yang besar, tetapi tergantung Anda akan membuka warung yang besar atau sederhana saja.
Anda dapat menjual barang keperluam sehari-hari, seperti sabun, makanan ringan, beras, hingga gas LPG 3 kg.
2. Laundry
Usaha laundry kini sangat diganderungi para pembuka bisnis.
Anda bisa menjalankan usaha ini setelah pensiun. Tak perlu karyawan yang banyak jika bisnis Anda tidak terlalu besar.
Anda dapat melakukannya sendiri, mulai dari mencuci, menyetrika, hingga mengelola pemasukan dan pengeluaran usaha tersebut. 3. Menyewakan Aset
Jika Anda memiliki rumah yang tidak dipakai, mobil atau aset lainnya, Anda bisa menyewakan itu semua untuk melanjutkan masa pensiun Anda.
Misal menyewakan rumah dalam waktu per bulan atau setahun. Anda bisa mendapatkan penghasilan dari penyewaan rumah itu. 4. Membuka Bisnis Franchise
Saat ini banyak sekali bisnis franchise yang meraba di kalangan masyarakat. Anda bisa menggunakan kesempatan itu untuk mendapatkan penghasilan setelah pensiun.
Pilihlah franchise yang Anda minati, dengan modal yang sesuai dan hitunglah dengan seksama apakah bisnis yang Anda pilih merupakan hal yang tepat. 5. Membuka Konter Pulsa
Bisnis konter pulsa sejak dulu hingga sekarang pun masih diminati banyak orang. Sebab, telepon genggam atau handphone membutuhkan pengisian pulsa hingga kuota internet.
Anda bisa memanfaatkan bisnis ini untuk melanjutkan kegiatan dan penghasilan Anda setelah pensiun.