Juragan Pisang jadi Presiden Termuda Ekuador
Masyarakat Ekuador menjadi negara yang memiliki presiden termuda di dunia.
Masyarakat Ekuador menjadi negara yang memiliki presiden termuda di dunia.
Juragan Pisang jadi Presiden Termuda Ekuador
Juragan Pisang jadi Presiden Termuda Ekuador
Masyarakat Ekuador menjadi negara yang memiliki presiden termuda di dunia.
Dari hasil penghitungan suara yang diumumkan pada Senin 16 Oktober 2023, Daniel Noboa mengalahkan Luisa González dengan meraup suara 52,29 persen.
Mengutip The Standard, Noboa merupakan pewaris dari bisnis eksportir Pisang yang didirikan oleh sang ayah Álvaro Noboa.
Alvaro Noboa tercatat menjalankan 128 perusahaan ekspor pisang. Sebagaimana diketahui, pisang merupakan komoditas eskpor utama Ekuador.
Majalah Forbes memperkirakan keluarga Noboa memiliki aset senilai USD300 juta atau setara Rp4,7 triliun di perusahaan induk Fruit Shippers Ltd saja.
Sang ayah, Alvaro Noboa pernah mengatakan jika kekayaan digabung dari sejumlah perusahaan yang dia miliki maka nilai kekayaannya senilai lebih dari USD1 miliar.
Meski demikian, belum jelas berapa banyak perusahaan yang dimiliki secara pribadi oleh Daniel Noboa.
The Standard menulis, usaha yang dapat dipastikan dimiliki oleh Daniel Noboa adalah DNA Entertainment Group.
Sebuah perusahaan yang bergerak di bidang penyelenggara acara.
merdeka.com
Daniel Noboa juga diketahui bergabung dalam Corporación Noboa, di mana dia menjabat sebagai direktur komersial.
Dalam karir politik, Noboa terhitung masih cukup baru.
Dia mulai terjun ke dunia politik pada tahun 2021 ketika mendapat kursi di Majelis Nasional dan mengetuai Komisi Pembangunan Ekonomi.
Dalam kesempatan berkampanye, dia menyampaikan fokus pada penciptaan lapangan kerja, insentif pajak bagi perusahaan-perusahaan yang baru didirikan, dan peningkatan hukuman pidana bagi para penghindar pajak.