Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Limbah pertanian bisa jadi pakan unggas gantikan jagung impor

Limbah pertanian bisa jadi pakan unggas gantikan jagung impor Pasar Unggas. ©Istimewa

Merdeka.com - Bahan pakan ternak unggas selama ini menggunakan jagung impor. Pemakaian jagung impor ini pun dinilai cukup tinggi dalam industri pakan ternak di Indonesia. Untuk mengurangi beban impor, limbah pertanian dinilai bisa menjadi alternatif pengganti jagung impor sebagai pakan unggas.

"Meskipun tidak bisa menggantikan jagung impor secara keseluruhan dalam pakan unggas, tetapi limbah pertanian menjadi alternatif yang potensial secara produktif maupun nutritif," kata Prof Dr Ir Ali Mursyid Wahyu Mulyono MP saat menyampaikan pidato pengukuhannya sebagai guru besar dalam bidang ilmu peternakan pada Fakultas Pertanian Universitas Veteran Bangun Nusantara di Sukoharjo, Jawa Tengah.

Mursyid mengatakan penggunaan jagung dalam pakan ternak sangat tinggi yaitu mencapai 50-70 persen sehingga jagung menjadi penentu biaya pakan. Pada tahun 2013, kebutuhan pakan nasional mencapai 12,42 juta ton, dengan harga pakan Rp 6.000/kg. Perputaran uang untuk pakan unggas pada 2013 mencapai Rp74,4 triliun.

Orang lain juga bertanya?

"Kebutuhan jagung untuk pakan unggas mencapai 7 juta ton, dan 3,2 juta ton di antaranya dipenuhi dari impor. Devisa yang dibutuhkan untuk impor jagung mencapai Rp 10 triliun," ujarnya.

Ketergantungan terhadap jagung pada pakan unggas disebabkan jagung merupakan bahan pakan berkualitas. Bahkan bagi unggas, jagung adalah "The King of Sereal".

Mengingat kondisi tersebut, lulusan doktor dari Universitas Gadjah Mada Yogyakarta ini melakukan penelitian untuk mencari alternatif dari jagung. Pilihan jatuh pada limbah pertanian, karena relatif mudah diperoleh dengan harga murah.

Penggunaan limbah pertanian sebagai bahan pakan ternak, memang memiliki keterbatasan seperti kandungan serat kasar yang tinggi dan protein yang rendah. Namun, menurut dia, penggunaan teknologi fermentasi dapat mengatasi keterbatasan tersebut sekaligus dapat meningkatkan nilai mutritif limbah pertanian.

"Teknologi fermentasi yang dapat digunakan adalah fermentasi yang memanfaatkan mikroba selulotik," ungkapnya.

Berdasarkan penelitian yang dilakukannya mulai 1998 sampai sekarang, terbukti bahwa nilai nutritif pada onggok (limbah padat berupa ampas dari pengolahan ubi kayu menjadi tapioka) dapat ditingkatkan melalui perlakuan fermentasi menggunakan mikrob selulotik. 

Dengan demikian limbah pertanian berpotensi untuk dijadikan sebagai bahan pakan ternak.

Dengan hasil penelitian itu, ia berharap ransum unggas yang diproduksi industri pakan dapat menggurangi ketergantungan pada jagung impor dan mengalihkannya pada limbah pertanian sehingga dapat mendukung kemandirian pakan ternak.

Ia juga mengatakan kemandirian pakan ternak untuk unggas merupakan hal penting karena menjadi pendukung utama perkembangan unggas yang merupakan salah satu komoditas penghasil protein hewani yang murah dan populer di masyarakat.

"Kontribusi daging unggas mendominasi produksi daging secara nasional, baru diikuti sapi, babi, domba, kambing, dan lain-lain," jelasnya.

(mdk/cza)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Briket Adalah Bahan Bakar Padat, Berikut Jenis dan Fungsinya
Briket Adalah Bahan Bakar Padat, Berikut Jenis dan Fungsinya

Briket adalah bahan bakar padat yang terbuat dari limbah. Briket digunakan sebagai bahan bakar alternatif pengganti bahan bakar minyak.

Baca Selengkapnya
Petani Trenggalek Ubah Limbah Rumen Hewan Kurban Jadi Pupuk Organik, Ternyata Manfaatnya Seabrek
Petani Trenggalek Ubah Limbah Rumen Hewan Kurban Jadi Pupuk Organik, Ternyata Manfaatnya Seabrek

Kini tak perlu pusing dengan keberadaan limbah rumen

Baca Selengkapnya
Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca, BUMN Semen Gunakan 559.625 Ton Sampah Jadi Bahan Bakar Subtitusi Batu Bara
Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca, BUMN Semen Gunakan 559.625 Ton Sampah Jadi Bahan Bakar Subtitusi Batu Bara

Dalam aspek sosial, penggunaan bahan bakar alternatif berkontribusi dalam mencegah timbulnya persoalan dan penyakit akibat sampah yang menumpuk.

Baca Selengkapnya
FOTO: Intip Pengolahan Puluhan Ton Sampah Sungai Ciliwung Menjadi Pupuk Kompos dan Bahan Bakar di TB Simatupang
FOTO: Intip Pengolahan Puluhan Ton Sampah Sungai Ciliwung Menjadi Pupuk Kompos dan Bahan Bakar di TB Simatupang

Selain diolah sebagai pupuk kompos, sampah-sampah ini juga dijadikan sebagai bahan bakar alternatif.

Baca Selengkapnya
Bahan Pupuk Alami untuk Suburkan Tanaman, Lebih Hemat dan Mudah Didapat
Bahan Pupuk Alami untuk Suburkan Tanaman, Lebih Hemat dan Mudah Didapat

Bahan-bahan sisa di rumah bisa disulap menjadi pupuk alami untuk suburkan tanaman. Pupuk ini akan menjadi pilihan hemat dan mudah dijangkau.

Baca Selengkapnya
Ubah Limbah Tahu Jadi Biogas, Kini Warga Desa Sambak Magelang Tak Ketergantungan Elpiji
Ubah Limbah Tahu Jadi Biogas, Kini Warga Desa Sambak Magelang Tak Ketergantungan Elpiji

Limbah tahu yang meresahkan warga sekitar, kini menjadi berkah hingga desa tersebut mendapat julukan desa mandiri energi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ide Kreatif Warga Trenggalek Memanfaatkan Kotoran Sapi untuk Diubah Menjadi Bahan Bakar Biogas Pengganti Elpiji
FOTO: Ide Kreatif Warga Trenggalek Memanfaatkan Kotoran Sapi untuk Diubah Menjadi Bahan Bakar Biogas Pengganti Elpiji

Warga di Desa Dompyong, Trenggalek menggunakan energi biogas yang berasal kotoran sapi.

Baca Selengkapnya
Kurangi Energi Fosil, Semen Indonesia Gunakan Sekam Padi Hingga Bonggol Jagung Jadi Bahan Bakar Pabrik
Kurangi Energi Fosil, Semen Indonesia Gunakan Sekam Padi Hingga Bonggol Jagung Jadi Bahan Bakar Pabrik

SIG telah menggunakan biomassa pada pabrik-pabrik milik perseroan mencapai 2,7 juta ton untuk bahan bakar selama 2022.

Baca Selengkapnya
Dulu Diprotes Warga, Rumah Potong Hewan di Cilegon Sulap Limbah Kotoran Jadi Pupuk Organik
Dulu Diprotes Warga, Rumah Potong Hewan di Cilegon Sulap Limbah Kotoran Jadi Pupuk Organik

Berawal dari protes warga, rumah potong hewan di Cilegon ini sulap limbah jadi pupuk organik.

Baca Selengkapnya
Manfaat Limbah Rumah Tangga untuk Lingkungan, Kenali Jenis-jenisnya
Manfaat Limbah Rumah Tangga untuk Lingkungan, Kenali Jenis-jenisnya

Limbah rumah tangga sering dianggap sebagai masalah yang harus diatasi, tetapi jika dikelola dengan baik, limbah ini dapat memberikan manfaat bagi lingkungan.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Sabut Kelapa yang Jarang Diketahui, Bisa Buat Pupuk
7 Manfaat Sabut Kelapa yang Jarang Diketahui, Bisa Buat Pupuk

Siapa sangka sabut kelapa yang kerap disangka limbah memiliki banyak manfaat potensial.

Baca Selengkapnya
Pengertian Limbah Organik, Jenis, dan Cara Mengolahnya yang Tepat
Pengertian Limbah Organik, Jenis, dan Cara Mengolahnya yang Tepat

Limbah organik merupakan sisa-sisa dari makhluk hidup dan bahan-bahan organik yang dapat terurai secara alami melalui proses biologis.

Baca Selengkapnya