Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengguna kartu kredit ini bisa dapat diskon 25 persen dari Uber

Pengguna kartu kredit ini bisa dapat diskon 25 persen dari Uber Standard Chartered. epa

Merdeka.com - Standard Chartered Bank Indonesia (SCBI) dan perusahaan aplikasi penyedia transportasi Uber dengan memberikan potongan harga untuk para pemegang kartu kredit sebesar 25 persen di seluruh dunia. Selain Indonesia, penawaran ini juga berlaku di lima negara lainnya yaitu Singapura, Malaysia, Vietnam, India, dan Uni Emirat Arab.

"Kolaborasi dengan Uber ini untuk memberikan pengalaman perbankan yang mudah dan nyaman melalui jalur digital demi meningkatkan jumlah nasabah yang sangat mengenal teknologi. Angkutan sewa berbasis aplikasi online seperti Uber telah menjadi salah satu bentuk transportasi yang populer di seluruh dunia," ujar Regional Head, Retail Banking, ASEAN dan Asia Selatan Standard Chartered Bank, Sebastian Arcuri dalam keterangannya, Jakarta, Minggu (9/10).

Menurutn‎ya, perusahaan memperhatikan adanya perubahan dramatis yang telah berlangsung di area digital dan pembayaran non-tunai di wilayah ini. Perseroan juga menyaksikan suksesnya integrasi layanan Bank non-tunai dalam kehidupan sehari-hari nasabah yang telah ada.

"S‎ebagai bank global yang fokus di Asia, Afrika dan Timur Tengah, kami bangga dapat berkolaborasi dengan Uber, yang memiliki jaringan layanan transportasi di lebih dari 425 kota, untuk memenuhi kebutuhan nasabah kami baik untuk keperluan transportasi di dalam maupun luar negeri," jelasnya.

Sementara itu, Regional General Manager Uber wilayah Asia Tenggara ‎Chan Park menambahkan, ‎dengan adanya kerja sama ini, Uber akan memberikan tambahan keuntungan untuk para penumpang.

"Kami juga bersemangat menyambut para nasabah kartu kredit yang merupakan pengguna Uber perdana untuk bergabung bersama 50 juta orang pengguna lainnya di dunia dan merasakan pengalaman berkendara bersama yang revolusioner," kata Chan.

‎Head of Retail Banking Standard Chartered Bank Indonesia Lanny Hendra menyebut perusahaan dapat memberikan skema layanan pembayaran istimewa ini kepada pemegang kartu kredit Standard Chartered.

"Tidak hanya kami menawarkan pengalaman bertransaksi yang lebih cepat dan lebih efisien, namun mereka juga dapat menikmati manfaat saat berkendara di manapun di dunia. Sebagai contoh, bila pemegang kartu kredit Standard Chartered Indonesia sedang berkunjung ke Thailand dan menggunakan Uber, maka ia berhak untuk mendapatkan cashback," tegas Lanny.

Penawaran istimewa ini tersedia bagi seluruh pemegang kartu kredit Standard Chartered di Indonesia mulai tanggal 5 Oktober 2016 hingga 4 Oktober 2017.

Khusus di Indonesia, pemegang kartu kredit dapat menikmati cashback sebesar 25 persen dengan nilai maksimal sebesar Rp 150.000 per bulan untuk perjalanan Uber di seluruh dunia hanya dengan belanja total Rp 3 juta, di mana saja dan kapan saja dengan kartu kredit Standard Chartered di bulan yang sama. Adapun pengguna Uber perdana akan menikmati 2 perjalanan gratis dengan Uber senilai Rp 50.000.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Maskapai Ini Kasih Diskon Buat Pelajar dan Mahasiswa
8 Maskapai Ini Kasih Diskon Buat Pelajar dan Mahasiswa

Meskipun diskon ini umumnya tidak besar, namun dapat membantu menekan biaya perjalanan.

Baca Selengkapnya
Cara Dapatkan Tiket Promo Kereta Api saat Liburan Sekolah
Cara Dapatkan Tiket Promo Kereta Api saat Liburan Sekolah

Mekanisme pemilihan pemenang ditetapkan oleh pihak pemberi cashback dalam promo ini, yaitu dapat berupa urutan pembelian pertama.

Baca Selengkapnya
Garuda Diskon Tiket 80 Persen untuk Rute Domestik dan Internasional, Jakarta-Bali PP Cuma Rp1,8 Juta
Garuda Diskon Tiket 80 Persen untuk Rute Domestik dan Internasional, Jakarta-Bali PP Cuma Rp1,8 Juta

Begini cara dapat diskon tiket 80 persen Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jelang Libur Akhir Tahun, Garuda Indonesia Obral Tiket Murah, Diskonnya hingga 80 Persen
Jelang Libur Akhir Tahun, Garuda Indonesia Obral Tiket Murah, Diskonnya hingga 80 Persen

Garuda Indonesia mempersiapkan sedikitnya 30 ribu kursi penerbangan dengan harga tiket yang diskonnya hingga 80 persen.

Baca Selengkapnya
Mau Makan Enak dengan Harga Hemat? Manfaatkan Promo Spesial Akhir Tahun dari BRI
Mau Makan Enak dengan Harga Hemat? Manfaatkan Promo Spesial Akhir Tahun dari BRI

Bagi yang mungkin masa liburannya tak lama, tetap bisa mengajak orang terdekat liburan dengan jalan-jalan ke mal misalnya.

Baca Selengkapnya
Daftar Negara yang Bebaskan Visa Bagi Pemegang Paspor Indonesia
Daftar Negara yang Bebaskan Visa Bagi Pemegang Paspor Indonesia

Beberapa negara Asia bahkan menjadi destinasi favorit masyarakat Indonesia liburan ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Kelewatan, BRI Tawarkan Banyak Promo Spesial di Akhir Tahun
Jangan Sampai Kelewatan, BRI Tawarkan Banyak Promo Spesial di Akhir Tahun

Penasaran apa saja promo spesial apa saja yang ditawarkan oleh BRI di akhir tahun ini?

Baca Selengkapnya
Banyak Promo Meriah! BRI dan Citilink Gelar Online Travel Fair
Banyak Promo Meriah! BRI dan Citilink Gelar Online Travel Fair

Program BRI COTF ini berlangsung secara online selama 4 hari, mulai 5-8 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
KAI Sebar Diskon Tiket Kereta untuk Libur Natal dan Tahun Baru, Ini Daftar Rutenya
KAI Sebar Diskon Tiket Kereta untuk Libur Natal dan Tahun Baru, Ini Daftar Rutenya

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menghadirkan promo 25 persen kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Dapat Tiket Murah Garuda Indonesia, Ada Diskon 80 Persen
Cara Mudah Dapat Tiket Murah Garuda Indonesia, Ada Diskon 80 Persen

Diskon tiket pesawat sebesar 80 persen berlaku hingga akhir Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Kabar Gembira, SIM Indonesia Bisa Dipakai di Negera ASEAN Mulai 1 Juni 2025
Kabar Gembira, SIM Indonesia Bisa Dipakai di Negera ASEAN Mulai 1 Juni 2025

Kabar Gembira, SIM Indonesia Bisa Dipakai di Negera ASEAN Mulai 1 Juni 2025

Baca Selengkapnya
10 Rekomendasi Negara di Asia Untuk Liburan Bebas Visa, Irit Budget Juga Lho
10 Rekomendasi Negara di Asia Untuk Liburan Bebas Visa, Irit Budget Juga Lho

Meski paspor Indonesia tidak sekuat Singapura, namun masih bisa lho liburan di beberapa wilayah Asia ini tanpa visa. Harganya pun terjangkau.

Baca Selengkapnya