Tol Cijago Seksi II Dibuka, Kemacetan Turun 60 Persen
Merdeka.com - Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) seksi II kembali dibuka. Dioperasikan tol tersebut diklaim berdampak positif karena dianggap mengurai kemacetan di Margonda.
"Dengan adanya Tol Cijago mengurangi tingkat kemacetan 60 persen karena mereka yang mau ke Jakarta bisa langsung masuk tol dari pintu tol samping Toyota," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Depok, Kompol Sutomo, Kamis (3/10/).
Sejak dibuka beberapa hari lalu, arus kendaraan di Jalan Margonda menjadi lancar. Selain itu di Jalan Juanda pun arus lalu lintas juga menjadi lebih lancar.
-
Mengapa Tol Cipularang dibangun? Tol Cipularang adalah tol yang menghubungkan Jakarta dan Bandung agar perjalanan lebih efisien. Tol ini merupakan salah satu tol terpadat apalagi menjelang akhir pekan karena banyak warga Jakarta yang berwisata ke Bandung. Berkat adanya Tol Cipularang pula tingkat wisatawan Bandung meningkat, disebabkan jarak tempuh yang menjadi lebih dekat dan cepat.
-
Bagaimana pembangunan Tol Cipularang? Pada akhirnya tahun 2003, proyek pembangunan Tol Cipularang berhasil dikerjakan dalam dua tahap. Diresmikan Megawati Proyek Tol Cipularang diprakasai oleh Presiden Megawati Soekarnoputri dalam rangka menyambut hari jadi ke-50 Konferensi Asia-Afrika (KAA) dan dikelola oleh PT. Jasa Marga. Tahap pertama diresmikan oleh Presiden Megawati pada 24 April 2004 dengan menelan biaya sebesar Rp745 miliar. Pada peresmian tahap pertama, Presiden Megawati menginginkan proyek tahap dua segera dikerjakan. Dalam pidatonya, Presiden meminta agar penyelesaian pekerjaan Cipularang Tahap II dipercepat dari jadwal yang telah ditetapkan sehubung dengan pelaksanaan Konferensi Asia Afrika ke-50 yang akan berlangsung pada April 2005.'Saya minta pelaksanaan proyek ini bisa dilembur dengan secepat-cepatnya, agar cepat selesai,' ujar Presiden Megawati dalam peresmian Tol Cipularang Tahap I.Tahap kedua, selesai pada 2005 dengan biaya sebesar Rp1,6 triliun. Tol Cipularang kemudian diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 2005.
-
Apa tujuan dibangunnya jalan Tol Cianjur? Dibangunnya jalan Tol ini akan membantu wisatawan agar tidak terjebak macet saat ke puncak. Dua ruas jalan Tol direncanakan akan dibangun di wilayah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Nantinya jalan Tol ini akan memudahkan wisatawan yang hendak berkunjung ke puncak agar terhindar dari kemacetan.
-
Bagaimana jalan Tol Cianjur akan dibangun? Terusan Tol Bocimi ini rencananya akan dibangun setelah pengerjaan Tol Bocimi seksi II dan III Bocimi rampung.
-
Kenapa jalan tol di Indonesia terus dibangun? Pemerintah Joko Widodo (Jokowi) terus gencar membangun infrastruktur jalan tol untuk menekan biaya logistik.
-
Kenapa jalan tol Cimanggis-Cibitung dibangun? Kehadiran jalan tol tersebut dapat memangkas waktu tempuh perjalanan dari Cimanggis ke Cibitung menjadi sekitar 30-45 menit.
"Sekarang itu yang macet ya Jalan Kukusan karena kan semua kendaraan yang lewat tol, keluar di sana (Kukusan) semua," papar Sutomo.
Untuk itu, Sutomo berharap Pemerintah Daerah dan Dinas Perhubungan mampu membangun jalan yang berkesinambungan. Yakni dengan adanya pelebaran jalan di wilayah Kukusan, Beji, Depok, guna menampung kendaraan yang keluar pintu Tol Cijago II.
"Karena memang pengerjaan yang ke arah Cinere belum rampung. Ya mungkin nanti kalau sudah tersambung semua akan lebih nyaman," pungkasnya.
Tol Cijago Beroperasi Gratis
Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) menjanjikan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) Seksi II yang menghubungkan Raya Bogor - Kukusan akan beroperasi Sabtu dini hari nanti pukul 00:00.
Kepala BPJT, Danang Parikesit menyebutkan tol sepanjang 5,5 Kilometer (Km) bakal dibuka tanpa tarif alias gratis.
"Nanti malam pukul 00:00 itu Cijago Seksi II kami buka dan belum bertarif," katanya, Jumat (27/9).
Dia melanjutkan, tol tersebut akan digratiskan hingga SK Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk pengoperasian secara penuh dan pentarifan dikeluarkan. Saat ini, PT Translingkar Kita Jaya sebagai pihak pengelola tengah memproses pengajuan SK tersebut.
"Kami kira sangat bagus membuka ini tanpa tarif, untuk bisa melihat bagaimana manajemen di sekitar exit jalan tol tersebut salah satunya di Mall Pesona," ujarnya.
Dia mengatakan pembukaan Cijago Seksi II didasari banyaknya permintaan warga sekitar. Kehadiran Tol Cijago Seksi II diyakini dapat mengurai kemacetan di Jalan Margonda-Jalan Juanda. Tol Cijago Seksi II sendiri telah dinyatakan lolos uji kelaikan.
Untuk diketahui, Tol Cijago membentang sepanjang 14,64 Km dengan total investasi mencapai Rp3,21 triliun. Tol ini terbagi menjadi tiga seksi, yakni seksi I menghubungkan Jagorawi hingga Raya Bogor, seksi II dari Raya Bogor hingga Kukusan, dan Seksi III menghubungkan Kukusan ke Cinere.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ruas baru Tol Sukabumi, yakni Cigombong-Cibadak sudah diresmikan pada Jumat (4/8). Namun pantauan pada hari ini, Minggu (6/8) lintasan tersebut masih ditutup.
Baca SelengkapnyaAkses tol baru ini juga menjadi alternatif jalan baru bagi para pemudik serta distribusi pasokan komoditas bagi warga di Kabupaten Bogor.
Baca SelengkapnyaAdapun rutenya melalui Ciranjang Kabupaten Cianjur dan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.
Baca SelengkapnyaPembangunan jalan tol Cimanggis-Cibitung dibangun pertama kali pada tahun 2016 lalu.
Baca SelengkapnyaBeroperasinya Tol Cimanggis-Cibitung dapat menghemat waktu tempuh dan mengurangi kemacetan dalam kota karena kendaraan yang ke Cikampek tak lagi lewat Jakarta.
Baca SelengkapnyaJalan tol ini merupakan salah satu Program Strategis Nasional (PSN).
Baca SelengkapnyaSetelah penyelesaian penanganan permanen di KM 64+400, operasional fungsional dilanjutkan kembali pada 24 September 2024.
Baca SelengkapnyaJalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Selatan ruas Sadang hingga Kutanegara, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, sepanjang 8,5 km akan dibuka fungsional.
Baca SelengkapnyaSelesai uji laik fungsi (ULF) oleh Kementerian PUPR pada 18 Agustus 2023 lalu, Tol Cijago Seksi 3B akan diresmikan Presiden Jokowi pada 13 September mendatang.
Baca SelengkapnyaJalan tol bocimi ruas Cigombong-Cibadak kembali di buka pasca longsor bulan April 2024 lalu.
Baca SelengkapnyaPembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung sepanjang 26,18 km dikerjakan Waskita Karya dengan investasi Rp10,6 triliun.
Baca SelengkapnyaKementerian PUPR berencana melanjutkan proyek Tol Bocimi seksi 3 dan 4 serta melanjutkan pengembangan Tol Bocimi hingga Kabupaten Cianjur dan Padalarang.
Baca Selengkapnya