Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapal bermasalah, penumpang terlantar di pelabuhan Banda Aceh

Kapal bermasalah, penumpang terlantar di pelabuhan Banda Aceh Pelabuhan Ulee Lheue. ©2015 merdeka.com/afif

Merdeka.com - Puluhan penumpang KMP Tanjong Burang terlantar di Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh, Senin (18/1). Hal ini lantaran kapal yang seharusnya mengangkut mereka, mengalami masalah teknis hingga tak bisa berlayar. Sebagian penumpang akhirnya memilih untuk menunggu KMP BRR yang dijadwalkan berangkat pukul 14.30 WIB.

Mulanya semua penumpang sudah berada di atas KMP Tanjong Burang. Satu jam berlalu dari jadwal berangkat, yaitu pukul 08.00 WIB, namun kapal tak kunjung meninggalkan pelabuhan.

Kemudian pada pukul 09.30 WIB penumpang diminta turun dan petugas memberitaukan ada gangguan teknis. Yaitu ada kerusakan pada baterai, sehingga mesin kapal tidak bisa dihidupkan.

Lantas para penumpang turun, kecuali kendaraan roda dua dan empat masih tetap berada dalam kapal. Baru kemudian pada pukul 10.00 WIB penumpang diminta untuk naik kembali, karena gangguan teknis sudah diperbaiki.

"Saya dan beberapa rekan saya gak mau berangkat lagi, saya takut kalau sudah terjadi seperti ini," kata salah seorang penumpang, Ely Suriati (50) di Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh.

Pegawai di Bappeda Sabang ini mengaku kecewa dengan pelayanan manajemen kapal seperti ini. Seharusnya bila memang kapal rusak jangan dioperasikan, karena bisa berbahaya pada keselamatan penumpang.

Apa lagi, jelasnya, KMP Tanjong Burang menurut penilaiannya sudah tidak layak beroperasi lagi. Selain sudah tua, kapal ini juga sering mengalami kerusakan.

"Saya lebih mengutamakan keselamatan. Karena kapal itu memang sudah tidak layak lagi untuk beroperasi, tapi saya lihat pihak ASDP masih memaksakanya, ini bahaya," tukasnya.

Akibatnya ada puluhan penumpang mengurungkan niatnya berangkat dengan kapal tersebut. Penumpang lebih memilih menunggu KMP BRR yang sudah merapat ke pelabuhan pada pukul 11.00 WIB dan kembali berangkat pada pukul 14.30 WIB.

Hal senada juga disampaikan oleh penumpang lainnya, Melu yang lebih membatalkan berangkat dengan KMP Tanjung Burang. Melu bahkan mau merugi dengan membeli tiket lain untuk berangkat dengan KMP BRR.

"Saya lebih baik rugi dari pada mempertaruhkan keselamatan jiwa. Saya beli tiket lain untuk berangkat dengan KMP BRR," imbuhnya.

Sementara itu Kepala UPTD Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh Misdarianto membenarkan adanya kerusakan teknis pada KMP Tanjong Burang. Sehingga sempat tertunda keberangkatannya dan baru kemudian berangkat pada pukul 11.00 WIB.

"Benar ada kerusakan teknis pada beterai tadi. Setelah diperbaiki kapal bisa berangkat lagi," imbuhnya dalam ruang kerjanya.

Misdarianto mengaku bagi penumpang yang membatalkan keberangkatan dengan KMP Tanjung Burang, tiket tersebut masih bisa dipergunakan untuk keberangkatan menggunakan KMP BRR.

"Tiket masih bisa digunakan untuk naik KMP BRR untuk hari ini," tutupnya. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal
Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Baca Selengkapnya
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Kapal Pengungsi Rohingya Tenggelam di Laut Aceh Barat, Banyak Perempuan dan Anak Terkatung-katung
Kapal Pengungsi Rohingya Tenggelam di Laut Aceh Barat, Banyak Perempuan dan Anak Terkatung-katung

Satu unit kapal pengangkut pengungsi etnis Rohingya dilaporkan tenggelam di perairan Aceh Barat, Rabu (20/3). Sebagian pengungsi masih terkatung-katung di laut.

Baca Selengkapnya
12 Nelayan Asal Lamongan Ditemukan Terapung di Atas Sisa Material Kapal di Selat Bali, Tiga Masih Hilang
12 Nelayan Asal Lamongan Ditemukan Terapung di Atas Sisa Material Kapal di Selat Bali, Tiga Masih Hilang

12 survivor tersebut ditemukan dan kemudian diselamatkan Tugboat Kharisma Bahari 168 yang melintas dari rute pelayaran dari Saumlaki Maluku menuju Gresik.

Baca Selengkapnya
Terombang-ambing Dua Hari karena Patah Kemudi, Kapal Nelayan Sulawesi Tenggara Terdampar dan Tenggelam di Kupang
Terombang-ambing Dua Hari karena Patah Kemudi, Kapal Nelayan Sulawesi Tenggara Terdampar dan Tenggelam di Kupang

Kapal nelayan pencari teripang asal Sulawesi Tenggara, terombang-ambing dua hari akibat patah kemudi di dekat perbatasan Indonesia-Australia.

Baca Selengkapnya
Kapal Pengangkut Pisang dan Kelapa dari Tanjung Balai Karam di Perbatasan Riau-Malaysia, 11 Orang Hilang
Kapal Pengangkut Pisang dan Kelapa dari Tanjung Balai Karam di Perbatasan Riau-Malaysia, 11 Orang Hilang

Kapal pengangkut barang, KM Lintang Timur Selatan, karam di Selat Malaka, Senin (31/7) sekitar pukul 07.30 WIB. Sebelas awaknya pun hilang.

Baca Selengkapnya
33 Penumpang Kapal Penyeberangan Tenggelam di Buton Tengah Ditemukan, Semuanya Selamat
33 Penumpang Kapal Penyeberangan Tenggelam di Buton Tengah Ditemukan, Semuanya Selamat

Penumpang perahu penyeberangan adalah warga yang akan menyeberang dari Lanto menuju ke desa mereka usai menghadiri HUT Kabupaten Buton Tengah.

Baca Selengkapnya
Ratusan Pengungsi Rohingya Kembali Terdampar di Pidie
Ratusan Pengungsi Rohingya Kembali Terdampar di Pidie

Pengungsi Rohingya kembali terdampar di wilayah Pidie, Aceh, Rabu (15/11). Sehari sebelumnya 196 orang yang terdampar, kali ini jumlahnya 146 orang.

Baca Selengkapnya
KM Lebanon Angkut 23 Penumpang Tenggelam di Alor, 4 Orang Hilang
KM Lebanon Angkut 23 Penumpang Tenggelam di Alor, 4 Orang Hilang

KM Lebanon tenggelam akibat dihantam ombak besar. Sebanyak 19 penumpang dilaporkan selamat setelah ditolong nelayan setempat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Wajah Lelah Anak-Anak Pemudik Motor Saat Antre Berjam-jam di Pelabuhan Ciwandan
FOTO: Wajah Lelah Anak-Anak Pemudik Motor Saat Antre Berjam-jam di Pelabuhan Ciwandan

Mengantre berjam-jam untuk menaiki kapal penyeberangan menuju Sumatera membuat pemudik kelelahan, terutama anak-anak.

Baca Selengkapnya
Bagaiman Nasib Tiket Penyeberangan Jika Kendaraan Masih Terjebak Macet? Ini Kata ASDP Pelabuhan Merak
Bagaiman Nasib Tiket Penyeberangan Jika Kendaraan Masih Terjebak Macet? Ini Kata ASDP Pelabuhan Merak

Pemakai jasa penyeberangan agar datang lebih awal secepat-cepatnya 4 jam sebelum waktu pemberangkatan agar bisa masuk ke pelabuhan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Kapal Kayu Berisi Ratusan Pengungsi Rohingya yang Ditolak Warga Aceh
FOTO: Penampakan Kapal Kayu Berisi Ratusan Pengungsi Rohingya yang Ditolak Warga Aceh

Meski menolak kedatangan pengungsi Rohingya, warga Aceh tetap memberikan bantuan berupa makanan dan minuman.

Baca Selengkapnya