Dituding Jadi Pelakor Atalarik Syah dan Tsania Marwa, Vonny Cornellya Ngamuk
Vonny Cornellya ngamuk lantaran dituding menjadi orang ketiga atau pelakor dari hubungan pernikahan Atalarik Syah dan Tsania Marwa yang kini telah resmi bercerai.
Vonny Cornellya ngamuk lantaran dituding menjadi orang ketiga atau pelakor dari hubungan pernikahan Atalarik Syah dan Tsania Marwa yang kini telah resmi bercerai.
Hal tersebut bermula dari seorang warganet menulis komentar di akun instagram Vonny. Sebuah pertanyaan yang disebut Vonny sebagai fitnah hingga membuatnya murka.
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Siapa seniman yang karyanya dipamerkan di Van Gogh Alive in Jakarta? Karya seniman legendaris ini telah dinikmati jutaan pengunjung di seluruh dunia.
-
Kapan Virza Tiar mengikuti Indonesian Idol Junior? Ia mengawali karirnya lewat audisi menyanyi Indonesian Idol Junior pada tahun 2014, namun sayangnya tereliminasi pada babak pertama.
-
Siapa saja yang tampil dalam konser Pesta Rakyat Ganjar Pranowo? Konser pesta rakyat ini menampilkan penampilan dari NDX AKA, Kuburan Band, The Batak's Band, dan Om PMS.
-
Apa yang dilakukan Heni Tania di acara tersebut? Heni Tania yang merupakan istri dari Kombes Slamet Riyadi saat ini juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Perhimpunan Lintas Profesi Indonesia (PPLIPI). Dalam acara tersebut, Heni tampil sangat cantik, dengan blazer berwarna merah muda dan bawahan putih.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
"Ini pelakornya atalarik dan sania marwa bukan sih?," tanya @lovelyyy_26.
Instagram @vonnycornellya_ ©2020 Merdeka.com
Vonny kemudian meluapkan amarahnya hingga mengungkit tentang Undang Undang ITE. Vonny menyatakan bahwa pertanyaan yang ditulis netizen itu merupakan fitnah dan bisa berujung pada pencemaran nama baik.
"Berani2nya nulis fitmah di postingan orang lain! Ingat apapun tulisanmu di media sosial terkait dgn UU ITE. Fitnahmu bs berujung pencemaran nama baik!!!," tulis Vonny di instagram.
Tak lama kemudian, Vonny kembali memeriksa akun instagram netizen yang berkomentar tentang pelakor di instagramnya itu. Ternyata, akun Vonny sudah di block.
"Sekarang saya cek akun anda, keluarnya seperti ini. Artinya apa ya teman2? Manusia bermulut lancang ini block saya??," kata Vonny.
Vonny pun menulis pesan mengenai pelajaran atas masalah yang tengah dihadapinya itu. Kata Vonny, tak baik bila komentar yang iseng dan menjurus ke arah negatif.
Instagram @vonnycornellya_ ©2020 Merdeka.com
"Pelajaran ya untuk netizen2 yang pengecut, iseng komen2 yang tidak baik di postingan orang lain.. Kalau kamu berani berbuat, harus berani bertanggungjawab," tegas Vonny.
"Jangan mentang2 saya tdk bisa bertemu muka dengan kamu, jadi kamu pikir bisa seenaknya!," sambungnya.
Vonny sendiri belum menyatakan apakah diri nya benar-benar akan membawa masalah ini ke jalur hukum atau tidak. Namun, Vonny terlihat benar-benar geram dengan komentar tersebut.
Instagram @vonnycornellya_ ©2020 Merdeka.com
(mdk/end)