Usai Hadapi Cobaan Berat dengan Syahnaz, Jeje Masuk Parpol Siap Nyaleg
Suami Syahnaz Sadiqah mengejutkan publik. Tiba-tiba saja ia terjun ke dunia politik bergabung dengan salah satu partai dan langsung siap nyaleg.
Suami Syahnaz Sadiqah mengejutkan publik. Tiba-tiba saja ia terjun ke dunia politik bergabung dengan salah satu partai dan langsung siap nyaleg.
Usai Hadapi Cobaan Berat dengan Syahnaz, Jeje Masuk Parpol Siap Nyaleg
Kabar mengejutkan datang dari adik ipar Raffi Ahmad, Ritchie Ismail atau kerap disapa Jeje. Personel band Govinda itu tiba-tiba saja mengumumkan bahwa ia terjun ke dunia politik dan bergabung dengan salah satu partai besar Tanah Air.
- Neng Dessy sang Penyanyi Dangdut Terjun ke Politik, Nyaleg Wakili Bojonegoro
- Dahnil Anzar: Banyak yang Ragu Ketika Prabowo Jadi Menteri Pertahanan
- Pemanggilan Cak Imin, NasDem: Jangan Salahkan Publik Berpikir KPK Alat Politik
- Sambil Menggenggam Tangan Sang Istri, Jeje Akan Selalu Melindungi Syahnaz 'Dia Ibu dari Anak-anak Gua'
Keputusan Jeje yang dirasa tiba-tiba oleh netizen menimbulkan tanda tanya. Apa alasan di balik keputusan Jeje masuk partai politik. Tak hanya jeje, kakak Syahnaz yakni Nisya juga memilih jalan yang sama dengan Jeje.
Nama Jeje sendiri kini tengah menjadi perbincangan hangat. Hal itu lantaran masalah rumah tangganya. Perselingkuhan yang dilakukan oleh Syahnaz dan Rendy Kjaernett membuat publik terus menyorotnya.
Diselingkuhi Syahnaz, Jeje memutuskan untuk memaafkan dan memberikan kesempatan bagi istrinya untuk berubah. Ayah dua anak itu mengaku tak menyimpan dendam pada istri atau pihak manapun yang terlibat dalam masalah tersebut.
Jeje memilih untuk memaafkan dan melupakan masalah perselingkuhan yang dilakukan istrinya. Kini, ia mencoba untuk fokus dengan karier politik yang baru ditekuninya. Baru bergabung partai politik, Jeje memutuskan untuk langsung nyaleg.
Jeje dan Nisya akan maju sebagai calon legislatif atau caleg DPR RI di daerah pemilihan atau dapil Jawa Barat. Jeje bercerita tentang keputusannya terjun ke dunia politik setelah melewati badai rumah tangga hebat belum lama ini.
Jeje mengungkap bahwa keputusannya terjun ke dunia politik karena pesan dari mendiang ayahnya. Di mana semasa hidupnya ayah Jeje memiliki keinginan untuk terjun ke politik, kini Jeje yang mencoba meneruskan mimpi sang ayah.
Jeje berencana maju sebagai caleg dari dapil Jawa Barat untuk Komisi X DPR RI. Sebagai seorang musisi, Jeje memiliki keinginan untuk bisa mengembangkan musisi yang ada di daerah, Selain itu, Jeje juga ingin mewakilkan para musisi agar mendapat haknya lebih baik.