CEK FAKTA: Disinformasi Gelar Presiden Jokowi Ditulis 'St' di Nama Jalan Abu Dhabi
Informasi nama gelar Presiden Jokowi bertuliskan 'st' di sebuah jalan di Uni Emirat Arab adalah disinformasi. 'St' yang tertulis di nama jalan tersebut merupakan kepanjangan dari Street yang artinya jalan
Informasi nama gelar Presiden Joko Widodo beredar di media sosial. Pengunggah informasi itu menyebutkan bahwa nama gelar Presiden Jokowi di sebuah jalan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab seharusnya bukan 'st'.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Apa yang menjadi fokus pembahasan dalam rapat khusus Presiden Jokowi? Presiden akan mengadakan rapat internal besok (hari ini) mengenai ini dan tentu kita akan mempersiapkan langkah-langkah
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
"Joko Widodo itu kan lulusan Kehutanan UGM, gelarnya Insinyur. Itu kok ditulis ST sih? Emangnya pak Jokowi ambil jurusan teknik, apa..!! Klo mau, tulis S.Hut lah, masih mending. Ini gimana sih pemerintah Uni Emirat Arab?!"
Penelusuran
Menurut penelusuran merdeka.com, informasi nama gelar Presiden Jokowi di sebuah jalan di Uni Emirat Arab bertuliskan 'st' adalah disinformasi.
'St' dalam kamus bahsa Inggris kepanjangan dari Street yang artinya jalan.
Dalam artikel merdeka.com berjudul "Nama Presiden Joko Widodo Dijadikan Jalan di Abu Dhabi" pada 20 Oktober 2020, dijelaskan bahwa penamaan jalan tersebut diharapkan mampu memperkuat hubungan antara Indonesia dan UEA.
Pemerintah Uni Emirat Arab (UEA) meresmikan nama jalan Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Senin (19/10). Jalan yang membelah kawasan Abu Dhabi National Exhibition Center dengan Embassy Area yang ditempati sejumlah Kantor Perwakilan Diplomatik.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan hal tersebut adalah sebuah gambaran bahwa hubungan bilateral antar dua negara berjalan semakin hangat.
"Ini tentu sebentuk penghargaan dan kehormatan. Bukan untuk saya pribadi semata-mata, tetapi untuk Indonesia. Sebuah gambaran betapa eratnya hubungan di antara dua negara yang kini bekerja sama dalam berbagai bidang," kata Jokowi dalam akun instagramnya, Selasa (20/10).
Dia menjelaskan dalam penamaan jalan tersebut tersimpan harapan untuk Indonesia dan UEA yaitu semakin memperkokoh dan meningkatkan sisi positif hubungan bilateral kedua negara.
"Di balik penamaan jalan itu, tersimpan harapan semoga hubungan kedua negara semakin kokoh, saling menguatkan dan bermanfaat bagi rakyat Uni Emirat Arab dan Indonesia," ungkap Jokowi.
Dalam keterangan tertulis Kedutaan Besar Republik Indonesia di UEA di Facebook, peresmian dilakukan anggota sekaligus Chairman Abu Dhabi Executive Office Sheikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan.
Duta Besar RI untuk UEA dan Koordinator Fungsi Pensosbud KBRI Abu Dhabi juga menghadiri kegiatan tersebut. Dubes RI Husin Bagis menyampaikan harapan agar penamaan jalan Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi semakin memperkokoh dan meningkatkan sisi positif hubungan bilateral Indonesia-UEA.
Kesimpulan
Informasi nama gelar Presiden Jokowi bertuliskan 'st' di sebuah jalan di Uni Emirat Arab adalah disinformasi. 'St' yang tertulis di nama jalan tersebut merupakan kepanjangan dari Street yang artinya jalan.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
(mdk/noe)