4 Gerakan kudeta di belahan dunia yang berhasil gulingkan presiden
Kudeta-kudeta ini dinilai berhasil menggulingkan pemerintah yang sedang berkuasa. Berikut kudeta tersebut:
Beberapa negara sempat mengalami kudeta yang amat panjang. Sekelompok orang melakukan aksi untuk menggulingkan pemerintah yang berkuasa. Aksi ini biasanya dilakukan dengan cara paksaan dan melibatkan militer. Sasarannya adalah pemerintah yang tak adil atau terlibat skandal.
Seperti dikutip merdeka.com dari berbagai sumber, berikut beberapa kudeta yang berhasil menggulingkan pemerintah:
-
Siapa yang menemani Siti Badriah saat berlibur di Thailand? Siti Badriah berlibur di Thailand bersama sang suami dan rekan-rekannya.
-
Kapan Bua Noi dibawa ke Thailand? Bua Noi masih berusia tiga tahun ketika dia dibawa dari Jerman pada 1992.
-
Apa yang Siti Badriah lakukan saat berlibur di Thailand? Siti Badriah menikmati momen liburan bersama sang suami. Kali ini, Thailand menjadi destinasi liburan Siti Badriah. Siti Badriah merupakan salah satu artis dan public figure yang hobi traveling ke luar negeri. Tampak potret Siti Badriah saat berada di Thailand.
-
Apa yang Rizky Febian dan Mahalini lakukan di Thailand? Rizky Febian dan Mahalini cerita liburan seru mereka di sosmed. Mereka keliatan seneng banget bisa quality time bareng orang tersayang.
-
Siapa yang memulai perubahan sistem pemerintahan Thailand? Pada 24 Juni 1932, sekelompok perwira militer dan sipil, yang dikenal sebagai Khana Ratsadon atau Kelompok Pemberontak, melancarkan kudeta terhadap pemerintahan monarki absolut.
-
Bagaimana rumah Jirayut di Thailand? Meskipun belum sepenuhnya selesai, rumah yang dibangun oleh Jirayut di Thailand sudah menunjukkan nuansa modern dan minimalis.
Kudeta Zimbabwe tahun 2017
Kudeta Zimbabwe mulai meledak menjelang pemilu presiden. Saat itu Robert Mugabe yang menjadi presiden petahana ingin menyingkirkan lawan politiknya. Apalagi selama masa kepemimpinannya, Zimbabwe mengalami kemiskinan dan dibelit korupsi.
Mengetahui rencana Mugabe, Pasukan Angkatan Darat dikabarkan menahan Mugabe dan istrinya, Grace dan tidak memberi tahu keberadaan keduanya. Dan mereka menolak ini disebut kudeta. Selain itu, tentara dikabarkan menangkap Menteri Keuangan Ignatius Chombo dengan alasan tidak jelas. Keberadaannya pun masih belum diketahui. Dia adalah pimpinan faksi G40 di partai penguasa, Zanu-PF.
Perseteruan antara kalangan elit tentara dan Presiden Robert Mugabe semakin meruncing. Mereka mengancam bakal melakukan kudeta karena Mugabe memecat Wakil Presiden Emmerson Mnangagwa dan berkeras menjagokan istrinya, Grace, buat menggantikan posisinya.
Kudeta ini berakhir setelah Mugabe mengundurkan diri karena desakan dari warga dan militer. Pada 22 November 2017, Mugabe mengundurkan diri melalui surat yang dibacakan Ketua Parlemen Jacon Mudenda. "Saya, Robert Gabriel Mugabe, secara resmi mengundurkan diri dari Presiden Republik Zimbabwe saat ini juga," demikian pernyataan Mugabe dalam surat itu.
Kudeta Malian tahun 2012
Kudeta Malian yang dimulai pada 21 Maret 2012 ini dibentuk oleh salah seorang dari tentara Malian yang membentuk sebuah komite untuk mengembalikan demokrasi di negara Mali yang berada di Barat Afrika. Kudeta tersebut dilakukan sebagai bentuk ketidakpuasan atas pemerintahan yang dipimpin oleh presiden Amadou Toumani Toure.
Pemberontakan ini mengincar ibukota Barnako, termasuk di dalamnya ada tempat istirahat presiden, barak militer, dan stasiun televisi. Pasukan pemberontak menyatakan bahwa mereka berhasil memaksa presiden Amadou untuk mundur setelah sempat sekian lama bersembunyi.
Kudeta Thailand 2014
Militer Thailand melancarkan kudeta terhadap pemerintahan Perdana Menteri Thaksin Shinawatra. Aksi kudeta itu diinisiasi oleh Dewan Reformasi Politik, yang terdiri dari sekelompok militer dan kepolisian negara yang mengaku sebagai pro-Raja Bhumibol Adulyadey. Mereka dipimpin oleh panglima angkatan bersenjata Letnan Jenderal Sonthi Boonyaratglin.
Tak lama setelah itu, Letjen Sonthi mengumumkan penangguhan Konstitusi Thailand, memberlakukan status darurat militer, dan membentuk rezim junta sementara untuk seluruh kawasan Thailand.
Menurut pemimpin kudeta Letjen Sonthi, aksi 'reformasi' itu dilakukan karena pemerintahan PM Thaksin telah memecah belah negara serta membiarkan korupsi tumbuh subur di Thailand. Memang, sejak menjabat sebagai PM pada 2001 dan kemudian kembali terpilih pada 2005, Thaksin serta keluarga kerap dituduh terlibat dalam rasuah juga kasus penghindaran pajak senilai USD 2 juta.
Sejak kudeta 2006, PM Thaksin berstatus sebagai pelarian di luar negeri serta menghindari vonis korupsi dari Mahkamah Agung Thailand. Ia tinggal di Dubai dan memiliki kediaman di London Inggris.
Revolusi Kuba tahun 1953
Revolusi Kuba dilakukan demi menggulingkan Jendral Fulgencio Batista. Pemberontakan tersebut terjadi pada tahun 1953 dan dilakukan oleh kelompok yang mengatasnamakan 26th of July Movement dan dibantu oleh pasukan revolusioner lain. Alasan terjadinya kudeta ini karena rakyat tidak tahan dengan kepemimpinan diktator yang dilakukan oleh Fulgencio.
Kudeta yang terjadi di Kuba ini adalah kudeta penting dalam sejarah pemerintahan Kuba. Kudeta Kuba terjadi dikarenakan pihak Amerika Serikat yang meletakkan negara komunis tersebut di belakang USA. Hal tersebut hampir saja menjadi pemicu terjadinya perang antara Uni Soviet dan USA.