Biasa pakai kaos hina Islam, pria AS ini menangis diajak ke masjid
Jason Leger yang awalnya ikut demo menolak Islam di Phoenix, tersentuh setelah melihat prosesi Salat Jumat
Jason Leger, warga Kota Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, sering mengikuti pawai menolak Islam. Dia meyakini agama yang mulanya berkembang di Timur Tengah sebagai ajaran jahat. Leger juga biasa mengenakan kaos menghina Islam, bertuliskan 'F**k Islam'.
Seperti dilaporkan the Daily Mail, Kamis (4/6), belakangan pembenci Islam garis keras ini berganti haluan. Dia tersentuh saat diajak umat muslim Arizona mampir ke masjid.
-
Kapan Maulid Nabi diperingati? Hari kelahiran Nabi Muhammad SAW jatuh pada 12 Rabiul Awal setiap tahunnya. Hal ini bersumber dari hadis yang diriwayatkan Imam Ibnu Ishaq dari Ibnu Abbas,وُلِدَ رَسُولُ اللَّهِ يَوْمَ الِاثْنَيْنِ، لِاثْنَتَيْ عَشْرَةَ لَيْلَةً خَلَتْ مِنْ شَهْرِ رَبِيع الْأَوَّلِ، عَام الْفِيلِArtinya: "Rasulullah dilahirkan di hari Senin, tanggal dua belas di malam yang tenang pada bulan Rabiul Awal, Tahun Gajah."
-
Apa yang dilakukan KH. Abdurochim Syadzily dalam mimpinya tentang makam Nabi Muhammad? Dalam mimpinya, Abdurochim Syadzily berziarah ke makam Rasulullah bersama para jemaahnya. Ia meminta para jemaah untuk masuk terlebih dahulu ke makam Rasulullah. Setelah seluruh jemaah masuk, baru ia sebagai pengasuh masuk sendirian ke makam Nabi Muhammad. Di sana, Abdurochim Syadzily bermunajat hingga meneteskan air mata. Ia memohon syafaat kepada Rasulullah.
-
Kapan umat Islam memperingati Maulid Nabi Muhammad? Rabiul Awal adalah bulan yang dianggap istimewa dalam agama Islam, karena pada tanggal 12 Rabiul Awal, umat Islam memperingati Maulid Nabi Muhammad (Sallallahu 'alaihi wa sallam) atau kelahirannya.
-
Mengapa keturunan Nabi Muhammad banyak tersebar di Indonesia? Tak banyak yang tahu jika keturunan Nabi Muhammad banyak tersebar di Indonesia.
-
Bagaimana cara umat Islam meneladani Nabi Muhammad SAW? Mengikuti sunah Rasul adalah cara terbaik untuk meneladani Nabi Muhammad SAW dalam segala hal. Umat Islam harus berusaha untuk bersikap dan berperilaku sesuai dengan ajaran Al-Qur’an dan sunah Rasulullah SAW.
-
Apa saja marga terbanyak keturunan Nabi Muhammad di Indonesia? Di tanah air, terdapat lima marga terbanyak keturunan Nabi Muhammad yakni Assegaf, Alaydrus, Al-Habsyi, Al-Haddad hingga Al-Attas.
Ceritanya, Leger ikut dalam pawai yang mendukung aksi menggambar kartun Nabi Muhammad di depan Masjid Phoenix pekan lalu. Puluhan orang itu menggelar aksi menjelang ibadah salat Jumat.
Takmir lalu mengajak beberapa orang, termasuk Leger, menyaksikan warga beribadah salat Jumat, mendengar ceramah singkat imam. Sesudahnya, Leger mengaku menitikkan air mata di dalam masjid.
"Ketika saya menyempatkan diri duduk, mendengarkan apa yang mereka imani, memasuki masjid mereka, harus saya akui agama ini sangat indah," ujarnya.
Leger pun bersumpah tidak akan lagi menghina penganut Islam di Amerika Serikat, ataupun memakai kaos bernada hinaan pada Islam yang sering dia pakai.
Sewaktu bertandang ke masjid, dia berbincang dengan umat yang beribadah. Dia menanyakan beberapa tudingan yang sering dialamatkan pada penganut ajaran Nabi Muhammad.
Kesimpulannya, Leger mengakui sudah bersikap tidak adil pada muslim di Negeri Paman Sam. "Kebebasan berpendapat tidak selamanya baik. Saya tidak ingin lagi menyakiti umat muslim."
Unjuk rasa di Kota Phoenix merupakan respon beberapa kelompok warga kulit putih atas teror ISIS dalam acara menggambar kartun Nabi Muhammad. Tapi umat muslim di kota itu tidak sendirian. Ketika rombongan Leger berunjuk rasa, muncul aksi tandingan dari warga lain yang menuntut perlindungan bagi umat muslim.
(mdk/ard)