Buntut kasus Sony, Obama jatuhkan sanksi ekonomi ke Korea Utara
Sanksi itu menyasar tiga lembaga Korea Utara, termasuk badan intelijen dan sepuluh institusi pemerintah.
Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama kemarin mengajukan sanksi tambahan bagi Korea Utara setelah munculnya kasus peretasan terhadap perusahaan Sony Pictures Entertainment bulan lalu. Peretasan itu, menurut Biro Penyelidik Federal (FBI) dilakukan oleh Korea Utara, diduga sebagai balasan atas produksi film Sony The Interview yang isinya mengejek pemimpin Korea Utara Kim Jong-un.
Sanksi itu, kata Kementerian Keuangan Amerika, menyasar tiga lembaga Korea Utara, termasuk badan intelijen Korea Utara dan sepuluh institusi pemerintah.
"Sanksi ini sebagai respon atas tindakan provokatif dan kebijakan represif pemerintah Korea Utara, terutama pada kasus peretasan Sony Pictures Entertainment," kata pernyataan Gedung Putih, seperti dilansir NBC News, Sabtu (3/1).
Sejumlah institusi lain yang dikenai sanksi adalah Perusahaan Pertambangan Korea, yang menurut Kementerian Keuangan Amerika adalah perusahaan utama pemasok persenjataan.
Sebelum menikmati liburannya di Hawaii, Obama berjanji akan segera merespon serangan peretasan itu dengan balasan yang sepadan.
"Kami menilai serangan Korea Utara itu cukup serius buat menghancurkan keuangan sebuah perusahaan Amerika dan mengancam sejumlah seniman dalam mengungkapkan kebebasan berekspresi " ujar pernyataan Gedung Putih.
Baca juga:
Film pembunuhan Kim Jong Un bakal dikirim ke Korut pakai balon
Ngamuk 'The Interview' tayang, Korut hina Obama mirip monyet
The Interview, film rencana pembunuhan Kim Jong-un resmi tayang
PBB: Di Korea Utara bayi baru lahir dimasak buat makanan anjing
Amerika balas dendam? Internet Korea Utara mati total
Putin undang Kim Jong-un ke Moskow
-
Apa yang dirayakan pada Hari Korea Amerika? Peringatan ini, menandai sejarah migrasi pertama orang Korea yang dilakukan pada tahun 1903.
-
Di mana Korea Utara terletak? Korea Utara merupakan negara yang terletak di Asia Timur. Ibu kotanya bernama Pyongyang dan berseberangan dengan Korea Selatan.
-
Apa yang menjadi ancaman dunia dari Korea Utara? Berbagai pengembangan dan uji coba rudal nuklir yang dilakukan Korea Utara dipandang sebagai ancaman dunia.
-
Apa makna dari kata bijak Korea "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다"? "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다" - "Hal terpenting adalah saat ini."
-
Siapa yang kuliah di Korea Selatan? Ariyo Wahab sangat bangga putrinya, Kyra Wahab, akhirnya bisa diterima di sebuah universitas di Korea Selatan. Dan bulan September lalu, putri sulungnya berangkat ke Korea.
-
Bagaimana budaya Korea mempengaruhi Amerika? Budaya Korea, secara umum, telah meninggalkan jejak yang cukup besar di Amerika. Makanan Korea telah menjadi sangat populer, dan menikmati bibimbap dengan tambahan kimchi kini menjadi hal yang lumrah, seperti yang didengarkan beberapa K- Lagu pop dalam perjalanan pulang.