Militer Myanmar bentrok dengan muslim Rohingya, 28 orang tewas
Militer Myanmar dan muslim Rohingya kembali bentrok, yang mengakibatkan 28 orang tewas. Diduga warga Rohingya yang lebih dulu menyerang militer Myanmar, sehingga bentrokan terus terjadi di sana.
Sebanyak 28 orang tewas di tangan militer Myanmar setelah terjadi bentrokan dengan warga di Rohingya, negara bagian Rakhine barat pada akhir pekan lalu.
"Sebanyak 22 orang bersenjata pedang tewas di dekat desa Dar Gyi Zar setelah sebelumnya menyerang tentara. Sementara enam orang lainnya tewas dalam bentrokan di tempat lain," kata perwakilan militer Myanmar dalam sebuah pernyataan resmi, dilansir dari laman Aljazeera, Senin (14/11).
-
Apa yang dilakukan Rohingya ini? Anggota Polsek Panipahan menemukan 11 orang Rohingya dan 11 Warga Negara Indonesia (WNI) yang akan menyebrang ke Malaysia secara ilegal.
-
Bagaimana situasi Rohingya di Bangladesh? Pemerintah Bangladesh telah berupaya untuk menangani masalah keamanan ini dengan meningkatkan patroli dan keamanan di sekitar kamp-kamp pengungsian.
-
Kenapa Rohingya melarikan diri dari Myanmar? Mereka telah menghadapi diskriminasi, kekerasan, dan penganiayaan dari pemerintah dan mayoritas Buddhisme Rakhine.
-
Dimana sebagian besar Rohingya tinggal di Myanmar? Etnis Rohingya adalah kelompok etnis minoritas Muslim yang mayoritas tinggal di negara bagian Rakhine di Myanmar.
-
Dimana Rohingya itu ditemukan? Anggota Polsek Panipahan menemukan 11 orang Rohingya dan 11 Warga Negara Indonesia (WNI) yang akan menyebrang ke Malaysia secara ilegal.
-
Apa sebenarnya itu Rohingya? Etnis Rohingya adalah kelompok etnis minoritas Muslim yang mayoritas tinggal di negara bagian Rakhine di Myanmar.
Pihak berwenang setempat telah dibatasi akses ke daerah tersebut sehingga sulit untuk membuktikan laporan tuduhan kepada tentara pemerintah tersebut.
Wilayah Rakhine, yang merupakan rumah bagi kaum minoritas Muslim Rohingya, telah berada di bawah kekuasaan militer sejak ada serangan mengejutkan di pos perbatasan yang menewaskan sembilan polisi bulan lalu.
Lusinan orang telah dibunuh tentara, dan beberapa lainnya ditangkap karena diduga telah melakukan upaya penyerangan. Pemerintah menyebut, mereka yang melakukan penyerangan adalah penduduk Rohingya radikal yang memiliki hubungan dengan kelompok bersenjata asing.
Baca juga:
Kampung diserang tentara, 26 muslim Myanmar tewas
Isu SARA memanas di Myanmar, pagoda dibangun dekat gereja & masjid
Htin Kyaw resmi Presiden Myanmar, Aung San Suu Kyi jadi menlu
Obama janji cabut sanksi Myanmar pada Aung San Suu Kyi
Menengok nasib veteran perang Myanmar hidup dengan kaki palsu