Orang Inggris Lebih Takut Dampak Perubahan Iklim Ketimbang Pandemi dan Brexit
Sekitar 40 persen responden menyatakan perubahan iklim, polusi dan lingkungan adalah tiga isu yang paling penting.
Survei dari Ipsos MORI yang dipublikasikan hari ini mengungkapkan, orang Inggris menilai perubahan iklim, polusi dan lingkungan adalah isu yang lebih penting untuk dihadapi ketimbang pandemi dan dampak dari Brexit serta isu Layanan Kesehatan Nasional (NHS).
Jajak pendapat itu memperlihatkan angka kekhawatiran responden mencapai yang tertinggi sejak Ipsos pertama kali menggelar survei pada 1988.
-
Apa itu perubahan iklim? Menurut PBB, perubahan iklim adalah mengacu pada perubahan jangka panjang dalam suhu dan pola cuaca. Pergeseran ini mungkin alami, seperti melalui variasi siklus matahari. Namun sejak tahun 1800-an, aktivitas manusia menjadi pendorong utama perubahan iklim, terutama akibat pembakaran bahan fosil seperti batu bara, minyak dan gas.
-
Bagaimana cara mengatasi perubahan iklim? Ada beberapa cara mengatasi perubahan iklim yang bisa dilakukan, di antaranya: Mengehmat Energi Salah satu cara mengatasi perubahan iklim adalah menghemat energi. Dengan menghemat energi, kita bisa mengurangi efek rumah kaca yang menyebabkan perubahan iklim.
-
Bagaimana Climate Central mengukur dampak perubahan iklim? Dengan menggunakan Climate Shift Index (CSI) dari Climate Central, analisis tersebut mengukur dampak perubahan iklim terhadap suhu dan memperkirakan jumlah orang yang terdampak oleh kondisi ekstrem tersebut.
-
Kapan Hari Fiksi Iklim Internasional diperingati? Even, ditetapkan peringatan khusus, yaitu Hari Fiksi Iklim Internasional setiap 20 April.
-
Apa yang dialami oleh kaum muda di Inggris Raya karena perubahan iklim? Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa perubahan iklim dapat menyebabkan beragam emosi negatif pada kelompok usia ini, yang dikenal sebagai "ketakutan iklim."
-
Bagaimana observasi dilakukan? Observasi adalah "pengamatan langsung dari suatu objek atau peristiwa tanpa menggunakan instrumen yang dapat merekam data. Metode ini memungkinkan pengamat untuk mengumpulkan informasi dengan menggunakan indera manusia."
Ipsos MORI melakukan jajak pendapat bulanan dan bulan ini digelar selama sepekan dalam periode KTT Perubahan Iklim COP26 di Glasgow, Skotlandia.
Sekitar 40 persen responden menyatakan perubahan iklim, polusi dan lingkungan adalah tiga isu yang paling penting. Pandemi berada di urutan kedua dengan 27 persen dan Brexit di urutan ketiga dengan angka 22 persen. Ipsos MORI mewawancarai lebih dari 1.000 orang dewasa yang menjawab secara spontan dan tidak diberi pilihan jawaban.
Kekhawatiran akan iklim mencapai angka 16 persen lebih tinggi pada November ketimbang Oktober ketika orang membahas soal Brexit, pandemi dan ekonomi.
Kekhawatiran soal dampak perubahan iklim ini cukup merata di semua kelompok usia, gender, dan afiliasi politik.
"Ini sungguh melegakan, perubahan iklim tidak lagi isu yang hanya menarik minat kaum muda dan liberal," kata Gabriela Jiga-Boy, dosen senior di jurusan psikologi Universitas Swansea kepada CNN.
"Ini artinya warga Inggris tidak begitu terbelah dalam isu perubahan iklim. Ini sangat penting untuk masa seperti sekarang," kata dia.
Survei itu menunjukkan, kaum pria dan wanita menganggap isu perubahan iklim adalah yang terpenting, angkanya berada di 40 persen dan 41 persen. Para simpatisan kubu Partai Konservatif kanan-tengah dan Partai Buruh yang kiri-tengah sama-sama menilai perubahan iklim sebagai isu terpenting.
Pada kelompok usia 55 tahun lebih, 47 persen responden menilai iklim sebagai isu utama. Pada usia 35-54 tahun angkanya mencapai 43 persen. Di usia 18-34 tahun, hanya 27 persen menilai iklim isu penting.
Baca juga:
Mengunjungi Pasar Grosir Daging Terbesar di Inggris
Artefak Ethiopia Kembali Setelah Satu Setengah Abad Hilang
Kim Kardashian Bantu Tim Sepakbola Perempuan Afghanistan Melarikan Diri ke Inggris
Inggris Tetapkan Ledakan Taksi di RS Liverpool Serangan Teror
Bom Mobil Meledak di Liverpool, Satu Orang Tewas
Ratu Elizabeth Muncul Pertama Kali di Hadapan Publik Setelah Masuk Rumah Sakit