Sosok mirip alien ditemukan dekat pembangkit nuklir Rusia
Temuan bangkai itu masih membingungkan ilmuwan Rusia. Sosok 'alien' ini bakal segera dites DNA
Warga yang bersih-bersih di sekitar sungai dekat instalasi nuklir Kota Krasnoyarsk, Rusia, terkejut menemukan bangkai hewan aneh yang tak pernah dia lihat di manapun. Sekilas mirip ayam, tapi kepalanya lonjong dan besar. Sosok ini lebih mirip alien dari film kondang Hollywood.
Express.co.uk melaporkan, Kamis (8/10), kemunculan bangkai yang fotonya tersebar ke jejaring sosial itu segera memicu rasa penasaran para pemerhati teori konspirasi. Banyak orang menduga itu adalah bangkai makhluk asing.
-
Apa itu UFO? Istilah tersebut merujuk pada segala sesuatu yang terlihat di langit, namun tidak dapat dijelaskan oleh fenomena alam atau teknologi yang sudah kita ketahui.
-
Apa saja penemuan yang diklaim sebagai bukti keberadaan alien? Ahli astrofisika terkemuka dari Harvard, mengklaim lebih dari 50 bola logam 'anomali' yang ditarik dari Samudra Pasifik mungkin berasal dari alien cerdas. Peneliti pada bulan Maret mengumumkan temuan mengejutkan bahwa harimau Tasmania (Thylacinus cynocephalus) mungkin bertahan di alam liar hingga tahun 1980-an.
-
Kapan Kampung UFO diresmikan? Satu hal yang unik dalam penyelenggaraan Indonesia UFO Festival 2024 kali ini adalah peresmian Kampung UFO pada 21 Juli 2024 nanti, tepatnya pada peringatan Hari UFO Nasional.
-
Apa yang alien bisa temukan di atmosfer Bumi dengan teleskop canggih? Sebuah penelitian baru menunjukkan bahwa menggunakan sebuah teknologi yang setara dengan Teleskop James Webb, alien pasti dapat menyimpulkan bahwa ada sebuah peradaban modern di Bumi.
-
Bagaimana Pentagon meneliti UFO? Milley mengakui sejumlah laporan yang berkaitan dengan fenomena UAP kurang memiliki penjelasan dan saat ini Pentagon pun tengah mengadakan penelitian terkait itu di tengah meningkatnya kepercayaan publik bahwa pesawat UFO itu menjadi ancaman keamanan nasional.
-
Dimana tengkorak yang berbentuk mirip alien ditemukan? Ketiga tengkorak ini ditemukan di lubang pemakaman situs arkeologis Hermanov di Kroasia pada tahun 2013.
Televisi dan jejaring sosial Rusia sepekan terakhir masih membahas temuan hewan aneh itu. Pakar biologi Yegor Zadereev yang diminta memeriksa jasad 'alien' tersebut menduga ini adalah embrio ayam. "Kajian lebih lanjut masih diperlukan untuk menentukan apa jenis organisme ini," tuturnya.
Media-media yang gemar mengulas isu UFO meyakini foto tersebut salah satu bukti kuat kesekian kalinya tentang keberadaan makhluk asing di bumi. Ilmuwan Rusia masih menunggu hasil tes DNA untuk mendapat kesimpulan memuaskan.
"Dengan sikap menunggu tes DNA, ilmuwan Rusia mengakui bangkai itu tidak bisa diperiksa hanya dengan mata telanjang," kata penggemar teori konspirasi, Scott C. Warring.
(mdk/ard)