4 Rekomendasi Aktivitas Seru yang Wajib Dicoba Saat Berlibur ke Bandung
Tak lengkap kalau berkunjung ke Bandung hanya sekedar mengunjungi tempat wisatanya saja.
4 Rekomendasi Aktivitas Seru yang Wajib Dicoba Saat Berlibur ke Bandung
Walau begitu, tak lengkap kalau berkunjung ke Bandung hanya sekedar mengunjungi tempat wisatanya saja. Karena di Bandung terdapat beragam aktivitas seru yang harus wisatawan coba.
Nah, untuk mengobati rasa penasaran sekaligus menambah pengalaman yang berkesan selama berlibur di Kota Kembang ini, berikut empat rekomendasi kegiatan yang bisa dilakukan ketika liburan di Bandung.
© Merdeka.com 2023
Berburu Kuliner Khas Bandung
Bandung menjadi surganya kuliner Pasundan yang memiliki cita rasa lezat dan pastinya bikin ketagihan. Di sini, Anda bisa menemukan banyak kuliner-kuliner khas Sunda yang menggoda dan jadi primadona warga lokal hingga wisatawan, mulai dari seblak, mie kocok bandung, batagor dan surabi.
-
Apa alasan utama Bandung dijuluki Kota Kembang? “Namun masih belum jelas apakah sebutan Bloem (bunga/kembang) itu ditujukan pada Kota Bandung, ataukah para noni indo yang cantik dari Onderneming (perkebunan) Pasirmalang. Entahlah, sejarah jualah yang lebih tahu,” beber Haryoto Kunto.
-
Siapa yang kuliah di Bandung? Baik Kika maupun Jema tengah menjalani studi di Bandung, Jawa Barat.
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Dimana saja lokasi di Kota Bandung yang digambarkan dalam ilustrasi AI? Beberapa wilayah yang digambarkan di antaranya Dayeuh Kolot, Jalan Braga, Stopan Abadi, Saritem, Kiaracondong, Jembatan Pasoepati sampai Astanaanyar.
-
Dimana letak Bandungan? Bandungan adalah kawasan wisata yang terletak di Semarang, menawarkan keindahan alam yang memikat dan udara sejuk pegunungan yang menyegarkan.
-
Dimana lokasi Rumah Kentang di Bandung? Sekitar 12 tahun yang lalu, bangunan yang terletak di Jalan Banda, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat itu terkenal angker.
Banyak sekali spot-spot kuliner enak yang bisa dikunjungi di sekitar Bandung, seperti Cihampelas Walk, Jl. Braga dan Alun-alun Bandung. Rasanya yang autentik sebanding dengan harga yang harus dikeluarkan.
© Merdeka.com 2023
Keliling Kota Bandung dengan Bus Bandros
Hal wajib kalau Anda singgah di Kota Bandung adalah menjajal secara langsung ‘Bandung Tour on Bus’ atau yang biasa dikenal dengan Bus Bandros. Dengan tarif terjangkau Rp20 ribu, Anda akan diajak berkeliling melewati tempat-tempat ikonik dan bersejarah di Kota Kembang. Dijamin Anda akan puas menjelajahi Kota Bandung.
Main-Main ke Spice Camp
Spice Camp merupakan singkatan dari Spirit Camp Educity Camp. Tempat ini berlokasi di Bale Pare Kota Baru Parahyangan, Bandung. Cukup merogoh kocek sebesar Rp7.000, para pengunjung sudah dapat mengikuti berbagai kegiatan yang seru dan bermanfaat di Spice Camp ini. Mulai dari menaiki wahana Iyes Castle, Labirin unik dan rumah pintar.
Lihat Pertunjukkan Angklung Saung Udjo
Kegiatan seru di Kota Bandung lainnya yang direkomendasikan adalah nonton pertunjukan angklung di Saung Angklung Udjo (SAU). Tentu semua orang sudah tahu kalau alat musik tradisional angklung berasal dari Jawa Barat. Berkat Saung Angklung Udjo, alat musik angklung jadi terkenal hingga ke mancanegara.
Di sini, selain menonton permainan angklung dari anak-anak sanggar SAU. Anda juga bisa membeli oleh-oleh angklung dan souvenir unik dari bambu lainnya lho.
Nah, itulah empat rekomendasi aktivitas seru yang wajib banget dicoba saat berkunjung atau berlibur ke Kota Bandung. Makanya, jangan sampai lupa memasukkan to-do list tersebut ke bucket list Anda! Biar lebih seru ajaklah keluarga atau orang terdekat liburan ke Bandung bersama-sama.
Penulis: Rizky Ramadhan
- 8 Wisata Lembang Bandung yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
- 7 Wisata Bandung Lembang yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Melepas Penat
- 10 Wisata Bandung yang Indah Memesona, Destinasi Wajib saat Berkunjung
- Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Lengkap Harga Tiket Masuk