5 Resto ini suguhkan sensasi makan kepiting dengan cara unik
Rasakan sensasi unik makan kepiting di lima restoran ini. Simak selengkapnya.
Makan hidangan yang ditata dengan apik di atas piring saji? Itu sudah biasa. Sekarang waktunya mencoba konsep hidangan yang baru.
Misalnya menyantap masakan lezat yang disajikan langsung di atas meja, tanpa piring. Dengan taplak kertas sebagai alas, kamu tidak perlu berkutat dengan piring lagi. Acara bersantap pun jadi lebih leluasa.
-
Kapan sentra kuliner PKL Sultan Agung buka? Saat ini, kawasan itu telah ditata oleh pemkot sehingga lebih rapi dan nyaman, dengan jam buka mulai pukul 07.00-17.00 WIB.
-
Kapan Ayam Kodok menjadi makanan khas Jakarta? Menurut kisah, menu ini sudah ratusan tahun digemari warga ibu kota, bersamaan dengan kuliner legendaris lainnya yakni ikan gabus pucung dan sup daging sapi.
-
BRICafe x Couvee Jogja berada di mana? Berdiri dalam gedung yang sama, BRICafe x Couvee dan Ruby terletak di Jalan Sagan Timur No.123, Terban, Kec. Gondokusuman, Yogyakarta.
-
Kenapa sentra kuliner PKL Sultan Agung ramai? Diakui para pedagang, lokasi berjualan setelah ditata menjadi lebih rapi dan nyaman, ini tentu mengundang banyak pembeli.
-
Kuliner apa yang menjadi salah satu makanan khas Yogyakarta? Gudeg adalah salah satu makanan khas Yogyakarta yang paling terkenal.
-
BRICafe x Couvee di Jogja itu apa? BRICafe x Couvee merupakan perpaduan konsep perbankan dengan kafe yang sangat menarik bagi nasabah khususnya anak muda, mahasiswa atau milenial.
Terus, makanan apa, ya, yang enak disantap dengan cara seperti ini? Bagaimana kalau kepiting? Hidangan laut yang satu ini cukup sulit dimakan karena disajikan bersama cangkangnya yang keras. Kita harus 'membongkar' punggung dan capitnya sendiri untuk menikmati dagingnya yang lezat. Nah, kamu bisa menyimak 5 restoran terbaik pilihan Qraved ini sebagai referensi. Mereka menyajikan masakan kepiting paling top tanpa piring.
Restoran yang berdiri di kawasan Pantai Indah Kapuk ini memang tergolong masih baru. Tetapi sajian seafood mereka benar-benar pantas dicoba.
Kamu bisa mencicipi Seafood Gumbo dan Mud Crab yang jadi menu andalan di sini.
2. Cut The Crab
Resto yang satu ini juga punya hidangan kepiting dengan rasa jempolan. Kepiting yang sudah diolah disajikan utuh dalam kantong plastik. Pembeli sendiri yang harus menuang dan mempreteli kulitnya.
Tetapi jangan kuatir. Kamu bakal dibekali celemek dan palu untuk mempermudah 'pertarungan' dengan si kepiting.
3. Dancing Crab
Restoran spesialis hidangan kepiting ini dulunya cuma ada di Singapura. Untungnya sekarang kamu bisa menikmati kelezatan masakan kepiting racikan mereka tanpa perlu keluar dari Jakarta.
Coba pesan combo bag yang terdiri dari kepting, udang, kerang, dan potongan jagung.
4. Holy Crab
Kepiting di restoran ini dimasak dengan saus Cajun dan garlic pepper. Yum! Kepitingnya berukuran besar. Jadi kamu bisa puas menyantap dagingnya yang empuk dan gurih. Tingkat kepedasannya juga bisa dipilih, lho. Ada yang level mild, medium, spicy, dan holy moly!
Coba mud crab yang direkomendasikan oleh chef, ya.
Nama restorannya unik, sajian yang ditawarkan pun unik. Masakan kepiting yang mereka sediakan memang jempolan. Tak heran kalau restoran ini jadi bahan pembicaraan.
Tetapi selain kepiting, mereka juga menyediakan aneka kerang, crayfish, gyu tan don, dan ikan kudu-kudu yang lezat. Tingkat kepedasannya pun bisa dipilih sesuai selera. Mau non spicy, mild, spicy, atau cranky? Terserah kamu.
Itulah deretan restoran seafood di Jakarta yang menyajikan hidangan kepiting dengan konsep unik.
Baca juga:
Nicole Master Chef Junior, masakannya sempat dipuji chef Belanda
12 chinese food serba lezat di Pantai Indah Kapuk yang wajib dijajal
Penggila sushi dan sashimi wajib coba 14 Restoran di Jakarta ini
Jamuan minum teh ala bangsawan Eropa? Di sini tempatnya
Mereguk kehangatan vodka di The Cloud Vodka Room 0