Cara Memasak Kerang Asam Pedas Manis Seenak Kedai Seafood Kaki Lima
Cara memasak kerang asam pedas manis yang tak kalah enak dari kedai seafood kaki lima. Buat dalam jumlah banyak agar bisa dinikmati bersama.
Kerang asam pedas manis termasuk jenis olahan seafood yang kerap dijumpai di restoran maupun kedai kaki lima. Kalau Anda termasuk penggemar hidangan ini, sesekali coba buat sendiri, dong.
Anda bisa menggunakan kerang batik, hijau, dara, atau kerang jenis lainnya. Baik yang bercangkang maupun sudah dikupas. Buat dalam jumlah banyak agar bisa dinikmati ramai-ramai.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Kapan resep minuman penghangat tubuh ini cocok untuk dinikmati? Ada beberapa minuman yang cocok dinikmati saat cuaca dingin.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Di mana resep makanan tradisional Indonesia ini ditemukan? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (5/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Bagaimana cara membuat masakan Melayu agar lebih bercita rasa? Hampir setiap makanan Melayu disajikan dengan nasi, yang juga merupakan makanan pokok di banyak budaya Asia lainnya.
Berikut ini Merdeka.com menyajikan cara memasak kerang dengan bumbu asam pedas manis. Gunakan tomat merah yang sudah masak untuk menghasilkan rasa asam yang segar.
Bahan:
- 500 gram kerang hijau yang masih bercangkang
- 1 lembar daun salam
- 1 batang serai
- 1 sendok makan saus tiram
- 2 sendok makan saus sambal
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus:
- 1 buah tomat
- 5 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit merah
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
Cara Memasak Kerang Asam Pedas Manis:
- Panaskan sedikit minyak goreng, kemudian tumis bumbu halus, daun salam, dan serai sampai harum.
- Bumbui dengan saus tiram, saus sambal, garam, dan gula pasir secukupnya.
- Masukkan kerang yang sudah dicuci bersih. Masak sampai cangkang terbuka, kemudian segera matikan api. Aduk-aduk agar bumbu meresap.
Demikian cara memasak kerang asam pedas manis. Sajikan bersama nasi hangat agar semakin nikmat.
(mdk/tsr)