Dikejar 'Hantu' Sampai 'Jantungan' Naik Velociraptor di IMG Worlds of Adventure
Kami punya ide sedikit nekat. Mengawali tour ke IMG Worlds of Adventure Dubai, dengan mengunjungi wahana Haunted Hotel yang terkenal seram.
Kami punya ide sedikit nekat. Mengawali tour ke IMG Worlds of Adventure Dubai, dengan mengunjungi wahana Haunted Hotel yang terkenal seram.
Gara-garanya, kawan kami yang menganjurkan ke sana. "Kalian harus coba. Seram. Saya pernah melihat satu rombongan sampai hanya bisa berpelukan, tak bisa jalan lagi saking seramnya," kata kawan itu.
-
Apa yang terjadi di Dubai? Uni Emirat Arab kembali diguyur hujan lebat. Guyuran hujan itu menyebabkan Dubai, kota paling maju di negara tersebut, kembali dilanda banjir.
-
Kapan badai dan banjir terjadi di Dubai? Pemerintah Kota Dubai, Uni Emirat Arab meminta warga tetap berada di rumah di tengah kondisi cuaca buruk dan banjir besar yang tengah melanda negeri itu.
-
Kenapa Dubai dilanda banjir? Uni Emirat Arab kembali diguyur hujan lebat hanya dua minggu berselang setelah rekor hujan lebat yang oleh para ahli dikaitkan dengan perubahan iklim.
-
Apa yang terjadi di Dubai saat hujan deras dan angin kencang? Hujan deras dan angin kencang kemarin juga menyebabkan jalan-jalan berubah menjadi sungai dan bahkan landasan pacu di Bandara Dubai tergenang.
-
Kapan banjir terjadi di Dubai? Uni Emirat Arab kembali diguyur hujan lebat hanya dua minggu berselang setelah rekor hujan lebat yang oleh para ahli dikaitkan dengan perubahan iklim.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
Hmmm.. sepertinya layak dicoba.
Maka jadilah kami berteriak-teriak melihat aneka penampakan di wahana hotel berhantu itu. Yang paling seram, ada di pintu kedua. Apa itu? Sesosok tubuh yang dirantai. Dia akan berlari menerjang pengunjung hingga sangat dekat.
Tapi jangan khawatir, 'hantu' di sini dilarang menyentuh pengunjung. Sebaliknya, pengunjung pun dilarang memegang 'hantu'. Apalagi sampai menyakiti mereka. Ancamannya pidana lho.
IMG Worlds of Adventure Dubai adalah taman permainan yang terbesar di dunia. Ada beberapa Zona di sini. Pertama adalah Zona Marvel. Seperti namanya, zona ini penuh dengan permainan bertema para super hero Marvel.
Jangan lewatkan Hulk Epsilon Base 3D, keren banget. Ada juga Avengers Battle of Ultron dan Thor Thunder Spin. Yang bikin kapok, Spider-Man Doc Ock's Revenge, semacam roller coaster dengan tanjakan dan tikungan tajam. Belum cukup ekstrim? Nah, keretanya juga ikut diputar-putar.
Lalu ada Zona Lost Valley, yang bertema Dinosaurus. Beranikan diri anda mencoba The Velociraptor. Roller Coaster yang kabarnya paling ekstrim di dunia. Jantung mau copot rasanya. badan hampir terasa lepas. Tapi seru banget. Wajib dicoba.
Selain itu ada Forbidden Territory, yang menjelajah dunia dinosaurus 3D lalu Dino Carousel dan Adventure Fortress. Nah ini cocok untuk anak-anak bertualang.
Zona berikutnya adalah Cartoon Network. Yang seru adalah diputar-putar di wahana The Powerpuff Girls – Mojo Jojo’s Robot Rampage! Atau bisa juga mencoba nonton Ben 10 tapi dengan tampilan 5D.
Masih banyak wahana lain yang menarik. Intinya seluruh keluarga bisa bermain di IMG Worlds of Adventure.
Oiya, jangan lupakan juga Novo Cinemas dengan tampilan yang futuristik. Ada satu teater yang dilengkapi dengan kursi berlapis kulit yang sangat nyaman. Mirip dengan kursi pesawat kelas I. Dilengkapi selimut dan bantal, serta aneka makanan untuk kawan menonton. betah berlama-lama di sini.
Baca juga:
Desert Safari Dubai, Petualangan Seru Menjelajah Padang Pasir
Sejarah Dubai, Bermula dari Desa Nelayan jadi Salah Satu Kota Terkaya Dunia
Menikmati Wisata Kemah Mewah di Dubai
Melihat Akuarium Dalam Mal Terbesar di Dunia
Megahnya Dubai Frame, gedung pencakar langit berbentuk bingkai foto