Harga cabai rawit melonjak? Ini ada 8 alternatif penggantinya
Harga cabai rawit melonjak? Ini ada 8 alternatif penggantinya. Antara lain cabai merah, cabai kering, minyak cabai, merica, jaeh, pala, dan paprika.
Harga cabai rawit yang terus-terusan melonjak memang bikin pusing. Tak cuma ibu rumah tangga dan pengusaha makanan, kamu yang hobi makan sambal dan masak jadi ikut terkena imbasnya.
Tetapi tak ada rotan, akar pun jadi. Ada berbagai alternatif pengganti cabai rawit yang bisa kamu gunakan. Rasanya memang tak sama persis dengan rawit yang asli. Tetapi setidaknya kamu tak harus meninggalkan rasa pedas yang jadi kesukaanmu. Dengan mencampurkan beberapa rempah berikut, kamu bisa mendapatkan rasa pedas yang diinginkan. Selain itu, bahan-bahan dapur ini harganya masih lebih terjangkau daripada wasabi atau szechuan pepper (andaliman) yang justru jauh lebih mahal daripada rawit.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kapan harga ayam potong mulai naik? Menurut salah seorang pedagang di sana, harga ayam potong mengalami kenaikan hingga Rp8 ribu per kilogramnya. Sebelum berada di angka Rp40 ribu, ayam potong masih stabil di Rp32 ribu per kilogram. "Sebelumnya harga ayam potong Rp32 ribu per kilogram (kg), namun saat ini mencapai Rp40 ribu per kilogram," kata salah seorang pedang, Yayan, mengutip ANTARA.
-
Kenapa harga sembako di Pasar Belakang Kodim Brebes naik? Kenaikan harga ini diduga karena tingginya permintaan menjelang Natal dan tahun baru.
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kenapa harga beras di Jawa Tengah naik? Kenaikan ini dinilai signifikan dengan kondisi kemarau panjang yang sedang melanda berbagai daerah di Jawa Tengah.
-
Bagaimana cara membuat tebak-tebakan menjadi lebih sulit? Dalam hal ini, Anda bisa memberikan tebak-tebakan tersulit dengan jawaban yang mengecoh dan tidak mudah ditebak. Dengan begitu, lawan akan berpikir keras untuk menemukan jawaban.
Cabai kering
Saat harga cabai rawit selangit begini, para pedagang biasanya mulai menjajakan rawit yang sudah dikeringkan. Harganya jauh lebih murah daripada cabai rawit yang masih segar.
Cabai merah
Agar kamu tak boros menggunakan cabai rawit, siasati dengan mencampurkan cabai merah besar. Harganya memang ikut-ikutan naik, tetapi tak sampai sedrastis cabai rawit. Selain itu, cabai merah yang masak dan masih segar rasa pedasnya juga tak kalah menggigit, kok.
Minyak cabai
Ini bisa dijadikan solusi untuk menghemat penggunaan cabai rawit. Olah menjadi chili oil alias minyak cabai. Cara membuatnya mudah, kok. Cukup tumis cabai yang sudah dirajang dengan minyak sampai 3/4 matang. Setelah itu matikan api dan tambahkan minyak dingin. Simpan di dalam botol atau toples kaca dan gunakan minyaknya setiap kali memasak.
Merica putih
Pedasnya merica putih mungkin tidak senendang rawit. Tetapi rempah yang satu ini bisa memberikan rasa hangat di tenggorokan dan perut.
Merica hitam
Merica hitam atau istilah kerennya black pepper tak hanya bisa memberikan rasa pedas. Jenis lada ini bisa membantu melancarkan pencernaan dan menyamankan perut kembung.
Jahe
Jahe bisa memberikan rasa pedas yang khas pada makanan sekaligus melegakan tenggorokan. Rempah dari tanaman rimpang ini juga mampu meningkatkan nafsu makan secara alami.
Pala
Pedasnya pala bisa memberikan kelezatan yang berbeda pada masakan sekaligus membuat tidur kita jadi lebih nyenyak.
Paprika
Di barat sana, paprika sering disebut sweet pepper. Rasanya mirip dengan cabai, tetapi tidak terlalu pedas dan cenderung manis.
Itulah beberapa rempah dan bumbu dapur yang bisa dimanfaatkan sebagai pengganti cabai rawit. Kamu pasti bisa menemukan bahan-bahan ini dengan mudah.
Baca juga:
Resep Camilan Crepes Renyah untuk si Kecil
Tips Simpan Sayuran Agar Tahan Lama
7 Cara untuk jadikan saladmu tak membosankan tapi tetap sehat
Fakta-fakta tentang sayuran baby yang perlu diketahui
Bagaimana cara masak telur rebus dengan berbagai tingkat kematangan