Marco polo ternyata pernah singgah di Sumatera
Ternyata Marco Polo sempat singgah selama beberapa bulan dan membuat catatan tentang Sumatera.
Marco Polo merupakan salah satu penjelajah yang paling terkenal di sejarah dunia. Dia merupakan salah satu penjelajah paling awal yang membuka hubungan antara Eropa dengan berbagai wilayah di Asia. Tetapi tahukah Anda bahwa ternyata Marco Polo ternyata pernah singgah di pulau Sumatra? Berdasar catatan yang dimilikinya, pada tahun 1292, dia pernah singgah selama beberapa bulan di Sumatera.
Ketika itu pada tahun 1270-an, Marco Polo mengikuti perjalanan dari ayah dan pamannya untuk menemui Kubilai Khan di China. Saat itu Marco Polo berusia sekitar 17 tahun dan itu merupakan perjalanan jauh pertamanya. Membutuhkan perjalanan selama tiga tahun untuk sampai ke China, setelah itu dia tinggal di sana selama kurang lebih 20 tahun.
-
Apa contoh kalimat fakta yang menunjukkan ciri khas dari negara Indonesia? Indonesia adalah negara kepulauan, terdiri atas lima pulau besar, yaitu Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua, dan Jawa.
-
Apa yang dimaksud dengan fakta? Fakta adalah informasi objektif atau bukti yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Fakta adalah sesuatu yang dapat diamati, diukur, dibuktikan, dan diverifikasi oleh berbagai pihak yang dapat melihat fenomena yang sama.
-
Apa yang menjadi cikal bakal sejarah penerbangan sipil di Indonesia? Pesawat persembahan dari masyarakat Aceh ini menjadi langkah besar industri penerbangan sipil di Indonesia. Saat ini, orang-orang bisa menikmati penggunaan transportasi udara yang jauh lebih nyaman dan aman tentunya. Namun, tidak banyak yang tahu bagaimana sejarah awal mula penerbangan sipil di Indonesia. Adanya transportasi udara ini berkat tokoh dan masyarakat terdahulu yang ikut andil dalam menorehkan sejarah penerbangan sipil di Indonesia.
-
Bagaimana sejarah Ulu Kasok sebelum menjadi destinasi wisata? Mengutip dari mediacenter.riau.go.id, sebelum Ulu Kasok menjadi destinasi wisata unggulan, kawasan ini terdapat perkampungan atau desa-desa. Sampai tahun 1991, terdapat proyek PLTA yang memerlikan danau buatan di sekitarnya. Ketika PLTA Koto Panjang ini beroperaso, danau buatan tadi digunakan untuk menggerakkan turbin untuk menghasilkan listrik. Sayangnya warga yang tinggal di sekitar PLTA harus dievakuasi atau dipindahkan. Pulau-pulau yang tampak di danau itu, dulunya merupakan perbukitan yang mengelilingi desa.
-
Apa definisi fakta secara umum? Secara umum, fakta dapat diartikan sebagai sesuatu yang benar-benar terjadi atau ada, yang kebenarannya dapat dibuktikan melalui bukti, pengamatan, atau eksperimen.
-
Bagaimana sejarah Museum di Puro Mangkunegaran? Museum ini terletak tak jauh dari Balai Kota Solo, berdasarkan sejarahnya, museum ini sudah dibangun sejak tahun 1867 dan dulunya digunakan sebagai kantor untuk De Javasche Bank Agentschap Soerakarta.
Pada tahun 1292, Marco Polo beserta ayah dan pamannya menumpang armada kapal Mongol dengan tujuan membawa seorang putri yang akan dinikahkan dengan seorang Khan dari wilayah Levant. Dalam perjalanan ini lah Marco Polo sempat singgah di bagian utara Sumatera. Persinggahan ini untuk menunggu musim yang tepat guna meneruskan perjalanan ke barat.
Kunjungan ini terjadi pada masa-masa awal pembentukan kerajaan Islam di wilayah Nusantara. Pada catatannya, Marco Polo mengatakan bahwa dia menghabiskan waktu lima bulan di wilayah Kerajaan Samudera Pasai. Pada waktu tersebut Marco Polo sempat singgah di beberapa daerah seperti Barus dan Perlak. Selain itu dia juga membuat catatan mengenai kanibalisme kelompok masyarakat tertentu pada masa itu serta produk kapur Barus yang sangat terkenal.
Dalam catatan tersebut Marco Polo menyebut wilayah yang disinggahinya sebagai Jawa Kecil. Wilayah yang disinggahinya juga disebut memiliki harta yang berlimpah dan memiliki banyak komoditas berharga. Walaupun hanya singgah sebentar tetapi Marco Polo mampu menjelaskan tentang kekayaan alam dan wilayah-wilayah utara Sumatera dengan sangat baik. Tetapi karena hanya menunggu musim yang baik, tidak terdapat penjelajahan lebih lanjut dari Marco Polo ke wilayah lebih selatan.
Baca juga:
Jejak musafir Eropa pertama yang keluyuran di Bandung
Ternyata pulau di Indonesia ini sempat ditukar dengan Manhattan
Kisah lucu komandan TNI di Solo malah dikira tentara Belanda
Strategi jitu Letkol Slamet Riyadi hancurkan konvoi musuh di Solo
Nekat serbu markas Jepang, Slamet Riyadi diberi pangkat mayor