Pemandangan Fotogenik di Sepanjang Janjang Koto Gadang, Great Wall-nya Sumbar
Pemandangan fotogenik di sepanjang Janjang Koto Gadang, Great Wall-nya Sumbar. Bukan cuma arsitekturnya yang cantik. Pemandangan alam di sekitar tembok beton juga sangat indah. Berupa perbukitan berselimut kabut yang dikelilingi tetumbuhan hijau.
Kalau China punya Great Wall alias Tembok Besar yang mendunia itu, Indonesia punya miniaturnya yang tak kalah fotogenik. Adalah Janjang Koto Gadang yang juga punya tembok mengular dikelilingi pemandangan indah.
Janjang Koto Gadang atau juga dikenal dengan nama Janjang Saribu adalah sebuah objek wisata yang berada di Ngarai Sianok, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Ciri khasnya berupa tembok beton yang mengular dari kaki bukit hingga ke puncak.
-
Bagaimana desa wisata ini dikelola? “Konsep pengembangan desa wisata di Kaduela dikelola secara mandiri dan melibatkan pemberdayaan masyarakat setempat sebagai kunci keberhasilan,” terang Iim
-
Apa saja destinasi wisata menarik yang dimiliki oleh Kabupaten Sidoarjo? Walau dikenal karena industrinya, nyatanya Kabupaten Sidoarjo juga menawarkan beragam tempat wisata menarik yang patut dikunjungi. Beberapa di antaranya adalah:Wisata Sungai PorongSungai Porong menawarkan pengalaman unik dengan pulau Sarinah yang terbentuk di tengah kawah lumpur Lapindo. Aktivitas yang dapat dilakukan meliputi memancing, menyusuri sungai, serta menikmati matahari terbit dan terbenam.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Apa saja destinasi wisata yang ditawarkan di Jawa Tengah? Jawa Tengah adalah provinsi yang kaya akan keindahan wisata alam, budaya, dan sejarah. Salah satu destinasi yang memikat adalah Candi Borobudur, sebuah keajaiban arsitektur Buddha yang terletak dekat Magelang. Dibangun pada abad ke-9, Borobudur dikenal sebagai salah satu situs bersejarah terbesar dan paling indah di dunia.
-
Di mana Desa Wisata Cisaat berada? Desa Cisaat di Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, baru-baru ini mendapat gelar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.
-
Kapan Wisata Perahu Kalimas diresmikan? Bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729, pada Selasa (31/5/2022) malam, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan wisata “Perahu Kalimas Reborn”.
Tembok beton Janjang Koto Gadang memiliki panjang total 780 meter dengan jalur trekking sepanjang 1,5 kilometer yang bisa ditempuh dalam waktu 15-30 menit saja.
Walaupun begitu Anda tetap harus menyiapkan stamina untuk menyusuri setiap anak tangga hingga ke puncak. Ada titik-titik perhentian yang bisa dimanfaatkan untuk meluruskan kaki, kok. Jadi tidak perlu khawatir Anda bakal kelelahan di tengah perjalanan.
Bukan cuma arsitekturnya yang cantik. Pemandangan alam di sekitar tembok beton juga sangat indah. Berupa perbukitan berselimut kabut yang dikelilingi tetumbuhan hijau. Udaranya pun sangat sejuk.
Janjang Koto Gadang sudah berdiri sejak zaman penjajahan Belanda. Hanya saja saat itu namanya masih Janjang Batuang dan dijadikan jalan pintas dari Koto Gadang menuju Bukittinggi. Beberapa tahun terakhir tembok sudah direnovasi dan diresmikan sebagai destinasi wisata baru.
Baca juga:
Saat Bangkai Pesawat Jumbo Jet Disulap Jadi Hotel nan Nyaman
Keindahan Lebanon dari Balik Lensa, Jauh Lebih Indah daripada Reputasinya
Mengintip Uniknya Koleksi Museum Tempat Garam dan Merica di Tennessee
8 Tempat yang Diduga Menjadi Sarang Monster Legendaris
Mengenal Ban'ei, Balap Kuda Paling Lambat di Dunia