Wable-Wable, paduan waffle dan es krim vanilla dalam gelas besar
"Tapi karena banyak orang suka makanya belakangan saya coba buat," kata Taufik.
Bila waffle disuguhkan dalam sebuah piring cantik, itu sudah biasa. Mau coba yang tidak biasa? Cicipilah waffle yang disuguhkan bersama es krim dalam sebuah gelas plastik berukuran besar di Kabut Salju.
Kabut Salju membubuhkan tite Wable-Wable pada menu baru yang baru akan diluncurkan Minggu ini. Wable-Wable merupakan waffle yang disuguhkan dengan es krim vanilla lalu diberi topping coklat, oreo, dan buah stroberi segar.
"Baru mau diluncurkan. Kita lagi mencoba varian baru. Sekarang suguhkan coklat meskipun basic-nya saya enggak suka cokelat, tapi saya mencoba melihat pasar karena banyak yang nyari juga dessert coklat," ujar pemilik Kabut Salju, Bayu Taufik saat ditemui di Jalan Van Deventer, Kamis (8/10/15).
Bayu bercerita, selama dua bulan membuat kedai mungilnya itu, ia tidak berani mencoba terlalu banyak varian cemilan. Bukan termasuk orang yang doyan ngemil, Bayu kini berusaha objektif. Dimana permintaan pasar coba ia penuhi satu per satu.
"Saya enggak suka kopi dan coklat, tapi karena banyak orang suka makanya belakangan saya coba buat tes beberapa cemilan berbahan utama coklat dan kopi. Makanya sekarang Kabut Salju punya menu baru. Ya Wable-Wable ini dan kopi juga," tuturnya.
Wable-Wable merupakan menu baru yang wajib dicoba. Pasalnya, adonan waffle nan gurih yang dipadu dengan manisnya es krim dan selai lalu buah stroberi segar adalah paduan pas untuk disantap bersama teman, kekasih, ataupun keluarga.