5 Resep Aneka Bubur Manis, Lembut dan Bikin Nagih
Indonesia terkenal kaya akan kulinernya yang enak dan legendaris. Salah satu di antaranya adalah bubur yang memiliki banyak penggemar. Makanan bertekstur lembut ini tak hanya dicintai oleh anak-anak tetapi juga orang dewasa.
Indonesia terkenal kaya akan kulinernya yang enak dan legendaris. Salah satu di antaranya adalah aneka bubur yang memiliki banyak penggemar. Makanan bertekstur lembut ini tak hanya dicintai oleh anak-anak tetapi juga orang dewasa. Bubur manis terbuat dari berbagai macam bahan beberapa di antaranya seperti kacang hijau, ketan hitam, jagung, tepung tapioka dan masih banyak lainnya.
Kalau kamu pecinta manis, menikmati semangkuk bubur untuk sarapan pagi atau nyemil di kala sore bisa jadi pilihan yang tepat. Tak akan sulit mencari penjual bubur bercita rasa manis. Namun, tak ada salahnya kalau kamu ingin membuatnya sendiri di rumah bareng keluarga.
-
Bagaimana cara membuat bubur sumsum? Larutkan tepung beras dalam 200 gram santan. Aduk rata. Campur sisa santan bersama garam dan daun pandan. Masak dengan api sedang sampai mendidih. Tambahkan larutan tepung beras. Aduk sampai adonan mendidih kembali. Setelah bubur lembut dan matang, angkat dan sisihkan.
-
Bagaimana cara membuat bumbu topping ayam mie ayam? Bumbu ayam mie ayam adalah salah satu bumbu yang kaya akan rasa dan aroma. Bumbu ini terdiri dari berbagai rempah-rempah dan bahan bumbu lainnya, seperti bawang putih, bawang merah, jahe, dan masih banyak lagi. Dengan menggunakan bumbu ini, Mie Ayam akan memiliki cita rasa yang khas dan lezat.
-
Bagaimana cara membuat bumbu ayam untuk mie ayam ceker? Cara Membuat: 1. Tumis bawang bombay, bawang putih dan bawang prei sampai wangi, masukkan daun salam, daun jeruk dan sereh aduk sampai rata 2. masukkan ayam, saus tiram, kecap manis dan garam aduk sampai rata. masukkan ceker dan air kurang lebih 500 ml lalu masak sampai semua meresap
-
Bagaimana cara membuat sate ayam bumbu kecap? Bersihkan daging dada ayam terlebih dahulu sebelum memotongnya menjadi dadu kecil.Tusukkan potongan daging ayam ke tusuk sate.Haluskan bawang putih, merica, lada hitam, dan garam.Campurkan bumbu-bumbu halus tersebut dengan kecap manis dan minyak wijen, lalu aduk hingga merata.Balurkan bumbu yang telah dicampurkan ke daging ayam.Panaskan alat pemanggang dan panggang sate ayam hingga kedua sisinya matang.Sate ayam siap disajikan dan dapat dinikmati bersama saus kacang atau sambal sesuai dengan selera Anda.
-
Bagaimana cara membuat bumbu kari ayam original? 1. Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 15 menit, cuci bersih kembali dan tiriskan 2. Dengan 2 sdm minyak, tumis bumbu halus hingga harum, setelah harum masukkan ayam, daun jeruk dan serai, masak hingga ayam berubah warna dan kaku 3. Kemudian masukkan santan encer, biarkan hingga ayam lunak 4. Apabila ayam sudah lunak masukkan santan kental, masak hingga kuah mengental sambil sesekali diaduk dengan api sedang 5. Lalu masukkan cabai merah dan daun bawang, terakhir masukkan tofu goreng, aduk sebentar saja, angkat dan sajikan.
-
Kenapa resep bumbu ayam ini dijamin bikin nagih? Mie ayam menjadi salah satu sajian favorit banyak orang. Baik itu anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Disajikan dengan perpaduan mie yang kenyang, potongan ayam berbumbu dan kuah yang gurih mampu menjadi daya tarik tersendiri. Cita rasanya pun mempu menggoda selera makan.
Selain cara membuatnya sangat mudah, bahan-bahan yang dibutuhkan pun mudah dicari. Lebih jauh berikut ini informasi lengkap mengenai 6 resep aneka bubur manis, lembut dan bikin nagih telah dirangkum dari Cookpad dan berbagai sumber lainnya:
1. Bubur Kacang Hijau Susu
© Shutterstock
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 200 gr kacang hijau, rendam semalaman
- air secukupnya
- gula pasir secukupnya
- 2 lembar daun pandan, ikat simpul
- 300 ml susu cair
- krimer kental manis secukupnya
- 1/4 sdt garam
Cara membuat:
- Cuci bersih kacang hijau, lalu rendam semalaman.
- Pagi hari tiriskan kacang hijau, didihkan air dan masukkan kacang hijau dan daun pandan.
- Setelah kacang hijau mulai empuk, tambahkan gula pasir. Aduk hingga gula larut.
- Lalu masukkan susu cair, krimer kental manis dan sejumput garam. Aduk dan biarkan mendidih sebentar, angkat. Siap dihidangkan.
2. Bubur Ketan Hitam Daun Pandan
©Shutterstock
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 200 gr ketan hitam
- 1500 ml air
- 2/3 sdt garam
- 3 lembar daun pandan
- 185 gr gula pasir
Cara membuat:
- Cuci bersih ketan hitam, rendam minimal 3 jam.
- Rebus ketan hitam dengan sebagian air sampai empuk. Tambahkan air sedikit-sedikit agar hasilnya tidak terlalu encer. Hentikan jika sudah cukup. Masukkan garam dan pandan. Terakhir masukkan gula pasir. Aduk sampai larut. Matikan api.
Bahan kuah santan:
- 350 ml air
- 130 ml santan instan
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt maizena
- 1 lembar pandan
Cara membuat:
- Rebus semua bahan kecuali maizena.
- Campur maizena dengan sedikit air.
- Masukkan maizena terakhir. Biarkan mendidih. Matikan api.
3. Bubur Sum Sum Gula Merah
Instagram/@resepkueandalan
Bahan- bahan:
- Tepung beras 100 g
- Santan 800 ml
- Garam 1 sdt
- Daun pandan 6 lembar
Cara membuat:
- Pertama-tama siapkan santan sebanyak 650 ml lalu bagi menjadi 2 gelas.
- Setelah itu rebus 1 gelas santan dengan 5 lembar daun pandan menggunakan api kecil, sambil diaduk.
- Jika sudah, ambil satu gelas santan dan tuang ke dalam tepung beras sambil diaduk agar tidak menggumpal.
- Lalu tambahkan 1 sdt garam
- Jika sudah selesai, masukan adonan ke dalam santan yang tadi direbus. Jangan lupa untuk tetap mengaduk agar tidak menggumpal.
- Jika sudah tercampur rata matikan api, lalu cincang gula merah dan rebus dengan api kecil.
- Langkah selanjutnya, masukan daun pandan ke dalam rebusan tadi dan aduk semuanya hingga merata.
- Lalu rebus sisa santan sebanyak 200 ml tadi sebagai kuah.
- Kemudian cara penyajiannya dengan cara tuangkan bubur sumsum dengan kuah yang sudah dibuat tadi dan bubur sumsum pun siap untuk dihidangkan
4. Bubur Candil Biji Salak
Brilio.net/ Instagram @dinar.nurna ©2020 Merdeka.com
Bahan bola ubi:
- 250 gr ubi oranye yang sudah di kukus dan di lumatkan pakai garpu
- 100 gr tepung tapioka
- 30 gr gula halus
- 1/4 sdt garam
Bahan kuah gula merah:
- 750 ml air
- 3 lembar daun pandan
- 100 gr gula merah
- 1/4 sdt garam
- 3 sdm gula pasir
Kuah santan:
- 300 ml santan
- 1 lembar daun pandan
- Sedikit garam
Cara membuat:
- Campur semua bahan bola ubi. Bentuk bola-bola, rebus dengan air secukupnya, masak sampai ubi mengapung, sisihkan.
- Rebus semua bahan kuah gula merah, lalu saring.
- Larutkan 1 sdm tepung tapioka dengan sedikit air.
- Rebus santan, daun pandan dan garam sampai mendidih. Sisihkan.
- Masukkan bola-bola ubi yang sudah direbus ke dalam kuah gula merah, lalu tambahkan larutan tepung tapioka.
- Sajikan biji salak disiram kuah santan.
5. Bubur Sagu Mutiara Nangka
©2016 Merdeka.com/Tantri Setyorini
Bahan-bahan:
- 100 gr mutiara kering
- 600 ml air
- 100 gr gula
- Garam
- Vanili
- 2 lembar daun pandan
Saus santan:
- 300 ml santan kental/sedang
- 1 sdt maizena
- 1 ikat pandan
- Garam
- Potongan buah nangka
Cara membuat:
- Cuci dahulu mutiara kering, lalu tuang 600 ml air di panci, beri daun pandan, masak sampai mendidih, masukkan mutiara, masak selama 5 menit dengan api besar, sambil sesekali diaduk, selama memasak tutup pancinya.
- Setelah 5 menit matikan api, tetap di atas kompor, tutup panci, diamkan selama 30 menit. Setelah 30 menit, mutiara akan mengembang tapi belum matang. Nyalakan lagi apinya, biarkan sampai mendidih.
- Dari waktu mendidih ini kita masak lagi selama 7 menit, kemudian masukkan, gula, garam, masak dengan api besar sambil sesekali diaduk.
- Setelah 7 menit matikan api, biarkan di panci tutup kembali biarkan dingin, nanti akan matang sendiri dan putih-putih di tengah sudah tidak ada, itu tandanya bubur sudah matang.
- Saus santan: masukkan santan, pandan, garam masak sampai mendidih, beri larutan maizena, masak lagi sampai matang, sisihkan.
- Sajikan bubur mutiara, beri saus santan dan potongan nangka.