7 Resep Aneka Kue Taro Ala Rumahan, Enak, Sederhana dan Bikin Nagih
Belakangan taro menjadi salah satu varian rasa yang sedang ngetren di kalangan anak mudah. Dapat dijumpai dalam berbagai minuman maupun makanan. Taro sendiri merupakan umbi-umbian yang berasal dari tanaman talas.
Belakangan taro menjadi salah satu varian rasa yang sedang ngetren di kalangan anak mudah. Dapat dijumpai dalam berbagai minuman maupun makanan. Taro merupakan umbi-umbian yang berasal dari tanaman talas. Di mana akar taro, yang merupakan batang umbi tebal dari tanaman taro adalah bagian penting dan paling sering dikonsumsi.
Memiliki kulit berwarna cokelat dan berdaging putih dengan bintik-bintik ungu di seluruh bagiannya membuat makanan atau minuman bercita rasa taro biasanya berwarna keunguan.
-
Kapan resep-resep kue nastar ini dikumpulkan? Berikut adalah beberapa resep kue nastar dengan berbagai variasi isian mulai dari keju hingga klepon, yang dikumpulkan dari berbagai sumber pada Rabu (3/4/2024).
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Siapa yang merekomendasikan resep kue kurma ini? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep kue kurma berbagai varian, bisa menjadi rekomendasi Anda.
Baca juga:
Manfaat Kalori Kental Manis yang Bikin Camilan Lezat
Fakta Sebenarnya Susu Kental Manis, Jangan Salah Kaprah
Susu Kental Manis, Ketahui Sejarah dan Manfaatnya
Salah satu makanan yang kerap diolah dengan varian rasa taro adalah kue aneka ragam bentuk. Sangat mudah menemukan kue dengan rasa taro di berbagai toko kue hingga supermarket. Meskipun sudah cukup populer, namun tak ada salahnya jika kamu ingin membuat kue taro sendiri bersama keluarga di rumah. Berikut ini informasi lengkap mengenai 7 resep aneka kue taro ala rumahan, enak, sederhana dan bikin nagih telah dirangkum:
1. Taro Roll Cake
cookpad.com
Bahan A:
7 butir kuning telur
3 butir putih telur
1 sdt SP
70 gr gula halus
Bahan B:
60 gr terigu pro sedang
5 gr susu bubuk
Bahan C:
80 gr butter (cairkan)
20 gr margarin (cairkan)
1 sdt essence vanilla
2 sdm pasta taro
3 tetes pewarna ungu
Cara membuat:
- Mixer bahan A sampai soft peak. Masukkan bahan B sambil di aduk balik dgn spatula, sampai rata.
- Tambahkan bahan C kedalam adonan, aduk balik kembali, sampai rata.
- Tuang adonan kedalam loyang ukuran 24x24, yang sudah dioles dengan margarin dan alasi kertas. Hentak-hentak loyang supaya gelembung dalam adonan keluar.
- Panggang dengan suhu 170-200 derajat celsius api atas bawah, kurang lebih selama 20-25 menit, atau sampai matang. Suhu dan waktu disesuaikan oven masing-masing.
- Setelah matang, tunggu dingin, keluarkan cake dari loyang. Oles dengan filling butter cream. Gulung dan padatkan.
- Roll Cake Taro siap dipotong dan disajikan.
Baca juga:
Perhatikan Kalori Kental Manis, Baca Dulu Sebelum Sharing
Manfaat Susu Kental Manis Frisian Flag Gold, Apa Saja?
Olahan Susu Kental Manis Frisian Flag Gold untuk Awali Aktivitas Harianmu
2. Taro Cake with Cream Cheese
cookpad.com
Bahan A (campur, aduk rata):
125 gr unsalted butter
250 gr gula kastor
2 btr telur ukuran besar
250 ml buttermilk
1 sdm bubuk flovour taro yg sudah di campur 1sdt air.
Bahan B (campur sebelum masuk adonan):
250 gr terigu protein rendah (kunci biru)
15 gr susu bubuk
1/2 sdt garam
1/2 sdt baking powder
1 sdt cuka mkn
1 sdt soda kue
Bahan cream cheese:
250 gr cream cheese, suhu ruang
250 gr whip cream bubuk
100 gr butter
400 ml air es
Cara membuat:
- Panaskan oven dengan suhu 170 derajat celsius. Siapkan 1 loyang bulat diameter 20-22cm. Olesi mentega, alas dengan kertas roti, lalu oles lagi dengan mentega, sisihkan.
- Campur & ayak terigu, susu bubuk, garam & baking powder, sisihkan.
- Kocok butter sampai lembut, masukkan gula halus, kocok lagi hingga mengembang. Masukkan telur satu persatu kocok rata.
- Dengan mixer kecepatan rendah, masukkan campuran terigu & buttermilk bergantian, aduk rata. Diawali dan diakhiri dengan campuran terigu, terigu 3 bagian, buttermilk 2 bagian. Matikan mixer.
- Ditempat terpisah campurkan soda kue & cuka. Adonan akan berdesis & berbusa, masukkan segera kedalam adonan, aduk rata dengan spatula. Segera masukkan adonan kedalam loyang & segera masukkan kedalam oven.
- Panggang sampai matang kira-kira 45-60 menit, atau sampai matang dan permukaan membal. Dinginkan.
- Belah cake menjadi 2 atau 3 lalu hias sesuai selera.
- Lanjut membuat cream chesee. Kocok butter & cream cheese hingga lembut, sisihkan.
- Campurkan whip cream bubuk dengan air es, kocok dengan mixer kecepatan tinggi hingga kaku & ketika dibalik tidak tumpah.
- Masukkan campuran cream cheese tadi kedalam whip cream, aduk dengan kecepatan rendah hingga rata.
- Masukkan dalam kulkas sampai saatnya dipergunakan.
- Oles pada kue.
Baca juga:
Susu Kental Manis Frisian Flag Gold Lezatkan Sarapan Harian
Fakta Susu Kental Manis yang Sering Jadi Menu Sarapan Sehat
5 Kreasi Susu Kental Manis Frisian Flag untuk Sarapan Pagi
3. Taro Pastri Mooncake
cookpad.com
Bahan isi:
selai talas/taro, timbang per 25 gr sebanyak 10
Bahan kulit (adonan air):
40 gr mentega tawar khusus pastry
20 gr gula kastor/gula halus
40 gr air
100 gr tepung protein sedang
Bahan kulit (adonan minyak):
32 gr mentega tawar khusus pastry
64 gr tepung protein rendah
1 sdt bubuk talas/taro
Cara membuat:
- Adonan air A: Campur tepung, mentega dan gula. Tuang sedikit demi sedikit air, kemudian uleni ringan kurang lebih 5 menit. Masukkan plastik diamkan 15 menit suhu ruang, lalu bagi menjadi 5 bagian yang sama dan bulatkan masing-masing.
- Adonan minyak B: Campur tepung, bubuk taro dan mentega, ulen ringan kemudian bagi mnjadi 5 bagian sama.
- Ambil 1 adonan A pipihkan taruh adonan B kemudian bulatkan, lakukan hingga habis.
- Ambil 1 adonan kemudian gilas memanjang edikit melebar, kemudian gulung menyamping atau serong hingga menjadi gulungan panjang. Lalu gilas memanjang lagi, kurang lebih 45-50 cm lalu gulung, sisihkan.
- Lakukan sampai habis. Ambil 1 adonan kemudian potong jadi dua sama, lalu ambil 1 pipihkan ringan jangan terlalu kuat. Taruh isian dan bungkus rapat, tata diloyang datar beralas baking paper.
- Panggang suhu 170-180 derajat celsius, api atas bawah rak bawah selama 30 menit.
- Siap disajikan.
4. Mini Taro Chiffon Cake
cookpad.com
Bahan A:
2 kuning telur (ukuran besar)
3 sdm santan instan kental
2 sdm minyak sayur
45 gr tepung terigu protein rendah
bubuk taro secukupnya
Bahan B:
2 putih telur (ukuran besar)
45 gr gula pasir
1/3 sdt air jeruk nipis
1/4 sdt garam halus
Cara membuat:
- Panaskan oven.
- Bahan A : kocok lepas kuning telur menggunakan whisk sampai memucat sekitar 2 menit. Masukkan santan, minyak, aduk rata. Masukkan tepung terigu dan bubuk taro, aduk rata sampai licin.
- Bahan B : mixer putih telur, air jeruk nipis, dan garam sampai berbusa. Masukkan gula bertahap sambil terus di mixer hingga mengembang.
- Masukkan adonan B bertahap ke adonan A sambil diaduk lipat memakai spatula sampai rata dan homogen
- Tuang dalam loyang chiffon 10x12 cm tanpa di oles apapun. Hentakkan 3-4 kali untuk mengeluarkan gelembung udara
- Panggang sampai matang. Tangkupkan atau balik loyang ke bawah sampai suhu ruang (agar chiffon tidak ambles), baru boleh dikeluarkan dan dipotong.
Tips:
- Supaya pori-pori chiffon mulus, pastikan pencampuran bahan B ke bahan A harus rata karena gumpalan putih telur yang terperangkap akan menjadi rongga saat dipanggang dan menyebabkan cake berlubang-lubang.
- Tuang adonan perlahan ke dalam loyang supaya gelembung udara bisa lepas perlahan sehingga cake lebih halus.
5. Bolu Kukus Taro Ombre
cookpad.com
Bahan A:
160 gr gula pasir
5 butir telur utuh
3 butir kuning telur
1 sdm ovalet
Bahan B (ayak):
150 gram tepung terigu kunci biru
30 gr susu bubuk
Bahan C (campur jadi satu):
70 gr salted butter, cairkan
70 gr minyak goreng
Bahan D:
bubuk taro secukupnya
Pelengkap:
butter cream secukupnya
keju cheddar parut secukupnya
Cara membuat:
- Alasi dasar loyang persegi panjang ukuran 21x10 cm dengan margarin dan kertas roti anti lengket (tepian loyang tidak usah). Sisihkan.
- Didihkan kukusan selama proses membuat kue.
- Mixer Bahan A hingga kaku berjejak. Selanjutnya masukkan Bahan B, mikser dengan kecepatan terendah hingga rata, matikan mixer.
- Masukkan bahan C, aduk balik perlahan dengan spatula hingga tercampur rata.
- Bagi adonan menjadi 5 bagian sama banyak. Masing-masing berikan bubuk taro hingga didapatkan warna ungu ombre (ungu pucat, ungu muda, ungu lebih tua, dst).
- Tuang adonan ungu paling pucat ke loyang. Kukus dalam api kecil sekitar 10-15 menit hingga matang (api kecil saja agar permukaan kue tidak bergelombang).
- Angkat dari kukusan, tuang adonan ungu lebih tua di atas lapisan sebelumnya, kukus lagi dalam api kecil hingga matang. Ulangi proses ini hingga semua adonan habis.
- Sisir tepi loyang dengan pisau, keluarkan bolu kukus dari loyang, olesi bagian atas bolu kukus dengan butter cream, taburi dengan keju cheddar parut secukupnya. Sajikan.
6. Taro Cake Ala Bolu Hongkong
cookpad.com
Bahan A:
4 kuning telur
30 gr gula pasir
1/2 sdt emulfiser
1 sdm susu cair
Bahan B:
4 putih telur
50 gr gula pasir
1/4 sdt garam
1,5 sdt bubuk taro
Bahan C:
60 gr terigu protein sedang
15 gr maizena
1/4 sdt baking powder
Bahan D:
50 gr margarin, cairkan
Cara membuat:
- Kocok bahan A sampai pucat masukkan susu cair, mixer rata lalu sisihkan.
- Kocok bahan B sampai mengembang.
- Masukkan kocokan bahan A ke bahan B sedikit-sedikit, sambil terus dimixer dengan kecepatan rendah sampai rata. Lalu masukkan bubuk taro, mixer.
- Masukkan bahan C sambil diayak dan diaduk dengan spatula pelan-pelan, sampai rata. Masukkan margarin cair, aduk lagi pelan sampai rata.
- Tuang ke loyang yang sudah dialasi kertas roti, dan sudah dioles margarin.
- Panggang dengan suhu 175 derajat celcius selama 30 menit, tes tusuk.
- Angkat jika sudah matang sempurna.
7. Taro Custard Cake
cookpad.com
Bahan-bahan:
3 kuning telur
80 gr gula pasir
1/2 sdt ekstrak vanila
1 sdm taro bubuk
80 gr butter/margarin, lelehkan
80 gr terigu
400 ml susu cair hangat
3 putih telur
Cara membuat:
- Campur kuning telur dan gula, aduk rata. Masukkan vanilla dan margarin/butter, aduk.
- Tuang sambil diayak terigu + taro. Aduk. Tuang susu secara bertahap. Sisihkan.
- Kocok putih telur hingga agak kaku, masukkan ke dalam adonan kuning telur secara bertahap. Biarkan jika masih bergerindil.
- Tuang ke dalam loyang ukuran kira-kira 17x17 cm. Panggang di suhu 140 derajat celsius selama 40 menit. Biarkan kue supaya set (lapisan custardnya tidak terlalu lengket), keluarkan dari loyang. Potong potong.
- Sajikan.
Baca juga:
Fakta Menarik Kental Manis, Pelengkap Jajanan Nusantara
Kalori Kental Manis untuk Pelengkap Es yang Segar
Sejarah Susu Kental Manis, dari Penemuan hingga Asupan Bernutrisi
Fakta Unik Susu Kental Manis, Bikin Sarapan Pagi Makin Sedap
Mengenal Susu Kental Manis yang Sering Dikonsumsi Sehari-hari
Fun Fact Susu Kental Manis, Sekarang Jadi Menu Sarapan Favorit
Manfaat Ngemil Bagi Tubuh, Kental Manis Bikin Makin Nikmat
Kenali Kalori Kental Manis dan Manfaatkan Kandungan Baiknya
Ditambah Susu Kental Manis, Level Up 3 Sarapan Viral Ini